Anda di halaman 1dari 11

PROGRAM KERJA

PIK-R (PUSAT INFORMASI KONSELING - REMAJA)


MTsN 1 SIJUNJUNG
TAHUN AJARAN 2020/2021

Oleh:
PIK-R MTsN 1 SIJUNJUNG
HALAMAN PENGESAHAN
PROGRAM KERJA EKSTRAKURIKULER
PUSAT INFORMASI KONSELING - REMAJA(PIK-R)
MTsN 1 SIJUNJUNG
TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Hormat kami:
Palangki, Agustus 2020

Pembina PIK-R

Rhahima Zakia, S.Pd


NIP. 199210182019032024

Mengetahui,

Wakil Kesiswaan Pembina Osis

Ernelis Fiarti, SE Erizal. D, S.Ag


NIP. 197104112014112002 NIP. 197501032007101003

Kepala MTsN 1 Sijunjung

TRI HELMI, S.Pd


NIP. 196708221993032005
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Masa remaja merupakan masa peralihan dari anak-anak ke masa dewasa.
Kehidupan remaja merupakan kehidupan yang sangat menentukan bagi kehidupan
masa depan mereka selanjutnya. Disamping jumlahnya yang besar, remaja juga
mempunyai permasalahan yang sangat kompleks seiring dengan masa transisi
yang di alami remaja. Masalah yang menonjol di kalangan remaja adalah TRIAD
KRR, yang merupakan tiga resiko yang akan dihadapi oleh remaja, yaitu
Seksualitas (Sex Pranikah), HIV/AIDS dan NAPZA (penyalahgunaan obat-obatan
terlarang). Sementara itu KRR itu sendiri merupakan kepanjangan dari
“Kesehatan Reproduksi Remaja”
Salah satu upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah KRR dikalangan
remaja diantaranya melalui PIK R yang merupakan suatu wadah kegiatan program
KRR yang dikelola dari,oleh dan untuk remaja guna memberikan pelayanan
informasi dan konseling tentang kesehatan reproduksi serta kegiatan penunjang
lainnya.
Program KRR berkaitan dengan bidang kehidupan yang kelima dari transisi
kehidupan remaja yang dimaksud.Empat bidang kehidupan yang lainnya yang
akan dimasuki oleh remaja sangat ditentukan oleh berhasil tidaknya remaja
mempraktekkan kehidupan yang sehat.Dengan kata lain apabila remaja gagal
berperilaku sehat maka kemungkinan besar remaja yang bersangkutan akan gagal
pada empat bidang kehidupan yang lain.Keberadaan dan peranan PIK-R
dilingkungan remaja sangat penting artinya dalam membantu remaja untuk
mendapatkan informasi dan pelayanan konseling yang cukup dan benar tentang
KRR.Akses dan kualitas pengelolaan dan pelayanan PIK-R masih relative rendah.
Oleh karena itu perlu dilakukan peningkatan pengembangan dan pengelolaan PIK-
R di MTsN 1 Sijunjung dalam rangka meningkatkan akses dan kualitas tersebut.
Terbentuknya PIK-R (Pusat Informasi dan Konseling Remaja) di MTsN 1
Sijunjung dengan pertimbangan masih tabunya siswa siswi madrasah seputar
informasi mengenai remaja
` Selain itu, terbatasnya layanan klasikal atau pelayanan BK di dalam kelas
menjadi factor penting dalam pelaksanaan kegiatan ini demi menunjang
kebutuhan remaja, dalam hal ini seluruh siswa siswi di MTsN 1 Sijunjung.

B. Tujuan PIK-R
Tujuan dibentuknya PIK-R di MTsN 1 Sijunjung adalah :
1. Memberikan informasi KRR, meningkatkan pemahaman, sikap dan
perilaku positif remaja tentang TRIAD-KRR
2. Melatih keterampilan kecakapan hidup (life skill),
3. Pelayanan konseling dan rujukan KRR dan kegiatan remaja lainnya
sesuai kebutuhan remaja.
4. Membangun  kesadaran akan pentingnya memahami masalah seksualitas
dan faktor-faktor yang menyebabkan timbulnya masalah-masalah
seksualitas.
5. Memberikan Informasi tentang bahaya seks bebas dan pornografi.
6. Membangun kepribadian siswa-siswi MTsN 1 Sijunjung agar menjadi
pribadi yang handal,berkarakter, dan Asertif.
7. Memberikan bimbingan pergaulan remaja yang sesuai dengan tuntunan
Agama
8. Memfasilitasi siswa untuk mengembangkan minat dan bakatnya.

