Anda di halaman 1dari 21

Pilihlah jawaban yang paling tepat !

1.

Dari gambar di samping ini diketahui ciri-ciri makhluk hidup yaitu…


a. Memerlukan makanan (nutrisi)
b. Tumbuh
c. Berkembang biak
d. Berevolusi

2. Evolusi merupakan perubahan pada suatu individu yang disebabkan oleh lingkungan dan
bersifat diturunkan. Pendapat tesebut merupakan gagasan dari….

a. De Lamarck
b. C.Darwin
c. Lelly
d. August .W

3. Perbedaan yang dapat dilihat dari makhluk hidup dan tak hidup,kecuali ….

a. Makhluk hidup bernapas atau respirasi


b. Makhluk hidup bergerak sementara
c. Makhluk tak hidup dapat bereproduksi
d. Makhluk tak hidup tidak dapat bergerak

4. Tumbuhan melinjo, durian dan kelapa termasuk ke dalam kelompok takson yang sama
yaitu pada tingkatan…

a. Familia
b. Ordo
c. Kelas
d. Divisi

5. Anjing Pudel dapat dikawinkan dengan anjing Boner. Anjing-anjing tersebut dapat
melahirkan anak-anak yang fertil karena anjing-anjing tersebut ……
A. satu genus
B. satu familia
C. satu species
D. satu ordo

6. Suatu hewan memiliki ciri-ciri triploblastik aselomata dalam perkembangan embrionya.


Pernyataan yang tidak sesuai dengan ciri tersebut adalah ….

a.Terdapat rongga yang membagi mesoderm menjadi dua bagian


b. Terdapat rongga antara endoderm dan mesoderm
c. Rongga tubuh yang terbentuk dinamakan rongga semu
d. Struktur tubuh lebih kompleks daripada hewan diploblastik

7. Kingdom Plantae terdiri dari : Bryophyta, Pteridophyta, Spermatophyta. Ciri-ciri


Bryophyta yang membedakannya dari Pteridophyta adalah..

a.Mengalami pergiliran keturunan, sporanya lebih dari 2 macam


b.Berkembang biak dengan spora, fase sporofit lebih dominan
c.Gametofit berumur lebih panjang dari sporofit, belum memiliki pembuluh angkut
d.Mempunyai daun steril dan daun fertile, yang berfungsi untuk membuat spora

8. Makhluk hidup penghuni bumi ini begitu beraneka ragam. Sumber keanekaragaman
makhluk hidup tersebut adalah ……
a. Sperma
b. Ovum
c. Gen
d. Kromosom

9. Konservasi in situ yang merupakan suaka alam adalah…

a. Cagar alam
b. Taman nasional
c. Taman hutan raya/kebun raya
d. Taman wisata bahari
10.

Pada gambar diatas menunjukan sel hewan dan sel tumbuhan, diantara kedua gambar
tersebut mempunyai persamaan organel sel berupa
a. Vakuola dan sitoplasma
b. Plastida dan vakuola
c. Sentriol dan mitokondria
d. Aparatus golgi dan mitokondria

11. Pada bagian gambar sel hewan yang di tunjuk no 7 memiliki fungsi sebagai:

a. Tempat respirasi sel


b. Sebagai metabolik dalam sel
c. Sebagai tempat menyimpan zat makanan seperti gula dan amilum
d. Melakukan pencernaan intrasel

12. Organel sel yang menunjukkan ciri khas sel tumbuhan adalah…
a. Vakuola dan mitokondria
b. Mesosom dan plastid
c. Plastida dan vakuola
d. Plastida dan mitokondria
13. Fungsi sitoplasma pada sel prokariotik adalah...
a. Jalan keluar masuknya molekul-molekul
b. Tempat berlangsungnya sintesis protein
c. Penghasil energy
d. Mencerna makanan untuk melakukan metabolisme sel

14. Urutan tingkat organisasi kehidupan yang tepat adalah…


a. Sel-jaringan-sistem organ-organ-organisme-populasi
b. Organ-sistem organ-organisme-komunitas-populasi-biosfer
c. Jaringan-organ-organisme-bioma-populasi
d. Sistem organ-organisme-populasi- komunitas-ekosistem-bioma.

