Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR

CABANG DINAS PENDIDIKAN KAB DAN KOTA KEDIRI


SMA NEGERI 1 KEDIRI

SOAL LATIHAN UJIAN SATUAN PENDIDIKAN Ke 2


Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia
Kelas : XII MIPA – IPS

SOAL PILIHAN GANDA


Petunjuk : Pilihlah satu jawaban yang paling benar !

01. Istilah sejarah berasal dari bahasa Arab , yaitu kata ….


a. geschicte b. syajarotun c. geschiedenis d. history e. historia

02. Ilmu sejarah adalah Ilmu yang mempelajari ….


a. masa lampau manusia b. masa kini manusia c. masa depan manusia
d. masalah manusia e. masa suram

03. Konsep kronologis sangat diperlukan dalam mempelajari ilmu sejarah. Konsep ini bertujuan untuk
…..
a. menyeleksi berbagai peristiwa d. mengungkapkan berbagai peristiwa
b. mengklarifikasikan berbagai peristiwa e. membuat pedoman peristiwa penting
c. membuat urutan peristiwa berdasarkan tahun

04. Sejarah tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia karena ….


a. sejarah merupakan alat untuk mengenang kehidupan manusia
b. sejarah terjadi dan berkembang di sekitar kehidupan manusia
c. sejarah mempelajari peristiwa masa lalu manusia
d. sejarah tidak akan pernah berhenti dari kehidupan manusia
e. pelaku dan obyek penelitian sejarah adalah manusia

05. Apabila diurutkan waktu, karakter zaman berikut ini yang dapat dijadikan pedoman awal
penyusunan kronologi sejarah Indonesia, yaitu ….
a. Tritura b. Proklamasi c. Budi Utomo d. Gerakan Reformasi e. Sumpah Pemuda

06. Sejarah memiliki dimensi ruang, artinya peristiwa sejarah terjadi pada ….
a. kurun waktu tertentu b. sembarang waktu dan tempat c. periode tertentu
d. tempat dan daerah tertentu e. sembarang periode

07. Sejarah memiliki dimensi waktu, artinya peristiwa sejarah terjadi pada ….
a. kurun waktu tertentu b. sembarang waktu dan tempat c. obyek tertentu
d. tempat dan daerah tertentu e. sembarang periode

08. Berikut ini adalah organisasi pergerakan pertama yang berideologi Islam ….
a. Budi Utomo b. Sarikat Islam c. Muhammadiyah d. NU e. PSI

09. Sebagai organisasi keagamaan, Muhammadiyah telah membuka jalan baru bagi terciptanya
kesejahteraan masyarakat melalui usaha sebagai berikut, kecuali ….
a. mendirikan panti asuhan d. mendirikan sekolah-sekolah dan Perguruan Tinggi
b. mendirikan rumah sakit e. mendirikan poliklinik bersalin
c. mendirikan panti pijat

10. Sarekat Islam muncul di tengah-tengah penjajahan Belanda yang diwarisi adanya ketidakadilan di
berbagai bidang, khususnya bidang ekonomi. Faktor ekonomi yang mendorong lahirnya adalah …..
a. adanya monopoli oleh Belanda
b. adanya praktek monopoli bahan baku batik oleh pedagang-pedagang Cina
c. menurunnya hasil kerajinan karena banyaknya barang-barang impor
d. Belanda melakukan Blokade Ekonomi
e. lemahnya daya saing saudagar pribumi
11. Salah satu faktor ekstern yang mempengaruhi kebangkitan nasional Indonesia adalah…
a. adanya Revolusi Perancis d. kemenangan Jepang atas Sekutu
b. kemenangan Jepang atas Rusia 1905 e. kemenangan Sekutu atas Jepang
c. perjuangan rakyat Amerika atas Inggris

12. Salah satu sebab timbulnya nasionalisme di Indonesia adalah ….


a. lahirnya kelompok cendekiawan d. adanya sistem penjajahan
b. pertentangan antar elit politik e. tumbuhnya partai politik
c. kemajuan akibat sistem penjajahan

