Anda di halaman 1dari 7

MATA PELAJARAN IPS KELAS IX SEMESTER 1

Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi


3.2 Menganalisis perubahan kehidupan sosial 3.2.1 Menganalisis konsep globalisasi
budaya bangsa Indonesia dalam dalam bidang ekonomi dan sosial-
menghadapi arus globalisasi untuk budaya
memperkokoh kehidupan kebangsaan. 3.2.2 Menganalisis dampak positif dan
negatif globalisasi terhadap kehidupan
ekonomi dan budaya bangsa
Indonesia
4.2 Menyajikan hasil analisis tentang 4.2.1. Menyajikan hasil pengamatan dampak
perubahankehidupan sosial budaya globalisasi dilingkungan masing -
bangsa Indonesia dalam menghadapi arus masing
globalisasi untuk memperkokoh
kehidupan kebangsaan.

Tujuan Pembelajaran

1. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menganalisis konsep


globalisasi dalam bidang ekonomi dan sosial-budaya dengan tepat
2. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menganalisis dampak
positif dan negatif globalisasi terhadap kehidupan ekonomi dan sosial-
budaya bangsa Indonesia dengan benar
3. Melalui diskusi kelas peserta didik mampu menyajikan hasil
pengamatan mengenai dampak globalisasi diwilayah masing – masing

Dampak Globalisasi
dengan terampil

Hand Out

Efdi Wahyudi [Date] [Course title]


0
Peta Konsep

Ekonomi
Globalisasi

Konsep Globalisasi
Sosial-Budaya

Ekonomi
Dampak
Globalisasi
Sosial-Budaya

1
1. Pengertian Globalisasi
Selo Soemardjan berpendapat, “globalisasi adalah terbentuknya sebuah
komunikasi dan organisasi di antara masyarakat satu dengan yang lainnya yang
berbeda di seluruh dunia yang memiliki tujuan untuk mengikuti kaidah-kaidah baru
yang sama”
Anthony Giddens menyatakan bahwa “semua hal yang terjadi yakni hubungan
sosial akhirnya menjadi intens antar penduduk di dunia ini dan menghubungkan satu
peristiwa dengan peristiwa lainnya yang menghasilkan dampak timbal balik antara
satu wilayah dengan wilayah yang lainnya sehingga berkembang luas sampai aspek-
aspek kehidupan antara keduany.
Maka dapat disimpulkan bahwa, globalisasi adalah tersebar luasnya pengaruh
ilmu pengetahuan dan kebudayaan yang ada di setiap penjuru dunia ke penjuru dunia
yang lain sehingga tidak jelas lagi batas-batas yang jelas dari suatu negara
Sumber : https://www.gramedia.com

https://www.maxmanroe.com
Gambar 1.1 Ilustrasi Globalisasi

2. Bentuk Globalisasi
a. Bidang Ekonomi
Bidang ini paling mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.
Secara tidak sadar, seseorang bisa saja membeli barang hasil produksi luar negeri
(impor) tanpa mengetahui bahwa benda tersebut merupakan hasil adanya
globalisasi. Kerja sama antara beberapa negara yang saling menginvestasikan
dana untuk pembangunan juga bisa dikatakan sebagai contoh globalisasi
ekonomi.
Secara umum, globalisasi di bidang ekonomi terkait erat dengan
perdagangan bebas. Perdagangan bebas merupakan sistem perdagangan yang
makin luas serta menghilangkan hambatan-hambatan dalam perdagangan

2
internasional.

b. Bidang Sosial-Budaya
Globalisasi membuat orang bisa menjangkau kebudayaan negara lain
dengan mudah. Proses peleburan dan hilangnya sebuah kebudayaan sudah
lumrah terjadi jika kita membicarakan globalisasi.
kita bisa melihat Indonesia yang merupakan negara timur.
Perkembangan teknologi dan informasi yang memperlihatkan budaya barat
membuat masyarakat Indonesia tertarik sehingga perlahan meninggalkan budaya
aslinya.

3. Dampak Globalisasi
 Bidang Ekonomi
Globalisasi memberikan dampak di bidang ekonomi. Ada dampak positif ada juga dampak
negatif. Apa saja dampaknya?

a. Dampak Positif

https://beritateknologi.id
Gambar 2.1 aplikasi untuk mengakses toko online
1. Memicu sikap kreatif dan inovatif di kalangan masyarakat luas agar dapat bersaing di
ranah global.
2. Mudah mendapatkan barang dari luar negeri dengan harga terjangkau.
3. Bertambahnya jenis lapangan pekerjaan akibat adanya investasi asing dari luar negeri
4. Terbukanya kesempatan bekerja di luar negeri,.

3
b. Dampak Negatif

https://temukancontoh.blogspot.com
Gambar 2.2: munculnya Pasar Modeern wujud timbulnya gaya hidup konsumerisme

1. Mudahnya mendapatkan barang dari luar negeri membuat pasar nasional akan dikuasai
barang-barang impor
2. Memicu konsumerisme atau gaya hidup tidak hemat di masyarakat.
3. Masuknya tenaga asing dalam jumlah besar sehingga mendominasi tenaga kerja lokal.
4. Matinya usaha-usaha lokal karena penjualan barang dari luar negeri

 Dampak Globalisasi di Bidang Sosial-Budaya


Seperti halnya di bidang ekonomi, di bidang sosial juga ada dampak yang diakibatkan oleh
globalisasi
a. Dampak Positif

4
Sumber: https://www.gurupendidikan.co.id

Gambar 3.1 Ilustrasi multikulturalisme didunia


Dampak positif globalisasi diantaranya:
1. Mengubah pola pikir masyarakat yang semula kuno jadi modern.
2. Membuat masyarakat mengenal keberagaman budaya di dunia (multikulturalisme
dunia).
3. Menumbuhkan sikap toleransi antar masyarakat akibat adanya saling ketergantungan.

b. Dampak Negatif
Masih ditinjau dari aspek yang sama, globalisasi juga bisa membawa pengaruh
negatif, di antaranya:

Sumber : https://www.maxmanroe.com

Gambar 3.2 salah satu contoh lunturnya budaya lokal di Indonesia


1. Munculnya Sikap Individualisme, Konsumtif dan Matrealis
2. Lunturnya Nilai-Nilai Keagamaan
3. Pudarnya Nilai-Nilai Budaya Lokal
4. Rusaknya Moral Masyarakat

5
Referensi :

https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-globalisasi/

https://www.maxmanroe.com/vid/umum/pengertian-globalisasi.html

https://temukancontoh.blogspot.com/2019/07/contoh-dampak-negatif-globalisasi-di.html

https://beritateknologi.id/toko-online-luar-negeri-paling-murah/

https://www.gurupendidikan.co.id/pengertian-multikultural/

Anda mungkin juga menyukai