15. Pasangan zat di bawah ini yang merupakan senyawa adalah…..


a. Garam dan arang
b. Hidrogen dan udara
c. Air dan gula
d. Oksigen dan belerang

16. Sampah yang membusuk suhunya akan naik. Dalam hal ini terjadi perubahan….yang
bersifat…
a. Kimia, eksoterm
b. Kimia, endoterm
c. Fisika, eksoterm
d.Fisika, endoterm

17. Sirup merupakan campuran larutan gula, air, pengharum dan zat lain. Jika ingin
mendapatkan air murni dari sirup, maka metode pemisahan zat yang sesuai adalah..
a. Penyaringan
b. Penguapan
c. Sublimasi
d. Destilasi

18. Campuran dua zat padat yang mempunyai ukuran partikel berbeda dapat dipisahkan
dengan metode ….
a. Distilasi
b. Pengayakan
c. Filtrasi
d. Sublimasi

19. Larutan dalam air senyawa berikut yang tidak dapat menghasilkan ion OH- adalah ....
a. Na
b. NaOH
c. Mg(OH)2
d. CH3COOH

20. Larutan asam dapat bereaksi dengan basa membentuk air dan....
a. Garam
b. Gas H2
c. Karbonat
d. Gas CO2

21. Suatu zat yang dengan reaksi kimia tidak dapat diuraikan lagi menjadi zat lain disebut…
a. Campuran
b. Molekul
c. Senyawa
d. Unsur

22. Istilah angka indeks pada rumus molekul menyatakan ….


a. Jumlah molekul suatu senyawa
b. Banyaknya atom yang dikandung suatu senyawa
c. Banyaknya jenis unsur yang membentuk suatu senyawa
d. Banyaknya atom suatu unsur dalam suatu senyawa

23. Suatu larutan diuji dengan indikator alami dan diperoleh hasil sebagai berikut :
(1) dengan kubis merah, larutan berwarna hijau kebiruan
(2) dengan bunga pacar air, larutan berwarna kuning
(3) dengan kunyit, larutan berwarna merah
berdasarkan hasil uji tersebut, larutan yang diuji bersifat....

a. Garam
b. Asam
c. Basa
d. Amfoter

24. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah...

a. Dalam suatu ekosistem hanya akan terdapat satu jenis predator


b. Kebanyakan organisme di alam hanya memiliki satu sumber makanan
c. Populasi adalah kumpulan beberapa jenis organism
d. Perpindahan energi dari satu organisme ke organisme lain selalu ada yang
terbuang
25. Perhatikan gambar jaring-jaring makanan di bawah ini!

Kelompok hewan yang berada pada tingkatan tropik II adalah...


a. Kelinci, Tikus dan Belalang
b. Anjing Hutan, Elang dan Ular
c. Katak, Kelinci dan Tikus
d. Kelinci, Belalang dan Laba-laba

26. Dalam suatu ekosistem hutan terdapat rantai makanan sebagai berikut :
rumput kijang harimau pengurai
jika padang rumput dibakar dan disana didirikan bangunan, dampak yang akan terjadi
adalah .....
a Populasi kijang akan stabil dan tidak akan ada kematian
b Menurunnya populasi kijang dan harimau
c Meningkatnya populasi kijang dan pengurai
d Meningkatkannya populasi harimau karena tidak ada saingan

27. Salah satu faktor biotik yang mempengaruhi kehidupan hewan adalah predator. Apakah
pengertian dari predator tersebut?
a. Hewan yang makan hewan lain dengan cara berburu dan membunuh.
b. Hewan yang hidup pada hewan lain
c. Komponen biotik yang terdiri dari organisme heterotrof, yaitu organisme yang tidak
dapat memanfaatkan energi secara langsung untuk memenuhi kebutuhan energinya
d. Makhluk hidup yang terdiri dari organisme autotrof.