C. Sasaran
1. Pembina PIK-R
2. Pengelola PIK-R (Ketua Umum, Wakil Ketua, Sekretaris, Bendahara,
Pendidik Sebaya (PS), Konselor Sebaya (KS), Bidang Humas,
3. Mitra Pelayanan Kesehatan
4. Kelompok-kelompok Remaja
5. Orangtua dari remaja sasaran PIK-R
6. Majelis Guru
7. Tokoh Masyarakat/Tokoh Agama
8. Organisasi yang terkait

D. Visi dan Misi


1. Visi : Menjadi wadah atau pusat informasi dan konseling kesehatan
reproduksi remaja professional yang menjadi sahabat remaja
2. Misi:
a. Menyelenggarakan kegiatan pemahaman mengenai remaja dan
perkembangannya
b. Menjadi fasilitator remaja dalam pembentukan karakter sejak dini
c. Memberikan keterampilan kecakapan hidup (life skill) kepada remaja
d. Menjadi pusat pelayanan informasi, konseling dan rujukan triad KRR (Tiga
resiko yang dihadapi oleh remaja yaitu : Seksualitas, HIV/AIDS, dan
NAPZA)
e. Memberikan bimbingan agama tentang pergaulan remaja yang sehat dan
sesuai dengan tuntunan Agama
f. Menyalurkan minat dan bakat siswa pada kegiatan yang positif
E. Kepengurusan
Kepala Sekolah : Tri Helmi, S.Pd
Wakil Kesiswaan : Ernelis Fiarti, SE
Pembina Osis : Erizal D, S.Ag
Pembina PIK-R : Rhahima Zakia, S.Pd
Ketua : Fathia Alfadhila
Sekretaris : Syifa Rahima Azzahra
Bendahara : Syifa Naura Izzati
Pendidik Sebaya : Asifa Putri Arolza
Konselor Sebaya : Luthfia Naurah
Bidang Humas : Muhammad Zacky dan Faiz Faridhatul Ilmi
Bidang Life Skill : Fathul Amri Ikrom M dan Rahma Delli
Bidang Mading : Annisa Nur Afifah dan Wahid Pripa Hendra
Bidang Program dan Kegiatan : M. Azril Fahrezi dan Fatihah Urratul Aini

F. Waktu Pelaksanaan : Rabu, jam 10.30-11.30 WIB

G. Pembina/Pelatih : Rhahima Zakia, S.Pd

H. Sarana dan Prasarana


a. Sekretariat PIK-R
b. Komputer dan Audio
c. Kursi dan meja
d. Kipas Angin
e. Tikar dan keset
f. Buku tamu
g. Buku panduan PIK-KRR
h. Flashdisk untuk dokumentasi Kegiatan
i. Papan Agenda Kegiatan
j. Buku besar pelaporan kegiatan
I. Tempat
a. Tempat : Ruangan PIK-R MTsN 1 Sijunjung
b. Out door (menyesuaikan dengan kebutuhan)
J. Pembiayaan

Kegiatan ekstrakurikuler PIK-R ini didanai oleh madrasah melalui


komite/yayasan dan iyuran anggota.

K. Penilaian
1. Absensi
2. Keaktifan Peserta
3. Laporan Pelaksanaan
BAB II
PIK-R MTsN 1 Sijunjung

A. Pengertian PIK REMAJA


Berdasarkan Buku Panduan Pengelolaan Pusat Informasi dan Konseling
Remaja (PIK-R) yang diterbitkan oleh BKKBN Jakarta tahun 2012, Pusat
Informasi dan Konseling Remaja (PIK Remaja) adalah suatu wadah kegiatan
PKBR (Penyiapan Kehidupan Berkeluarga Bagi Remaja) yang dikelola dari, oleh
dan untuk remaja guna memberikan pelayanan informasi dan konseling tentang
Perencanaan Kehidupan Berkeluarga Bagi Remaja serta kegiatan-kegiatan
penunjang lainnya.
PIK-R MTsN 1 Sijunjung merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler
yang bertujuan sebagai sarana edukasi tentang pendidikan seks dan kesehatan
reproduksi remaja yang benar serta penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja.
Tidak hanya itu PIK-R MTsN 1 Sijunjung juga berusaha membekali siswa agar
memiliki mental kepribadian yang tangguh sehingga tidak mudah terpengaruh
oleh hal-hal negatif yang ada di lingkungannya. Oleh karena itu melalui kegiatan
PIK-KRR para anggota dibekali dengan materi-materi pembentukan karakter
(character building) dan bimbingan agama.

Untuk mewujudkan hal tersebut PIK-R MTsN 1 Sijunjung menjalin


kerjasama dengan BKKBN Kecamatan dan Kabupaten. Selain itu juga melibatkan
Guru BK/Konselor Sekolah dan Guru Agama. Mengingat peran dari ketiganya
sangat penting dan harus saling mendukung. Hal ini dilakukan agar para anggota
PIK-R  benar-benar mendapat informasi yang benar seputar Kesehatan
Reproduksi Remaja dari yang berkompeten yaitu dari tenaga kesehatan seperti
Dokter, Perawat, dan Bidan. Tidak hanya berhenti disini, pengetahuan siswa
tentang pendidikan seks perlu ditindaklanjuti oleh Guru BK/Konselor Sekolah dan
Guru Agama. Dalam hal ini peran guru BK/Konselor sekolah adalah memberikan
bimbingan tentang pembentukan karakter siswa sehingga siswa memiliki mental
kepribadian yang tangguh. Peran guru agama dalam hal ini tidak kalah penting
yaitu memberikan bekal bimbingan agama dalam pergaulan yang sehat yang
sesuai dengan tuntunan agama.

