Anda di halaman 1dari 5

Lembar Kerja Peserta Didik Belajar Online

GEOGRAFI – X MIPA/IPS

Nama : Ilhan Fairuz Rafif

Kelas : XI IPS 2

Tanggal : 18 Maret 2020

A. Petunjuk Mengerjakan
1. Baca secara cermat bahan ajar sebelum mengerjakan tugas
2. Baca literatur lain untuk memperkuat pemahaman siswa
3. Kerjakan setiap langkah sesuai tugas
4. Kumpulkan laporan hasil kerja sesuai dengan jadwal
5. Kerjakan langsung pada lembar kerja berupa softcopy upload pada googleclassroom
Kerjakan secara mandiri

B. Tugas

1. Identifikasi kebudayaan nasional dalam table yang ada di bawah ini

NO Bentuk Lokasi Deskripsi Gambar


Kebudayaan
1. Rumah adat Suku Honai, rumah adat suku dani
Honai Dani- ukurannya tergolong mungil,
Papua bentuknya bundar, berdinding kayu
dan beratap jerami.
Rumah bundar itu begitu mungil
sehingga kita tak bias berdiri di
dalamnya. Jarak dari permukaan
rumah sampai langit-langit hanya
sekitar 1 meter. Didalamnya ada 1
perapian yang terletak persis di
tengah.
Atap jerami dan dinding kayu rumah
Honai ternyata membawa hawa sejuk
kedalam Honai. Kalau udara dirasa
sudah terlalu dingin, seisi rumah alan
dihangatkan oleh asap dari perapian.
Selain jadi tempat tinggal, Honai juga
multifungsi. Ada Honai khusus
menyimpan padi, adapula yang
khusus untuk pengasapan mumi.
2. Tari Saman Aceh Tari saman adalah sebuah tarian Suku
Gayo yang biasa ditampilkan untuk
merayakan peristiwa-peristiwa
penting dalam adat. Syair dalam
tarian saman mempergunakan Bahasa
Gayo. Dalam beberapa literatur
menyebutkan tari saman
di Aceh didirikan dan dikembangkan
oleh Syekh Saman, seorang ulama
yang berasal dari Gayo di Aceh
Tenggara. Tari saman
ditetapkan UNESCO sebagai Daftar
Representatif Budaya Takbenda
Warisan Manusia dalam Sidang ke-6
Komite Antar-Pemerintah untuk
Pelindungan Warisan Budaya Tak
benda UNESCO di Bali, 24
November 2011.
3. Gamelan Jawa Alat musik gamelan adalah
Tengah sekumpulan instrument musik yang
dimainkan dalam sebuah ensembel
atau sajian musik. Dalam sebuah
pertunjukan gamelan, akan dimainkan
beberapa alat musik yang saling
berpadu untuk menghasilkan sebuah
tetabuhan yang merdu
4. Ngaben Bali Ngaben merupakan upacara kremasi
atau pembakaran jenazah di Bali,
Indonesia. Upacara adat Ngaben
merupakan sebuah ritual yang
dilakukan untuk mengirim jenazah
pada kehidupan mendatang. Dalam
upacara ini, jenazah diletakkan
dengan posisi seperti orang tidur.
Keluarga yang ditinggalkan pun akan
beranggapan bahwa orang yang
meninggal tersebut sedang tertidur.
Dalam upacara ini, tidak ada air mata
karena mereka menganggap bahwa
jenazah hanya tidak ada untuk
sementara waktu dan menjalani
reinkarnasi atau akan menemukan
peristirahatan terakhir di Moksha
yaitu suatu keadaan dimana jiwa telah
bebas dari reinkarnasi dan roda
kematian. Upacara ngaben ini juga
menjadi simbol untuk menyucikan
roh orang yang telah meninggal.
5. Candi Jawa Candi Borobudur adalah sebuah candi
Borobudur Tengah Buddha yang terletak di Borobudur,
Magelang, Jawa Tengah, Indonesia.
Candi berbentuk stupa ini didirikan
oleh para penganut agama Buddha
Mahayana sekitar tahun 800an
Masehi pada masa pemerintahan
wangsa Syailendra
6. Wayang Jawa Wayang berasal dari kata "Ma Hyang"
Kulit yang artinya menuju kepada
roh spiritual, dewa, atau Tuhan Yang
Maha Esa. Ada juga yang mengartikan
wayang adalah istilah bahasa Jawa
yang bermakna "bayangan", hal ini
disebabkan karena penonton juga bisa
menonton wayang dari
belakang kelir atau hanya
bayangannya saja. Wayang kulit
dimainkan oleh seorang dalang yang
juga menjadi narator dialog tokoh-
tokoh wayang, dengan diiringi oleh
musik gamelan yang dimainkan
sekelompok nayaga dan tembang yang
dinyanyikan oleh para pesinden.
7. Rendang padang masakan daging dengan
bumbu rempah-rempah yang berasal
dari Minangkabau. Masakan ini
dihasilkan dari proses memasak yang
dipanaskan berulang-ulang
menggunakan santan sampai kuahnya
kering sama sekali. Proses
memasaknya memakan waktu berjam-
jam (biasanya sekitar empat jam)
hingga yang tinggal hanyalah potongan
daging berwarna hitam pekat dan
dedak. Dalam suhu ruangan, rendang
dapat bertahan hingga berminggu-
minggu. 
8. Kebaya Jawa Baju kebaya dikenakan oleh kalangan
Tengah wanita bangsawan maupun kalangan
rakyat biasa baik sebagai busana
sehari-hari maupun pakaian upacara.
Pada busana upacara seperti yang
dipakai oleh seorang garwo dalem
misalnya, baju kebaya menggunakan
peniti renteng dipadukan dengan kain
sinjang atau jarik corak batik, bagian
kepala rambutnya digelung (sanggul),
dan dilengkapi dengan perhiasan yang
dipakai seperti subang, cincin, kalung
dan gelang serta kipas biasanya tidak
ketinggalan.
9. Rumah Sumatra Rumah dengan model ini juga banyak
Gadang Barat dijumpai di sumatra barat, Namun tidak
semua kawasan di Minangkabau
(darek) yang boleh didirikan rumah
adat ini, hanya pada kawasan yang
sudah memiliki status
sebagai nagari saja Rumah Gadang ini
boleh didirikan. Begitu juga pada
kawasan yang disebut dengan rantau,
rumah adat ini juga dahulunya tidak
ada yang didirikan oleh para perantau
Minangkabau.
10 Payan Lampung Payan adalah senjata tradisional
tertua di Lampung. Bentuk Payan
seperti tombak dengan gagang
sepanjang 150-180 cm. Mata ujung
tombak yang lancip dan terbuat
dari besi.
11. Rencong Aceh Rencong melambangkan identitas
diri, simbol keberanian, dan
ketangguhan. Rencong miliki
kaum bangsawan terbuat dari emas
dan sarung gading gajah. Rencong
yang digunakan masyarakat hanya
terbuat dari besi putih dan sarung
dari kayu. Rencong ada 4 jenis
yakni Rencong Meucugek,
Meupucok, Pudoi, Meukuree.