13. Masyarakat pra aksara telah mempunyai kemampuan dalam membuat gerabah. Gerabah hingga saat
ini masih banyak digunakan masyarakat Indonesia. Hal ini dapat ditarik kesimpulan bahwa
pewarisan Gerabah dengan cara…
a. Lisan b.Dokumen c. Melalui benda-benda peninggalan
d. Memberi contoh e. Melalui praktik

14. Berikut ini merupakan ciri-ciri folklore, kecuali…


a. Bersifat anonim b. Menjadi milik bersama c. memiliki versa yang monoton
d. Bersifat tradisional e. Penyebaran secara lisan

15. Penulisan sejarah Indonesia pada masa penjajahan Belanda bersifat………


a. Nasional b. Kolonial c. Internasional d. kuno e. Kedaerahan

16. Zaman Kenozoikum/Neozoikum dibedakan atas dua zaman yaitu tersier dan zaman kuater.
Zaman tersier ditandai dengan adanya hewan-hewan seperti…
a. Dinosaurus b. Burung c. Kera d. Reptil e. Amfibi

17. Sekitar tahun 1936-1941 ditemukan fosil rahang bawah dengan ukuran yang sangat besar,
nama fosil tersebut adalah…
a. Sinanthropus Pekinensis b. Homo Mojokertensis c. Pethecanthropus Mojokertensis
d. Megenthropus Erectus e. Meganthropus Palaeojavanicus

18. Fosil Pithecantropus Erectus ditemukan oleh…


a. Von Koeningswald b. Oppenoorth c. Eugene Dubois
d. Ter Haar e. Van Stein Callensfel

19. Pendukung Kebudayaan Bachson Hoabinh adalah bangsa …..


a. Vietnam b. Cina c. Papua Melanesoid d. Deutero Melayu e. Proto Melayu

20. Asal bangsa yang bermigrasi ke Indonesia adalah ….


a. Indochina b. Jepang c. Vietnam d. Yunan e. Nepal

21. Bangsa Proto Melayu dan Deutero Melayu termasuk dari golongan ras ….
a. Australoid b. Khaukasoid c. Negroid d. Malayan Mongoloid e. Melanesia

22. Bangsa Austronesia akhirnya mendiami daerah yang amat luas. Pulau paling timur yang didiami
bangsa ini adalah Pulau ….
a. Madagaskar b. Paska c. Selandia Baru d. Taiwan e. Myanmar

23. Untuk memperbaiki struktur dan doktrin ABRI sehingga dapat secara langsung mengendalikan
kondisi sosial politik Indonesia, maka Oede Baru menerapkan kebijakan .....
a. Dwifungsi ABRI b. demiliterisasi ABRI c. ABRI Masuk Desa
d. ABRI kembali ke barak e. buruh dan tani sebagai angkatan perang ke V

24. Relief cerita Ramayana dan Kresnayana terdapat pada candi .....
a. Loro Jonggrang b. Borobudur c. Tegawangi d. Sukuh e. Penataran

25. Pada tanggal 3 Nopember 1945 dikeluarkan maklumat pemerintah yang berakibat .....
a. pembentukan KNIP b. pembentukan BKR c. pembentukan PNI
d. Pembentukan 12 departemen dan menunjuk para menterinya
e. lahirnya partai- partai politik
26. Belanda pada tanggal 21 Juli 1947 melancarkan agresi militer I ke daerah kekuasaan Republik
Indonesia. Tindakan Belanda itu melanggar suatu kesepakan dengan Indonesia yaitu ....
a. Konferensi Meja Bundar b. Linggarjati c. Rom Royen d. Renville e. Malino

27. Untuk mempelajari peninggalan sejarah berupa arca diperlukan ilmu bantu ....
a. epigrafi b. arkeologi c. numismatik d. Ikonografi e. paleografi

