Anda di halaman 1dari 22

MAKALAH MIKROPROSESOR

RUNNING TEXT SEDERHANA BERBASIS ARDUINO UNTUK MASJID

DISUSUN OLEH:

MUHAMMAD ALFARIZI

13.2018.110

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG

2020
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.............................................................................................................i

BAB 1 PENDAHULUAN.......................................................................................1

1.1 Latar Belakang..........................................................................................1

1.2 Tujuan........................................................................................................2

1.3 Manfaat......................................................................................................2

BAB 2 PEMBAHASAN..........................................................................................3

2.1 Arduino......................................................................................................3

2.2 Running Text.............................................................................................4

2.3 Aplikasi Arduino IDE dan Proteus 8.........................................................5

BAB 3 METODE PENELITIAN............................................................................8

3.1 Metode Penelitian......................................................................................8

3.2 Alat dan Bahan..........................................................................................8

3.3 Flowchart...................................................................................................9

BAB 4 HASIL PENELITIAN...............................................................................10

4.1 Hasil Penelitian........................................................................................10

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................20

i
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Didunia yang sudah modern sekarang teknologi yang ada sudah sangat
berkembang, khususnya dibidang elektronika. Persaingan di bidang elektronika
jelas terlihat dengan memperkenalkan teknologi – teknologi digital yang di miliki
setiap perusahaan elektronika di dunia. Salah satu bidang elektronika yang
berkembang sekarang adalah mikrokontroller, mikrokontroller adalah suatu alat
elektronika digital yang mempunyai masukan dan keluaran serta kendali dengan
program yang bisa ditulis dan dihapus dengan cara khusus, cara kerja
Mikrokontroller sebenarnya membaca dan menulis data.[ CITATION Hel20 \l 1033 ]

Salah satu Mikrokontroller yang cukup dikenal sekarang adalah Arduino.


Arduino adalah sebuah platform komputasi fisik open source berbasiskan
Rangkain input / output sederhana (I/O) dan lingkungan pengembangan yang
mengimplementasikan bahasa Processing. Arduino dapat digunakan untuk
mengembangkan obyek interaktif mandiri atau dapat dihubungkan ke perangkat
lunak pada komputer anda (seperti Flash, Pengolahan, VVVV, atau Max / MSP).
Rangkaiannya dapat dirakit dengan tangan atau dibeli. [ CITATION ste16 \l 1033 ]
Arduino merupakan Mikrokontroler open source, maka Arduino bebas
dipergunakan untuk membaca sensor serta mampu mengendalikan periperal
motor, mesin dan lampu. Ini memungkinkan setiap orang bebas mendownload
sebagai contoh, anda dapat merancang sebuah peralatan yang dapat menyala
sendiri pada waktu tertentu dan mati setelah sekian lama dipergunakan. Membuat
control counter, bahkan router sendiri untuk terhubung ke internet.

Arduino juga dapat digunakan sebagai pengontrol dari sebuah running text,
Running Text adalah sebuah teknik elektronik yang menampilkan sebuah tulisan
bergerak atau berjalan yang terdiri dari susunan LED (Light Emiting Diode),
kemudian terhubung secara matrix dengan perpaduan LED antara baris dan
kolomnya.Running Text merupakan salah satu bentuk penyampaian informasi
kepada public dengan bantuan LED. [ CITATION Hel20 \l 1033 ]

1
1.2 Tujuan
1. Mencari informasi tentang perkembangan teknologi elektronika terbaru
2. Merancang Running text sederhana menggunakan aplikasi arduino ide
3. Mensimulasikan Running text sederhana menggunakan aplikasi proteus 8
4. Membuat Running text sederhana berbasis Arduino

1.3 Manfaat
1. Menambah wawasan tentang teknologi elektronika yang ada
2. Dapat Merancang Running text sederhana menggunakan aplikasi arduino
ide
3. Dapat mensimulasikan Running text sederhana menggunakan aplikasi
proteus 8
4. Dapat membuat Running text sederhana dengan menggunakan arduino

2
BAB 2
PEMBAHASAN

2.1 Arduino
Arduino adalah pengendali mikro yang dapat diprogram dan dibuat dalam
board mikrokontroler yang siap pakai dan didalamnya terdapat komponen utama
yaitu sebuah cip mikrokontroler jenis AVR. Arduino sudah diakui keunggulannya
dan kemudahannya dalam pemrograman serta harganya juga relatif murah. Selain
itu software dan hardwarenya bersifat open-source dimana kita bisa berbagi
desain/prototype kepada siapa saja dan juga bisa membuatnya sendiri. [ CITATION
Hel20 \l 1033 ]

Gambar 2. 1 Arduino Uno

Arduino Ada beberapa kelebihan yang membuat Arduino banyak diminati.