28. Manakah diantara pernyataan di bawah ini yang menunjukkan proses nitrifikasi pada
siklus nitrogen?
a. konversi dari ion amonium menjadi nitrit
b. konversi dari gas nitroen menjadi nitrit
c. konversi dari gas nitrogen menjadi nitrat
d. konversi dari ion amonium menjadi nitrat

29. Peranan dekomposer terhadap kesuburan tanah, adalah....

a. Menyusun senyawa-senyawa organik


b. Menguraikan bahan-bahan organik
c. Menambah kandungan bahan organik
d. Meningkatkan pH tanah

30. Salah satu bentuk adaptasi morfologi hewan yang hidup di air....

a. Tubuhnya bersisik
b. Berkembang biak dengan bertelur
c. Alat geraknya berupa sirip
d. Pembuahannya terjadi di luar tubuh

31. Hubungan interaksi antara serangga dan katak adalah...

a. Mutualisme
b. Komensalisme
c. Kompetisi
d. Predasi

32. Faktor-faktor yang mempengaruhi seleksi alam diantaranya adalah...

a. Genetik, banjir, dan gempa bumi


b. Perubahan iklim, bencana alam, dan badai
c. Hormon, nutrisi, dan kesehatan lingkungan
d. Kelembapan tinggi, kekeringan dan keturunan

33. Pencemaran sampah plastik dalam tanah, selain mengurangi kemampuan daya dukung
tanah, juga merupakan polutan. Usaha untuk mengurangi hal tersebut dapat dilakukan....
a. Penyuluhan masyarakat agar tidak menggunakan plastik sebagai sarana
kebutuhan hidupnya.
b . Penelitian cara penguraian plastik dalam tanah
c. Penggantian bahan plastik, sehingga dapat terurai di dalam tanah
d. Pengurangan produksi plastik
34.

Grafik diatas menunjukkan…


a. Bila X adalah jumlah populasi manusia dan Y adalah pangan, maka semakin tinggi
jumlah populasi manusia maka jumlah kebutuhan pangan juga semakin tinggi.
b. Bila X adalah jumlah populasi manusia dan Y adalah pangan, maka semakin tinggi
jumlah populasi manusia maka kebutuhan pangan menurun.
c. Bila Xadalah jumlah populasi manusia dan Y adalah air bersih, maka semakin sedikit
jumlah populasi manusia maka jumlah kebutuhan air bersih meningkat.
d. Bila Xadalah jumlah populasi manusia dan Y adalah air bersih, maka semakin tinggi
jumlah populasi manusia maka jumlah kebutuhan air bersih menurun.

35. Hubungan antara populasi (Y) dengan sumberdaya manusia (X) bila tidak ditangani
dengan tepat ditunjukkan oleh grafik…

36.

Gambar di atas menunjukkan dampak dari pemanasan global berupa…


a. Beruang kutub yang terisolasi.
b. Beruang kutub yang terpisah dari kelompoknya.
c. Beruang kutub yang kehilangan habitatnya karena es mencair akibat menigkatnya
suhu bumi.
d. Es mencair di kutub mengakibatkan beruang kutub terpisah dari kawanannya.
37. Dampak yang terjadi akibat gambar di bawah ini adalah…

a. Lapisan ozon berlubang akibat CFC sehingga sinar UV dapat masuk ke bumi dan
meningkatkan resiko kanker kulit.
b. Menipisnya lapisan ozon bumi akibat suhu bumi yang sangat panas.
c. Lapisan ozon bumi berlubang dan mengakibatkan pemanasan global.
d. Lapisan ozon berlubang akibat suhu bumi yang meningkat sehingga sinar UV dapat
masuk ke bumi dan meningkatkan resiko kanker kulit.

38. Tumbuhan memiliki jaringan permanen. Jaringan ini mengisi daerah diantara jaringan-
jaringan lain. Jaringan ini bila terdapat di bagian daun dapat berfungsi untuk fotosintesis.
Jaringan permanen yang dimaksud adalah…
a. Jaringan penguat
b. Jaringan sklerenkim
c. Jaringan parenkim
d. Epidermis

39.