28. Untuk mempelajari peninggalan sejarah berupa mata uang diperlukan ilmu bantu ....
a. epigrafi b. arkeologi c. numismatik d. Ikonografi e. paleografi

29. Pendekatan yang dilakukan Presiden Suharto untuk melakukan rehabilitasi dan stanilisasi di bidang
polkam adalah ....
a. political approach b. economy approach c. security approach
d. cultural approach e. religion approach

30. Sebab khusus akhirnya Belanda datang sendiri ke Indonesia adalah ….


a. akibat peperangan di Eropa
b. timbulnya perang kemerdekaan Belanda
c. larangan membeli rempah-rempah dari Lisabon tahun 1585
d. mahalnya harga rempah-rempah di Eropa
e. mencari tanah jajahan

31. Di bawah ini adalah faktor-faktoryang menyebabkan VOC mengalami kemunduran, kecuali..
a. meningkatnya persaingan dagang dengan kongsi dagang milik Inggris
b. besarnya biaya perang dalam menghadapi perlawanan rakyat Indonesia
c. meningkatnya kebutuhan gaji pegawai VOC
d. merajalelanya korupsi di kalangan pegawai VOC
e.meninggalnya Gubernur Jendral VOC

32. Jalan Raya Pos dari Anyer sampai Panarukan dibangun pada masa pemerintahan…
a. Herman Willem Daendels b. Jansens c. Thomas Stanford Raffles
d. Jan Pieterzoon Coen e. Pieter Both

33. Institut Teknologi Bandung (ITB) didirikan oleh pemerintah kolonial Hindia Belanda pada
tahun 1920, yang ketika itu bernama …..
a. STOVIA b. OSVIA c. MOSVIA d. THS e. GHS

34. Gubernur Jendral Hindia Belanda yang diangkat dan ditempatkan di Indonesia oleh Kaisar
Louis Napoleon Bonaparte adalah ….
a. Herman Willem Daendels d. Van den Bosch
b. Jansens e. Jan Pieterzoon Coen
c. Thomas Stamford Raffles

35. Pada abad ke 19 banyak dibangun jalan raya, jembatan, dan jalan kereta api dengan tujuan
a. memperlancar hubungan daerah dengan pusat
b. menunjang kelancaran hasil perkebunan
c. memperlancar jalannya pendidikan rakyat
d. membantu komuinikasi desa dengan kota
e. mempermudah hubungan rakyat dengan pemimpin

36. Pembangunan jalan-jalan, jembatan dan jalan kereta api dibangun dengan ….
a. dana hasil tanam paksa
b. tenaga ahli dan kasar dari bangsa Indonesia
c. pengerahan tenaga rakyat secara paksa
d. menggunakan tenaga rakyat secara paksa
e. menggunakan tenaga pemuda-pemuda secara sukarela

37. Politik Etis semula yang semula ditujukan untuk membalas budi rakyat Indonesia, tidak bisa
terwujud karena …..
a. tenaga pelaksana politik etis terbatas d. rakyat menolak program politik etis
b. pelaksanaannya menyimpang dari tujuan e. tidak ada dana pendukung
c. program politik etis belum bisa diterima masyarakat Indonesia

38. Pencipta Politik Etis adalah ….


a. Dauwes Dekker b. Van den Bosch c. Van de Venter
d. Van den Capellen e. Pieter Boath

39. Karena tulisannya yang menyerang dan mengkritik pemerintah Belanda, tokoh- tokoh
tersebut di bawah ini dibuang ke negeri Belanda….
a. Ir Soekarno, Drs Moh Hatta, Mansyur
b. Mas Mansyur, Wahid Hasyim, Farid Ma’ruf
c. dr. Soetomo, Gunawan, Wahidin Sudiro Husodo
d. Douwes Dekker, Ki Hajar Dewantara, Cipto Mangunkusumo
e. Douwes Dekker, Baron Van Hovej, Vitalis

