Anda di halaman 1dari 1

Rumah Adat Jawa Tengah

Oleh adatDiposting pada September 8, 2018


Rumah Adat Jawa Tengah – Pulau Jawa dikenal sebagai jantung Indonesia sejak
zaman dahulu kala. Dalam perjalanan sejarah pulau Jawa, pulau yang berbatasan
langsung dengan Samudera Hindia ini dikenal sebagai munculnya peradaban
modern di Indonesia. Selain memiliki kerajaan yang cukup berpengaruh dalam
perjalanan Indonesia di zaman kuno, pulau Jawa juga menjadi wilayah yang
mengalami perkembangan paling pesat jika dibandingkan dengan pulau atau
wilayah lain. Sejak zaman penjajahan, pulau Jawa sudah digunakan oleh penjajah
sebagai tempat untuk melakukan aktivitas perdagangan. Sedangkan pada zaman
Kemerdekaan, pulau Jawa kembali menjadi jantung aktivitas dan operasional
negara Indonesia.

Gambar Rumah Adat Jawa Tengah (joglo)


Nama Rumah Adat Jawa Tengah adalah Joglo. Meski zaman terus berkembang
dan berubah mengikuti perubahan yang ada, rumah adat Jawa Tengah tetap
menjadi sebuah simbol yang kuat. Terbukti bahwa di zaman modern seperti
sekarang ini, rumah Joglo masih lestari dan digunakan oleh masyarakat yang
tinggal di pedesaan. Tak hanya itu saja, kepopuleran rumah tradisional Jawa
Tengah pun membuat beberapa restoran besar mengadopsi desain dan arsitektur
yang digunakan untuk membuat rumah tradisional masyarakat Jawa Tengah. Ini
membuktikan bahwa meski teknologi sudah maju dan desain rumah mengalami
perkembangan pesat, tapi ada esensi yang tidak bisa dilepas dari rumah adat Jawa
Tengah yang begitu mempesona sejak zaman dahulu kala.

Rumah adat Jawa Tengah juga memiliki desain tersendiri yang membedakan
dengan wilayah lain seperti Jawa Barat atau Jawa Timur. Silahkan lihat gambar
rumah adat Jawa Tengah dan wilayah Jawa bagian lainnya, tentu ada perbedaan
yang jelas dari bentuk dan juga gaya arsitektur. Jika ditelisik lebih dalam lagi,
perbedaan bentuk juga mencerminkan filosofi yang diusung oleh masyarakat Jawa
yang dikenal begitu ramah. Keramahan masyarakat Jawa Tengah tercermin dari
bahan-bahan yang digunakan dalam membuat rumah adat. Bahan yang
digunakan pun ramah bagi lingkungan, tidak menimbulkan kerusakan bagi
lingkungan di sekitarnya. Inilah yang membuat pamor rumah Joglo lebih dikenal
daripada rumah adat di wilayah lain.

Bahkan di era modern saat ini, beberapa tempat penting masih menggunakan
desain rumah tradisional Jawa Tengah. Saat kita menjelajah setiap sudut kota-kota
di Jawa Tengah, maka kita bisa mendapati rumah pemerintahan Bupati yang masih
mempertahankan desain rumah tradisional Jawa Tengah. Ya, beberapa kantor
pemerintahan masih menggunakan arsitektur Joglo meski mereka juga melakukan
pencampuran desain yang membuatnya terlihat lebih modern. Biasanya, pendopo
pemerintahan juga berada di dekat alun-alun kota yang menjadi pusat hiburan
masyarakat Jawa Tengah. Untuk lebih mengenal tentang rumah Joglo yang
menjadi ikon rumah adat Jawa Tengah, mari kita membahas lebih detail tentang
rumah ini.

Anda mungkin juga menyukai