Anda di halaman 1dari 4

Nama : Rindi Antika

NPM : 20711089
Mata kuliah : Dasar dasar sinematografi
Dosen : Dede safara A.Md

Resume film dokumentasi 'Blackpink :Light up the sky'

Blackpink: Light Up the Sky adalah film dokumenter Amerika Serikat dan Korea


Selatan tahun 2020 karya sutradara Carolina Suh, yang menceritakan
kisah girlband Korea Selatan Blackpink dan mengikuti perjalanannya menuju
ketenarannya saat ini.FIlm ini dirilis di situs streaming Netflix pada 14
Oktober 2020.

Film dokumentasi ini berceritakan kisah 4 gadis mudah yang menjadi trainer
(Pelatihan untuk melakukan sesuatu) di salah satu perusahaan entertaiment
terbesar dikorea selatan yaitu YG entertaiment.Menceritakan momen yang belum
pernah dilihat sebelumnya dan membahasnya lebih dalam dengan masing-masing
dari empat anggota BLACKPINK. Jisoo, sebagai sosok kakak yang pintar dan
memiliki selera humor unik. Jennie, rapper yang garang di atas panggung tapi
bertutur dengan lembut. Rose, gadis dari Australia yang menemukan jalannya
sebagai penyanyi dan penulis lagu. Serta Lisa, penari yang tak pernah gagal
membuat teman segrupnya tertawa. 

Difilm dokumentasi ini ke 4 gadis (Jiso,jennie,rose dan lisa) tersebut bercerita


keluh kesah mereka pada saat memulai karir hingga sukses besar pada saat
ini.Memulai menjadi trainer pada usia belasan tahun dan harus jauh dari keluarga
tercinta,tidak diberi kepastian kapan memulai debut hingga harus berlatih selama
belasan jam untuk debut sebagai girlgroup besar.
Setiap member memiliki cerita masing masing tiap individu mulai dari masa
trainer yang lama hingga harus hidup berjauhan dengan keluarga yang berbeda
negara.

Cerita proses training mereka menjadi sorotan dari film ini. Proses tersebut yang


membentuk kesuksesan mereka hingga menjadi bintang.  Bertahun-tahun mereka
training di bawah naungan YG Entertainment (Big Bang, 2NE1, iKON).  Kisah
masa training tidak mudah, bertahun-tahun tanpa tahu ini berakhir kapan, latihan
menari menyanyi non-stop, dan setiap harinya mereka dihujani kritika.Jennie
sempat bercerita bagaimana dia ingin merasakan masa-masa SMA. Rosé  yang
menelfon keluarganya saat merasa kesepian dan mencurahkan latihannya, Lisa
yang saat pindah ke Korea hanya bisa berbahasa Inggris, dan Jisoo latihan tanpa
henti walau dia libur.

Memperlihatkan bagaimana BLACKPINK sampai ke titik tur dunia yang terjual


habis hingga penampilan bersejarah dalam Festival Coachella 2019, di mana
mereka menjadi kelompok musik K-Pop perempuan pertama yang tampil di
panggung festival legendaris tersebut. Setiap anggota pun merefleksikan naik
turunnya ketenaran dan perjalanan panjang yang menantang dan membawa
mereka sukses di seluruh dunia.

KESIMPULAN

Dengan kerja keras mereka dalam mewujudkan mimpinya sangat lah


menginspirasi,kerja keras,usaha dan kesabaran pada akhirnya berbuah manis
kepada 4 gadis cantik ini.Memperlihatkan kesuksesan mereka dari tahun ke tahun
tentu saja membuktikan bahwa mereka memanglah seorang girls group besar
dunia yang menerangi langit dunia perkpopan.

Anda mungkin juga menyukai