Pada gambar diatas, nama dan fungsi yang ditunjuk oleh huruf C adalah…
a. Jaringan spons, bentuk selnya tidak teratur, tidak rapat, terdapat ruang antar sel dan
mengandung sedikit kloroplas. Fungsi: menampung oksigen hasil fotosintesis.
b. Jaringan mesofil, bentuk selnya tidak teratur, tidak rapat, terdapat ruang antar sel dan
mengandung sedikit kloroplas. Fungsi: menampung karbondioksida untuk
fotosintesis
c. Jaringan palisade, bentuk selnya tidak teratur tetapi padat, mengandung klorofil
untuk fotosintesis.
d. Jaringan bunga karang (spons), bentuk selnya tidak teratur, tidak rapat, terdapat
ruang antar sel dan mengandung sedikit kloroplas. Fungsi: menampung
karbondioksida untuk fotosintesis
40.

Pada gambar diatas, nama dan fungsi yang ditunjuk oleh huruf X adalah…
a. Jaringan pengangkut. Fungsinya untuk mengangkut air atau hasil fotosintesis ke
seluruh tubuh tumbuhan.
b. Jaringan endodermis. Fungsinya sebagai pengatur jalannya larutan yang diserap dari
tanah masuk ke silinder pusat.
c. Jaringan epidermis. Fungsinya untuk melindungi jaringan dibawahnya.
d. Korteks akar. Fungsinya untuk menyimpan cadangan makanan.

41. Salah satu tekanan yang terjadi dalam kehidupan tumbuhan adalah tekanan turgor.
Manfaat yang diperoleh tumbuhan dengan adanya tekanan ini adalah…
a. Sel tumbuhan dapat mengkerut saat musim kemarau untuk menghemat penguapan
air.
b. Sel tumbuhan menjadi mengembang karena kehadiran air yang mendorong membran
sel terhadap dinding sel tumbuhan sehingga sel dapat mempertahankan bentuknya.
c. Sel tumbuhan mengalami plasmolisis sehingga sel mengkerut. Tekana ini
dimanfaatkan saat musi kemarau tiba.
d. Sel tumbuhan akan mengembang karena masuknya air ke dalam sel sehingga sel
menjadi pecah.

42. Salah satu mekanisme masuknya air tanah kedalam rambut-rambut akar pada tumbuhan
adalah dngan cara…
a. Osmosis, yaitu perpindahan pelarut dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah
melalui selaput semipermeabel.
b. Difusi, yaitu perpindahan pelarut dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah
melalui selaput semipermeabel.
c. Difusi, yaitu perpindahan zat terlarut dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah
melalui selaput semipermeabel.
d. Osmosis, yaitu perpindahan zat terlarut dari konsentrasi rendah ke konsentrasi tinggi
melalui selaput semipermeabel.

43. Tanaman tidak selamanya hidup aman tanpa gangguan. Terkadang tumbuhan mengalami
gangguan oleh hama maupun penyakit. Jenis hama yang umum menyerang tanaman
adalah...
a. Tikus. Tikus sulit dikendalikan karena mempunyai daya adaptasi, mobilitas, dan
daya perkembiakan yang tinggi.
b. Tungau. Biasanya terdapat dibawah daun untuk menghisap daun. Umumnya banyak
terdapat pada musim kemarau.
c. Walang sangit. Walang sangit biasanya mengisap biji padi yang masih cair. Kulit biji
itu akan berwarna kehitam-hitaman.
d. Gulma. Gulma akan berkompetisi dengan tanaman utama untuk mendapatkan unsure
hara yang diperlukan untuk pertumbuhannya.