Hal-hal tersebut antara lain:

1. Harga Arduino Lebih Murah

Arduino memiliki harga relative lebih murah dibandingkan dengan jenis


Mikrokontroler lainnya. Sebuah Arduino dapat dibeli dengan harga
hanya sekitar Rp. 200.000 saja dan sudah cukup bagus. Bahkan saya

3
dapat membeli versi copy Arduino Uno R3 dengan harga kurang dari Rp.
75.000 setiap board di salah satu took langganan saya dan bekerja dengan
sempurna.

2. Operating Sistem Fleksibel


Perangkat lunak atau software Arduino dapt menggunakan system operasi
Windows, Macintosh maupun Linux.Sistem Mikrokontroler lebih terbatas
Windows.
3. Bahasa Program Sederhana
Lingkungan pemrograman Arduino mudah digunakan untuk pemula,
namun cukup fleksibel bagi pengguna tingkat lanjut untuk
memanfaatkannya juga. Bagi para guru, ini mudah karena didasarkan
pada Enviromental Pemrosesan, sehingga siswa belajar memprogram di
lingkungan itu akan terbiasa dengan tampilan serta nuansa Arduino.
4. Software Open Source
Perangkat lunak Arduino diterbitkan sebagai software Open Source,
tersedia untuk ekstensi oleh pemrograman berpengalaman. Bahasa dapat
diperluas melalui perpustakaan C++, dan orang-orang yang ingin
memahami rincian teknis dapat membuat lompatan dari Arduino ke
bahasa pemrograman AVR C yang merupakan dasar penggunaannya.

2.2 Running Text

Running text merupakan salah satu bentuk penyampaian informasi kepada


publik yang populer saat ini dengan bantuan LED (Light Emitting Diode).

4
Gambar 2. 2 Running Text

Fungsi Running text:

1. Fungsi yang pertama dari Running Text atau Tulisan Berjalan yaitu dapat
digunakan sebagai media informasi. Dengan tampilannya yang unik dan
indah, Running Text akan sangat mencuri perhatian banyak orang untuk
melihat dan membaca informasi di dalamnya. Dengan adanya Running
Text ini, kamu tentunya akan lebih menghemat biaya untuk mencetak
baliho ataupun spanduk jika ada informasi baru.
2. Fungsi yang kedua yaitu sebagai sarana iklan. Hal ini dikarenakan
Running Text mempunyai daya visual yang sangat menarik sehingga
mampu menarik perhatian orang yang melewatinya, sehingga membuat
orang tertarik untuk menggunakan produk tersebut.
3. Fungsi yang ketiga yaitu sebagai sarana rambu peringatan. Running text
dapat digunakan untuk memperingatkan orang di tempat-tempat yang
memerlukan perhatian khusus, seperti jalan bebas hambatan.
4. Fungsi yang terakhir yaitu sebagai penunjuk waktu. Running text
memiliki fasilitas khusus untuk mengatur waktu yang menggunakan
sistem RTC (Real Time Clock). Dengan fasilitas ini, Running Text dapat
digunakan untuk menampilkan detik, menit, jam, hari, tanggal, dan juga
tahun. Running text juga dapat digunakan sebagai pengingat waktu.
Biasanya running text tersebut sering dijumpai pada tempat-tempat
ibadah.

2.3 Aplikasi Arduino IDE dan Proteus 8

Arduino IDE (Integrated Development Environment) adalah software yang di


gunakan untuk memprogram di arduino, dengan kata lain Arduino IDE sebagai
media untuk memprogram board Arduino. Arduino IDE bisa di download secara
gratis di website resmi Arduino IDE.
Arduino IDE ini berguna sebagai text editor  untuk membuat,  mengedit, dan
juga mevalidasi kode program. bisa juga digunakan untuk meng-upload ke board

5
Arduino.  Kode program yang digunakan pada Arduino disebut dengan istilah
Arduino “sketch”  atau disebut juga source code arduino, dengan ekstensi file
source code .ino.