2. Menurut anda apakah ada pengaruh geografis terhadap kebudayaan yang ada ?
Jelaskan bentuk keterkaitannya !
Ada contohnya keterkaitan letak geografis seperti masyarakat yang tinggal
dipegunungan seperti bromo, mereka akan cenderung bermata pencaharian sebagai
petani

3. Jelaskan 7 unsur kebudayaan !

No Unsur-Unsur Kebudayaan Penjelasan


.
1. Bahasa Merupakan suatu pengucapan yang indah dalam
elemen kebudayaan sekaligus sebagai alat
perantara paling utama bagi manusia untuk
mengadaptasikan kebudayaan. Bentuk bahasa
ada 2 yaitu bahasa lisan dan bahasa tulisan
2. Sistem Pengetahuan Berkisar pada pengetahuan tentang kondisi alam
sekelilingnya dan sifat sifat peralatan yang
digunakannya. System pengetahuan meliputi
flora dan fauna, ruang pengetahuan tentang alam
sekitar, waktu, ruang dan bilangan, sifat sifat
dan tingkah laku sesame manusia serta tubuh
manusia
3. Organisasi Sekelompok masyarakat yang anggotanya
kemasyarakatan merasa satu dengan sesama. System
kemasyarakatan meliputi kekerabatan, asosiasi,
system kesatuan hidup, dan perkumpulan
4. Peralatan dan teknologi Teknologi adalah jumlah dari semua teknik yang
dimiliki oleh suatu masyarakat yang meliputi
cara bertindak dalam mengelola bahan bahan
mentah, kemudian bahan tersebut dijadikan
sebagai alat kerja, penyimpanan, pakaian,
perumahan dll
5. religi Sebuah system yang terpadu antara keyakinan
dan praktek keagamaan yang berhubungan
dengan hal hal yang suci dan tidak dapat
dijangkau oleh akal pikiran. System religi
meliputi system kepercayaan, system niali,
pandangan hidup, komunikasi keagamaan, dan
upacara keagamaan
6. kesenian Diartikan sebagai segala hasrat manusia
terhadap keindahan. Secara garis besar, kita
dapat memetakan bentuk kesenian dalam 3 garis
besar yaitu, seni rupa, seni suara, seni tari
7. Mata pencaharian Segala upaya manusia untuk mendapatkan
barang/jasa yang dibutuhkan meliputi berburu,
mengumpulkan makanan, perikanan,
peternakan, dan perdagangan

Anda mungkin juga menyukai