40. Pada hakekatnya tujuan didirikan gerakan Muhammadiyah adalah …


a. untuk membantu fakir miskin dan anak terlantar
b. untuk mendirikan rumah sakit Islam
c. meluruskan pendapat yang keliru mengenai ajaran Islam
d. untuk mengembangkan jiwa dagang bagi para anggotanya
e. untuk mengembangkan pendidikan yang bersih dari unsur Barat

41. Berikut ini adalah organisasi pergerakan pertama yang berideologi Islam ….
a. Budi Utomo b. Sarikat Islam c. Muhammadiyah d. NU e. PSI

42. Sebagai organisasi yang berbasis agama, SI berusaha berperan aktif memajukan agama Islam
melalui usahanya….
a. membantu fakir miskin
b. memberi modal kepada pengusaha lemah
c. anak – anak yang tidak mampu sekolah dibiayai
d. adat istiadat yang bertentangan dengan Islam harus diluruskan
e. memerangi agama lain

43. Perubahan nama dari SDI menjadi SI seperti yang diusulkan HOS Cokroaminoto bertujuan
a. agar lebih singkat dan simpel namanya
b. agar kegiatan lebih luas bidangnya
c. agar lebih kelihatan nilai keagamaannya
d. agar tidak menyaingi pedagang – pedagang Cina
e. agar tidak menimbulkan kecurigaan pihak Belanda

44. Berikut ini adalah organisasi pergerakan nasional yang didirikan KH. Hasyim Asy’ari….
a. Muhammadiyah b. Persis c. Sarikat Islam d. NU e. Tarbiyah

45. Berikut ini adalah organisasi pergerakan yang didirikan oleh KH Ahmad Dahlan ….
a. SI b. PSI c. Muhammadiyah d. NU e. Persis

46. Sebagai organisasi yang bercorak nasionalis, Indische Partij berani tampil beda dengan
organisasi lainnya yakni mencantumkan “ tujuannya merdeka.” Keberanian IP tidak lepas
dari peran tokoh “ Tiga Serangkai “ sebagai pengendalinya mereka adalah ….
a. Mas Mansyur, Hatta, Soekarno
b. Wahidin Sudiro Husodo, Sukarno, Abi Kusno
c. Suwardi Suryaningrat, Dauwes Dekker, Cipto Mangun Kusomo
d. Dr. Sutomo, Gunawan, Maksum
e. M Hatta, Thabrani, Adam Malik

47. Karena gerakannya yang radikal tokoh Tiga Serangkai akhirnya ditangkap dan dibuang ke
negeri Belanda. Hal itu disebabkan …..
a. melakukan provokasi terhadap rakyat
b. tulisannya yang berjudul “ seandainya aku orang Belanda “
c. IP mencantumkan azas non kooperasi dan tujuan merdeka
d. bekerja sama dengan PKI
e. IP enggam bekerja sama dengan Belanda

48. Bahasa Indonesia yang diambil dari bahasa Melayu ditetapkan sebagai bahasa persatuan
sejak tahun ….
a. 1908 b. 1928 c. 1945 d. 1942 e. 1968

49. Sebagai organisasi kemasyarakatan, ISDV kurang diminati dan kurang berkembang, oleh
karena itu tokoh-tokoh ISDV melakukan penyusupan ke oraganisasi lain, yaitu ….
a. Budi Utomo b. Sarekat Islam c. Partai Nasional Indonesia
d. Muhammadiyah e. Indische Partij

50. Tujuan dibentuknya BPUPKI adalah …


a. untuk mempelajari hal-hal yang penting mengenai masalah tata pemerintahan Indonesia
merdeka
b. merumuskan dasar filsafat negara
c. mempersiapkan Proklamasi Kemerdekaan
d. menyusun pembentukan negara kesatuan Republik Indonesia
e. merumuskan tujuan dasar negara Indonesia

51. Nasionalisme di Asia – Afrika dalam rangka menentang ….


a. kapilatisme b. kolonialisme c. sosialisme d. komunisme e.liberalisme

Anda mungkin juga menyukai