Gambar 2. 3 Aplikasi Arduino IDE

Software Proteus adalah sebuah software yang digunakan untuk mendesain


PCB yang juga dilengkapi dengan simulasi PSpice pada level skematik sebelum
rangkaian skematik di-upgrade ke PCB untuk memastikan PCB dapat berfungsi
dengan semestinya. Proteus mengkombinasikan program ISIS untuk membuat
skematik desain rangkaian dengan program ARES untuk membuat layout PCB
dari skematik yang dibuat. ISIS disini bukanlah ISIS yang merupakan kumpulan
teroris namun digunakan sebagai program untuk perancangan dan pendidikan,
sedangkan ARES atau disebut juga Advanced Routing and Editing Software
digunakan untuk membuat modul layout PCB.

Proteus sangat berguna untuk desain rangkaian mikrokontroler. Proteus juga


berguna untuk belajar elektronika seperti dasar-dasar elektronika sampai pada
aplikasi mikrokontroler. Software ini menyediakan banyak contoh aplikasi desain
sehingga pengguna bisa belajar dari contoh-contoh yang sudah ada.

Fitur-fitur dari Proteus adalah sebagai berikut :

6
1. Memiliki kemampuan untuk mensimulasikan hasil rancangan baik digital
maupun analog maupun gabungan keduanya.
2. Mendukung instrumen-instrumen virtual seperti voltmeter, ammeter,
osciloscope, logic analyser, dan masih banyak lagi.
3. Memiliki model-model peripheral yang interactive seperti LED, tampilan
LCD, RS232, dan berbagai jenis library lainnya.
4. Memiliki kemampuan menampilkan berbagi jenis analisis secara grafis
seperti transient, frekuensi, noise, distorsi, AC dan DC, dan masih banyak
lagi.
5. Mendukung simulasi berbagai jenis microcontroller.
6. Mendukung berbagai jenis komponen-komponen analog.
7. Mendukung open architecture sehingga pengguna dapat memasukkan
program seperti C++/ Arduino untuk keperluan simulasi.
8. Mendukung pembuatan PCB yang di-update secara langsung dari program
ISIS ke program pembuat PCB-ARES.

Gambar 2. 4 Aplikasi Proteus

7
BAB 3
METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Disini saya menggunakan Metode Tindakan dalam membuat Running text


berbasis arduino, Metode ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan baru
atau pendekatan baru dan diterapkan langsung serta dikaji hasilnya. Metode ini
dinilai sangat efektif dalam membuat suatu alat agar hasilnya dapat lebih cepat
dan baik.

Running Text berbasis Arduino adalah suatu alat dimana Arduino berfungsi
sebagai pengontrol running text yang di tampilkan pada output matrix led.
Adapun alat ini biasanya ada di masjid sebagai pengingat waktu sholat ataupun
kata-kata yang menginspirasi dalam melaksanakan ibadah. Running Text berbasis
Arduino ini dibuat dengan menggunakan aplikasi Arduino IDE, dan dapat di
simulasikan dengan aplikasi proteus pada laptop ataupun PC.

Pertama yang harus dilakukan adalah merangkai Arduino dengan Running


text menggunkan kabel jumper kemudian kita hubungkan Arduino ke laptop atau
PC, setelah itu kita buka program aplikasi Arduino IDE dan melakukan
programming yang tujunnya mengatur kata kata pada running text.

3.2 Alat dan Bahan

N NAMA JENIS
O
1 ARDUINO UNO
2 RUNNING TEXT MAX7219 8X8
3 POWER SUPPLY MB102 3.3V/5V
4 BATERAI 6F22 9V
5 SOLDER -

8
6 KABEL JUMPER MALE TO FEMALE
7 BREADBOARD 400 P

3.3 Flowchart

Flowchart Running Text Berbasis Arduino

Mulai

Baterai

Modul Power Suply

Arduino
Arduino IDE (di
laptop)

LED Dot Matrix

Running text

Selesai
9
BAB 4
HASIL PENELITIAN

.1 Hasil Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan untuk membuat Running Text berbasis Arduino


yang digunakan dimasjid. Berikut adalah Langkah-langkah proses pembuatan
Running Text berbasis Arduino.

