Anda di halaman 1dari 1

Lembar Kerja Siswa 6

1. Lakukan percobaan untuk mengamati berbagai sumber energi panas dapat menyebabkan
perubahan-perubahan (Buku JSIT halaman 3-4).
2. Dokumentasikan percobaan yang kamu lakukan dengan foto dan kirimkan fotonya kepada
ustadzah (cukup 1 foto saja).
3. Persiapkan alat dan bahan berupa air panas, gula pasir, es batu, sendok, gelas sebanyak 4 buah,
dan stopwatch atau jam tangan.
• Gelas kesatu : masukkan 2 sendok makan gula pasir dan air panas. Lalu aduklah dan hitung
waktunya sampai gula larut semua.
• Gelas kedua : masukkan 2 sendok akan gula pasir dan air biasa (suhu normal). Lalu aduklah
dan hitung waktunya sampai gula larut semua.
• Gelas ketiga : masukkan sepotong batu es dan letakkan di bawah sinar matahari. Lalu
hitunglah waktunya sampai es mencair.
• Gelas keempat : masukkan sepotoh batu es yang sama besar dengan yang digelas. Letakkan
di dalam ruangan normal dan hitunglah waktunya sampai es mencair.
4. Catatlah hasil percobaanmu pada tabel berikut! Tuliskan kesimpulan yang kalian dapatkan dari
kegiatan percobaan ini!
Gelas Jenis Percobaan Waktu yang Dibutuhkan

Kesatu Melarutkan gula dalam air panas

Kedua Melarutkan gula dalam air biasa

Ketiga Mencairkan es di bawah cahaya matahari

Keempat Mencairkan es dalam ruangan

Kesimpulan:

Anda mungkin juga menyukai