Anda di halaman 1dari 1

Latar Belakang

Sampah merupakan salah satu permasalahan kompleks di negara Indonesia.


Bertambahnya jumlah penduduk dan perubahan pola konsumsi masyarakat menimbulkan
bertambahnya volume dan jenis sampah yang semakin beragam. Membuang sampah pada
tempatnya sering kali dianggap hal yang sepele oleh masyarakat dikarenakan kurangnya rasa
tanggung jawab terhadap diri sendiri untuk menjaga lingkungan. Padahal banyak masalah
yang bisa disebabkan oleh sampah jika tidak ditangani dengan benar dan tepat. Salah satu
contoh yang paling sering terjadi adalah sampah sebagai penyebab terjadinya banjir. Hal ini
dikarenakan sampah yang tidak dibuang pada tempatnya dan banyak masyarakat yang
membuang sampah pada saluran drainase sehingga dapat menyumbat saluran tersebut.

Drainase merupakan infrastuktur yang sangat penting bagi suatu wilayah. Secara
umum, drainase didefinisikan sebagai ilmu pengetahuan yang mempelajari usaha untuk
mengalirkan air yang berlebihan dalam suatu konteks pemanfaatan tertentu. Suatu sistem
drainase yang baik haruslah mampu menampung dan mengalirkan air semaksimal mungkin,
sehingga tidak akan terjadi genangan air dan banjir saat hujan turun. Akan tetapi melihat
kesadaran manusia terhadap lingkungan sekitar sangat sedikit, banyak sekali saluran drainase
yang dipenuhi oleh sampah, akibatnya saluran tidak dapat bekerja optimal untuk mengalirkan
air hujan yang ada.

Dengan permasalahan sampah yang terjadi dibutuhkan alat yang mampu


membersihkan sampah yang menumpuk pada saluran drainase. Maka dari itu dibuatlah
perancangan alat perangkap sampah sebagai solusi mengurangi penumpukkan sampah pada
saluran drainase. Dimana alat ini bekerja dengan cara menangkap sampah terapung yang
terbawa oleh arus. Dan digerakkan secara manual dengan mekanisme transmisi rantai untuk
memudahkan dalam perawatan.

Anda mungkin juga menyukai