1. Rangkaian Running Text pada Arduino

Yang pertama dilakukan adalah menyambungkan Arduino dengan running


text dengan menggunakan kabel jumper Male to Female. Pin VCC pada
running text dihubungkan ke pin 5V pada Arduino, kemudian Pin GND pada
running text dihubungkan ke pin GND pada Arduino, lalu pin DIN ke pin
nomor 11 pada Arduino, kemudian pin CS ke pin nomor 10 pada Arduino,
dan terakhir CLK ke pin nomor 13 di Arduino.

Gambar 4. 1 Pin pada Running Text

10
Gambar 4. 2A Pin pada Arduino Uno

Gambar 4. 2B Pin pada Arduino Uno

Gambar 4. 3 Arduino dan Running Text terhubung

11
Selanjutnya menghubungkan Arduino pada Modul Power MB102,
sebenarnya kita bisa langsung menghubungkan Arduino pada sumber tenaga,
tetapi penggunaan modul power ini adalah untuk menambahkan tombol
on/off pada rangkaian. Pertama hubungkan Modul power ke Project Board.

Gambar 4. 4 Modul Power terhubung dengan Project Board

Setelah itu hubungkan Arduino ke Modul power dengan Kabel jumper,


dan hubungkan juga Arduino pada laptop dengan kabel Arduino.

Gambar 4. 5 Port Arduino ke laptop

Gambar 4. 6 Arduino terhubung ke modul power

12
Kemudian hubungkan baterai ke modul power sebagai sumber tenaga.

Gambar 4. 7 Baterai sebagai sumber tenaga

2. Aplikasi Arduino IDE untuk Arduino UNO


Pertama Arduino dihubungkan ke laptop, kemudian buka aplikasi Arduino
IDE. Lalu isikan program yang akan dimasukkan ke Arduino uno.

Gambar 4. 8 Aplikasi Arduino IDE

13
Tambahkan Library pada Arduino IDE yang sesuai dengan program yang
akan kita buat. Library ini bisa di download di google. Kemudian mulai
mengisikan program yang nantinya akan digunakan untuk mengontrol
runnging text.

Gambar 4. 9 Programing Arduino IDE include library

Gambar 4. 10 Programing Arduino IDE Mengatur kecepatan, tulisan, dan delay


running text

14
Gambar 4. 11 Programing Arduino IDE

Gambar 4. 12 Programing Arduino IDE

Gambar 4. 13 Program library Arduino IDE

15
Setelah selesai melakukan programming, selanjutnya klik verify dan
kemudian klik upload. Setelah di upload maka LED matrix akan segera
menampilkan runnging text nya.

Gambar 4. 14 Running text telah selesai

16
3. Simulasi Pada Aplikasi Proteus

Pertama buka aplikasi proteus,

Kemudian pilih schematic picture, dan akan muncul tampilan seperti ini

17
Lalu masukkan Arduino uno, Led matrix 8x8 4 buah, MAX 7219, dan
Resistor dengan klik symbol P.

Kemudian masukkan Arduino beserta alat alat yang lain didalam tampilan
proteus dan disusun agar mudah dalam pengoperasiaannya nanti.

18
Kemudian pilih therminal mode untuk membuat label pada pin pin yang
ada pada Arduino dan led matrix. Label pada Arduino dan led matrix harus
disesuaikan.

Kemudian klik pada arduiono 2 kali dan pilih program Arduino yang telah
kita buat, lalu klik ok. Klik play dan proteus akan menjalankan simulasinya.

19
DAFTAR PUSTAKA

Helma Widya, H. A. (2020). Rancang Bangun Running Text Led Display Jadwal
Waktu. Journal of Electrical Technology, 61-67.
steven jendri sokop, d. j. (2016). trainer periferal antarmuka berbasis
mikrokontroler arduino uno. Jurnal teknik elektro, 14.

http://allgoblog.com/apa-itu-arduino-ide-dan-arduino-
sketch/#:~:text=Arduino%20IDE%20(Integrated%20Development
%20Environment,secara%20gratis%20di%20website%20resmi
https://www.immersa-lab.com/software-proteus-beserta-fitur-
fiturnya.htm

20

Anda mungkin juga menyukai