Anda di halaman 1dari 2

Pengantar Komunikasi

Komunikasi merupakan suatu tindakan satu orang atau lebih yang mengirim dan menerima
pesan yang terdistorsi oleh gangguan dalam suatu konteks tertentu dan ada kesempatan untuk
melakukan umpan balik. Komunikasi memiliki 7 macam yaitu intra-pribadi, antar-pribadi,
kelompok kecil, organisasi, publik, antar budaya dan massa. Komunikasi memiliki 4 unsur
seperti sumber/komunikator, isi pesan, media/saluran hingga penerima/komunikan.
Ruang Lingkup Psikologi Komunikasi
Psikologi Komunikasi berkaitan dengan bagaimana mencapai komunikasi yang efektif dalam
interaksi manusia. Setiap manusia mengandung misteri kehidupannya masing-masing. Untuk
itu, keempat teori psikologi tentang manusia diantaranya teori psikoanalisis, behaviorisme,
kognitivisme dan humanisme.
Komunikasi Antar Budaya
Hakikat Komunikasi Antar Budaya ada bermacam-macam seperti kultur/budaya, enkulturasi,
akulturasi, komunikasi antarbudaya, dan subkultur. Komunikasi antar budaya juga memiliki
kesulitan seperti etnosentrisme, Chauvinisme, Seksisme, Heteroseksisme, hingga
mindlesness. Dan cara untuk meningkatkan kemampuan komunikasi antar-budaya seperti
mempersiapkan diri, menurunkan etnosentrisme, menghadapi adanya stereitipe,
meningkatkan kesadaran, mengenali perbedaan hingga menyesuaikan gaya komunikasi.
Selanjutnya ada Sistem Komunikasi Kelompok
Secara garis besar, John F. Cragon dan David W. Wright (1980) membagi kelompok menjadi
dua yaitu deskriptif dan perskriptif. Kelompok dapat diklasifikasikan menjadi empat
dikotomi, yaitu kelompok primer-sekunder, ingroup-outgroup, keanggotaan-rujukan, dan
kelompok deskriptif dan preskriptif. System komunikasi memiliki fungsi spesifik untuk
menyeleksi sejumlah informasi yang bertujuan untuk melakukan reduksi kompleksitas yang
membedakan sebuah zona system komunikasi. Dalam hal ini perbandingan system
komunikasi bisa dilihat dari elemen-elemen dasar yang membedakannya. Selain itu, system
komunikasi juga sering dikaitkan dengan pengembangan telekomunikasi (system telepon,
teleks, telegrap, dan jaringan komunikasi satelit).
Dan ada Identitas Personal
Seperti Komponen Komunikasi adalah hal-hal yang harus ada agar komunikasi bisa
berlangsung dengan baik. Menurut Laswell komponen komunikasi seperti komunikator,
pesan, saluran, komunikan, dan umpan balik. Selain itu ada juga model-model komunikasi
seperti linear, interaksional, hingga transaksional. Dan ada juga faktor yang mempengaruhi
komunikasi diantaranya latar belakang budaya, ikatan kelompok, harapan, pendidikan juga
situasi. Identitas diri merupakan prinsip kesatuan yang membedakan diri seseorang dengan
orang lain. Konsep identitas dalam ilmu psikologi umumnya menunjukkan kepada suatu
kesadaran akan kesatuan dan kesinambungan pribadi, Ahmadi dan Shaleh (dalam Purwanti,
2013). Munculnya perasaan identitas diri. Bagusnya, penilaian orang lain adalah dapat
mengetahui lebih tentang diri kita sendiri di mata orang lain. Tapi bukan berarti penilaian
orang lain sangat penting untuk kita. Penilaian mereka hanya sebagai bahan intropeksi diri
untuk menjadi lebih baik.

Anda mungkin juga menyukai