44. Reaksi fotosintesis secara sederhana adalah sebagai berikut:

cahaya

6H2O + X Y + 6O2

klorofil

X dan Y berturut-turut adalah…


a. 3CO2, C6H12O6
b. 12CO2, 2C6H12O6
c. 6CO2, C6H12O6
d. 6CO2,2 C6H12O6

45. Di suatu kawasan hutan terdapat tumbuhan hijau yang sangat melimpah. Dalam suatu
kondisi tertentu, laju fotosintesis di kawasan hutan tersebut menurun. Faktor yang
mempengaruhi fotosintesis tersebut adalah…
a. Oksigen.
b. Tekanan udara.
c. Kerapatan tanaman di hutan.
d. Karbondioksida.

46. Suhu mempengaruhi fotosintesis dengan cara…


a. Terlibat dalam aktivitas pengaktifan enzim dalam fotosintesis.
b. Terlibat dalam membuka dan menutupnya stomata daun.
c. Terlibat dalam pemecahan air menjadi oksigen dan hidrogen pada reaksi terang.
d. Terlibat dalam pembentukan glukosa sebagai hasil fotosintesis.

47.

Percobaan diatas menunjukkan…


a. Fotosintesis terjadi pada tumbuhan hidrilla dengan bantuan cahaya dan gelembung
udara menunjukkan karbondioksida yang dibutuhkan untuk proses fotosintesis.
b. Fotosintesis terjadi pada tumbuhan hidrilla dengan bantuan cahaya dan gelembung
udara menunjukkan oksigen yang dihasilkan.
c. Proses fotosintesis membutuhkan cahaya.
d. Proses fotosintesis membutuhkan air dan karbondioksida yang ditunjukkan oleh
gelembung gas.

48. Proses fotosintesis melibatkan dua tahap penting yaitu tahap reaksi terang dan reaksi
gelap. Pada tahap reaksi terang terjadi perubahan energy dari energy X menjadi Y. X dan
Y adalah…
a. Energy cahaya, energy kimia (ATP).
b. Energy foton, energy biokimia.
c. Energy cahaya, energy panas.
d. Energy cahaya, glukosa (C6H12O6)

49. ATP digunakan dalam tahap reaksi gelap. Reaksi gelap menghasilkan…
a. Oksigen.
b. Glukosa dan oksigen.
c. Glukosa.
d. Oksigen dan karbondioksida

50.

Struktur otot rangka yang berupa serat lintang berkaitan dengan fungsinya yaitu…
a. Untuk melekat pada rangka manusia dan menciptakan gerakan.
b. Menunjukkan adanya protein aktin dan myosin yang berguna untuk kontraksi otot.
c. Menunjukkan adanya keterkaitan protein-protein penting yang berguna untuk
pergerakan.
d. Agar perlekatannya dengan tulang / rangka semakin kuat dan dengan cepat dapat
menimbulkan gerakan.

51. Struktur tulang pipa (tulang paha) yang berongga, memanjang seperti pipa sesuai dengan
fungsinya yaitu…
a. Sebagai penopang tubuh dan struktur yang berongga menjadikannya ringan.
b. Sebagai penghubung antar tulang dan struktur yang berongga menjadikannya ringan.
c. Sebagai pelindung organ dalam dan struktur yang berongga menjadikannya ringan.
d. Sebagai alat gerak pasif dan struktur yang berongga menjadikannya ringan.
52.

Jenis tulang diatas adalah..


a. Tulang pendek.
b. Tulang panjang
c. Tulang pipih
d. Tulang belikat.

53.

Hubungan tulang belikat dengan tulang lengan atas seperti gambar diatas menunjukkan
sendi..
a. Putar, arah gerakannya memutar.
b. Pelana, memungkinkan terjadi 2 arah gerakan, ke depan dan ke belakang.
c. Sendi geser. Memngkinkan terjadinya sedikit gerakan.
d. Peluru, memungkinkan gerakan ke segala arah.

