Anda di halaman 1dari 3

Nama Tim : G

1. Arif Nur Yasin (51417006)


2. Ilma Yunita Nurdianti (51417020)
3. Magdalena Delfia P.N (51417022)
4. Yana Lely Tega Wati (51417046)

“Stiky rice chips”

1. Kelebihan :
Ekonomi
Faktor ekonomi dapat menentukan cara, sifat, dan arah perekonomian yang akan atau
sedang ditempuh oleh perusahaan kami. Perusahaan kami akan terlebih dahulu
menganalisis kondisi perekonomian yang terjadi, sebelum mengambil langkah untuk
menentukan tindakan yang akan diambil. Dalam usaha kripik ketan ini sangat mudah
karena dekat dengan bahan baku sehingga memudahakan dalam proses pembuatan
kripik, dan produk ini di jual dengan harga yang terjangkau.
Sosial - Budaya
Kami memperoleh pencitraan sosial yang baik dari lingkungan sekitar tempat
perusahaan berada, hal itu memudahkan perusahaan kami untuk mengembangkan dan
mempertahankan bisnis yang kami jalankan. Selain itu, keamanan berusaha juga
merupakan nilai lebih yang diperoleh perusahaan. Dan juga banyak warga indonesia
yang suka dengan camilan dan juga ketika sedang melalukan liburan atau berkunjung
ke suatu tempat sebelum pulang mereka akan membeli oleh – oleh. Oleh karena itu
perusahaan kami memerlukan sebuah inovasi untuk terus bisa memenuhi kebutuhan
dan permintaan masyarakat yang makin beragam. Perubahan gaya hidup sosial
masyarakat membuka peluang yang bisa dieksplorasi lagi oleh perusahaan guna
meningkatkan kinerja perusahaan.
Politik
Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 70/M-DAG/PER/12/2013 tentang Pedoman
Penataan dan Pembinaan Pasar Tradisional, Pusat Perbelanjaan dan Toko Modern,
dapat menjadi peluang bagi kami yaitu tersedianya produk berkualitas dengan
pasokan yang berkesinambungan, sedang tantangan yang dapat terjadi adalah
keterbatasan pengembangan jumlah keripik.
Teknologi
Adanya perkembangan teknologi yang semakin pesat dan semakin bertambahnya
keanekaragaman teknologi yang ada, kami dapat memanfaatkan teknologi itu secara
maksimal. Pada usaha yang kami jalankan untuk saat ini adalah alat packaging
sekarang sudah menggunakan alat pres sehingga produk lebih tahan lama. Kemajuan
teknologi berpengaruh terhadap cara pemasaran perusahaan kami yang tadinya hanya
secara offline, sekarang perusahaan juga akan merambah dunia online untuk
meningkatkan penjualan.
Kompetitif
Stiky rice chips memiliki posisi bersaing sebagai pengikut pasar (market follower),
karena perusahaan kami berusaha untuk tetap mempertahankan pangsa pasarnya tanpa
mengganggu keseimbangan yang ada. Perusahaan memilih untuk menonjolkan salah
satu keunggulan yang kami dimiliki terhadap pasar sasaran, yaitu dari segi kualitas.
Usaha yang kami jalankan sekarang melayani delivery order untuk area dalam kota
dan melayani pengiriman produk melalui ekspedisi untuk area luar kota, sehingga
lebih memudahkan bagi konsumen yang inin menikmati tanpa harus periki ke toko
langsung.
2. Kekurangan
Ekonomi
Keadaan ekonomi Indonesia memberikan pengaruh kepada penjualan perusahaan
kami. Pada saat ekonomi negara lesu, penjualanpun menjadi lesu karena daya beli
masyarakat berkurang. Masyarakat lebih memilih untuk membeli kebutuhan
pokokdaripada membeli camilan.
Sosial - Budaya
Lokasi perusahaan yang kurang strategis membuat strategi pemasaran kurang berhasil
dan membuat banyak calon konsumen tidak mengetahui bahwa terdapat usaha keripik
tempe di lokasi tersebut. Karena hanya mengetahui tempat perusahaan kami hanya
dari mulutke mulut saja. Dan juga banyak masyarakat yang memilih oleh – oleh yang
merupakan ciri khas dari daerah yang mereka singgahi.
Teknologi
Karena perusahaan tergolong dalam industri rumah tangga, maka teknologi yang
digunakan juga masih sederhana. Kendala utama perusahaan untuk mengadopsi
teknologi yang lebih maju adalah kurangnya modal dan sumber daya manusia yang
belum terlatih dengan maksimal. Untuk mengetahui lokasi perusahaan berada,
konsumen hanya mengandalkan pemberitahuan dari mulut ke mulut.
Politik
Dalam menjalankan bisnis ini kami tentunya akan mengirim barang ke beberapa kota
besar untuk target penjualan kami keputusan menteri keuangan No.527/KMK.03/
2003 tentang pajak pertambahan nilai biaya pengiriman barang yang mengakibatkan
pengeluaran di luar perencanaan. Sehingga cukup memberikan dampak yang besar
bagi perusahaan.
Kompetitif
Banyak produk yang serupa dengan produk yang kami buat di sekitar tempat usaha
kami berdiri. Semakin banyaknya pesaing dan pendatang baru di bidang bisnis yang
sama akan membuat posisi perusahaan kami terancam, hal ini kami harus diperhatikan
dan ditindaklanjuti agar perusahaan mampu bertahan dan berkembang. Hal yang
dapat kami lakukan untuk mengantisipasi kondisi tersebut adalah dengan menerapkan
konsep pemasaran bahwa perusahaan kami mendapat keunggulan bersaing dengan
meningkatkan pelayanan untuk memuaskan konsumen lebih baik dari yang dilakukan
pesaing. Karena setiap perusahaan yang bersaing pada pasar sasaran yang sama,
sewaktu-waktu memiliki target pasar dan sumber daya yang berbeda-beda.

Anda mungkin juga menyukai