Anda di halaman 1dari 2
KEMENTERIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN DIREKTORAT JENDERAL PENGELOLAAN SAMPAH, LIMBAH DAN BAHAN BERACUN BERBAHAYA Gedung Manggala Wanabakti Blok 4 Lantai 5 - Jl. Gatot Subroto, Jakarta 10270, Telp. 021-5704 501/04 Ext. 4112, Fax. 021-5790 2750; Indonesia - Kotak Pos 6505 Nomor S$. 295/PS\.83/ 05 (PLB.0 (4/2020 (3, Juli 2020 Sifat : Segera Hal Kegiatan Adipura Yth. 4. Para Gubernur 2. Para Bupati/Walikota di Tempat Sebagai tindak lanjut surat kami terdahulu Nomor: S.95/PSLB3/PS/PLB.0/2/2020 tanggal 24 Februari 2020 perihal Penghargaan Adipura, serla memperhatikan perkembangan situasi wabah pandemi COVID-19 belakangan ini, maka bersama ini dengan hormat disampaikan hal-hal sebagai berikut 4. Penghargaan Adipura tahun 2019 yang sedianya akan dilakukan pada momentum Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada bulan Juni tahun 2020, ditunda sampai pada waktu yang akan ditentukan. 2. Mengingat saat ini pemerintah daerah masih fokus pada penanganan wabah pandemi COVID-19, maka kegiatan pemantauan dan verifkasi lapangan untuk Adipura tahun 2020 untuk sementara ditunda. 3. Namun demikian, dalam rangka meningkatkan kinerja pengelolaan sampah di daerah dan menjaga keberlangsungan ketersediaan data pengelolaan sampah yang akurat, maka KLHK akan terus melakukan pemantauan dan pembinaan secara intensif yang didasarkan pada laporan capaian kinerja pengelolaan sampah. Oleh sebab itu, setiap daerah harus tetap menyampaikan laporan capaian kinerja pengelolaan sampah tahun 2019 dan tahun 2020, beserta data-data lain terkait kegiatan Adipura; 4, Kepala Daerah harus memastikan agar pencegahan wabah pandemi COVID-19 yang bersumber dari limbah medis dan sampah rumah tangga dapat terkontrol dan berjalan sebagaimana mestinya. Dalam pelaksanaannya, diharapkan Saudara dapat mengacu pada Surat Edaran Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor SE. 1/MENLHK/PSLB3/PLB.3/3/2020 tentang Pengelolaan Limbah Infeksius (Limbah B3) dan Sampah Rumah Tangga dari Penanganan Corona Virus Disease (COVID-19). Demikian disampaikan, mohon untuk dapat menjadi maklum. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih. Tembusan Yth Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan; Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan; Sekretaris Jenderal KLHK; . Inspektur Jenderal KLHK; Ketua Dewan Pertimbangan Adipura. Aeon

Anda mungkin juga menyukai