PIK-R MTsN 1 Sijunjung dengan peran, dukungan, pembinaan dan


kerjasama dari berbagai pihak seperti tersebut diatas diharapkan dapat membawa
perubahan yang signifikan terhadap perkembangan sikap dan perilaku seks yang
sehat terhadap siswa siswi MTsN 1 Sijunjung.

B. Rencana Kegiatan PIK-R MTsN 1 Sijunjung


Rencana kegiatan PIK-R MTsN 1 Sijunjung adalah:
1. Penyuluhan seputar kesehatan reproduksi remaja dan triad KRR oleh
Puskesmas, BKKBN dan atau Kepolisian maupun oleh Pendidik Sebaya
(PS) dan Konselor Sebaya (KS)
2. Bimbingan tentang Character Building oleh Guru BK
3. Bimbingan tentang pergaulan remaja yang sesuai tuntunan agama oleh
Guru Agama.
4. Bimbingan Kelompok oleh Konselor Sebaya (KS) maupun Pendidik
Sebaya (PS)
5. Penyaluran minat dan bakat siswa, misalnya melalui mading, Jurnalistik
dan seni drama/teater
6. Pelatihan Pendidik Sebaya dan Konselor Sebaya
7. Pelatihan Softsklill indoor maupun outdoor
8. Penyusunan modul materi PIK REMAJA
C. Keanggotaan
Anggota PIK-R terdiri dari dua jenis yaitu anggota aktif dan anggota pasif.
Anggota Aktif adalah Semua siswa MTsN 1 Sijunjung yang terdaftar sebagai
peserta kegiatan ekstrakurikuler PIK-R MTsN 1 Sijunjung dan aktif mengikuti
program kegiatan setiap minggunya. Sedangkan anggota pasif adalah semua siswa
MTsN 1 Sijunjung yang tidak terdaftar sebagai peserta kegiatan ekstrakurikuler
PIK-R namun dapat mengikuti kegiatan-kegiatan penyuluhan yang
diselenggarakan oleh PIK-R MTsN 1 Sijunjung
D. Bentuk Kegiatan
1. Pembinaan.
Kegiatan Pembinaan meliputi pembinaan pengurus dan pembinaan anggota
PIK REMAJA.
2. Penyuluhan
Kegiatan Penyuluhan dapat dilakukan perkelas maupun gabungan kelas.
Materi-materi yang disampaiakan antara lain :
a.      Kesehatan Reproduksi Remaja
b.      PMS, HIV/AIDS
c.      Miras/Narkoba
d.      Penundan Usia Pernikahan
e.      Bahaya Pornografi dan Seks Bebas
f.       Pergaulan Remaja yang Sehat
3. Pengembangan Diri
Kegiatan pengembangan diri merupakan sarana pengembangan minat dan
bakat antara lain berupa:
a. Pelatihan Pendidik Sebaya dan Konselor Sebaya
b. Pelatihan Softskill
c. Mading
d. Jurnalistik
E. Materi Penyuluhan dan Pembinaan

Materi yang disampaikan dalam PIK-R adalah:


a. Materi KRR
1. Kesehatan reproduksi remaja
2. Resiko penularan penyakit kelamin
3. Informasi seputar HIV/AIDS
4. Bahaya seks bebas dan pornografi
5. Penundaan Usia Pernikahan (PUP)
6. Miras dan Narkoba
b. Materi Character Building
1. Membangun Konsep Diri Positif
2. Membangun Sikap Asertif
3. Kesehatan Mental
4. Penyesuaian Diri Remaja
5. Problem Solving dan Pengambilan Keputusan
6. Mengenali Kepribadian Manusia
7. Manajemen Waktu
8. Mengenal Minat, Bakat dan Potensi Diri
c. Materi Bimbingan Agama
1. Pergaulan Remaja yang Sehat Menurut Agama
2. Konsep Diri Seorang Muslim
3. Akhlak Pergaulan Seorang Muslim
4. Ciri-Ciri Kepribadian Muslim Sejati
5. Larangan Berzina
6. Kisah-Kisah Teladan
BAB III
PENUTUP

Dengan adanya PIK-R MTsN 1 Sijunjung sebagai salah satu kegiatan


ekstrakurikuler di lingkungan madrasah diharapkan dapat memberikan
kontribusi  dan peran yang signifikan kepada seluruh remaja di MTsN 1 Sijunjung
agar menjadi remaja yang sehat dan cerdas.

Selain itu juga PIK-R MTsN 1 Sijunjung diharapkan juga dapat menjadi


wadah dan sarana informasi yang dapat menyelamatkan para remaja pada
khususnya dan umumnya masyarakat di kabupaten Sijunjung dan
sekitarnya untuk bisa menjadi remaja yang sehat, berkarakter mulia, dan siap
menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas.

Anda mungkin juga menyukai