54. Otot penyusun saluran peredaran darah adalah…


a. Otot jantung
b. Otot rangka
c. Otot polos
d. Otot lurik

55. Protozoa bergerak dengan menggunakan…kecuali


a. Rambut getar
b. Kaki pipih
c. Bulu cambuk
d. Kaki semu

56. Gerakan ujung batang yang dirangsang oleh datangnya cahaya adalah…
a. Fotonasti
b. Fototropisme negatif
c. Fototaksis
d. Fototropisme positif
57. Gerak tumbuhan yang berasal dari dalam tumbuhan itu sendiri adalah…
a. Gerak endonom
b. Gerak etionom
c. Gerak nasti
d. Gerak taksis

58. Kelainan pada otot karena menurunnya fungsi otot dalam berkontraksi sehingga
ukurannya menyusut adalah…
a. Atrofi
b. Hipertropi
c. Distrofi
d. Stiff

59. Otot antar tulang rusuk berperan dalam…


a. Pernafasan perut
b. Pernafasan dada
c. Ekspirasi
d. Inspirasi

60. Email gigi tersusun atas…


a. Natrium
b. Kalium
c. Kalsium
d. Litium

61. Fungsi jonjot usus halus adalah…


a. Mempercepat penyerapan sari makanan
b. Mengatur kadar air makanan
c. Mengaduk-aduk makanan
d. Membunuh kuman-kuman yang masuk bersama makanan

62. Urutan masuknya makanan yang benar adalah…


a. Mulut-esofagus-faring-lambung-usus besar-usus halus-anus
b. Mulut-esofagus-faring-lambung-usus halus-usus besar-anus
c. Mulut-faring-esofagus-lambung-usus halus-usus besar-anus
d. Mulut-faring-esofagus-lambung-usus besar-usus halus-anus

63. Zat berikut yang digunakan sebagai pewarna adalah…


a. Siklamat
b. Asesulfam
c. Aspartam
d. Eritrosin

64. Urutan masuknya makanan ke lambung ruminansia dari awal hingga akhir adalah...
a. Rumen-omasum-retikulum-abomasum
b. Rumen-retikulum-omasum-abomasum
c. Retikulum-rumen-omasum-abomasum
d. Omasum-abomasum-rumen-retikulum

65. Enzim ptialin yang dihasilkan kelenjar ludah berfungsi memecah amilum menjadi…
a. Glukosa
b. Fruktosa
c. Maltosa
d. Sukrosa

66.

Penyakit yang menyerang lambung seperti gambar diatas adalah….


a. Ulkus
b. Maag
c. Gastritis
d. Disentri

67. Bagian pangkal tenggorokan yang berfungsi untuk menjaga lubang pangkal tenggorokan
dari benda yang ditelan adalah…
a. Silia
b. Lendir
c. Epiglotis
d. Pita suara

68. Urutan sistem pernafasan yang benar adalah…


a. Rongga hidung-trakea-faring-bronkus-bronkiolus-alveolus
b. Rongga hidung-faring-trakea-bronkiolus-bronkus-alveolus
c. Rongga hidung-trakea-faring-bronkiolus-bronkus-alveolus
d. Rongga hidung-faring-trakea-bronkus-bronkiolus-alveolus

69. Cacing planaria melakukan proses pernafasannya menggunakan


a. Spirakel
b. Kulit
c. Insang buku
d. Trakea
70.

Kapasitas vital paru-paru ditujukan oleh gambar….


a. A
b. B
c. D
d. E

71. Gangguan pencernaan yang berupa peradangan mukosa lambung disebut……


a. Diare
b. Gastritis
c. Flatus
d. Apenditis

72. Semua pernyataan di bawah ini diasosiasikan dengan peningkatan laju pernapasan,
kecuali….
a. Peningkatan HCO3- di dalam darah
b. Peningkatan pH di dalam darah
c. Peningkatan CO2 di dalam darah
d. Peningkatan aktivitas muscular

73. Berikut ini yang benar mengenai pembuluh darah arteri, kecuali….
a. Dinding pembuluhnya lebih tebal, lebih elastis, letaknya mendekati permukaan tubuh.
b. Arteri membawa darah kaya oksigen kecuali arteri pulmonalis yang membawa darah
kaya karbondioksida dari bilik kanan ke paru-paru.
c. Aorta adalah pembuluh darah arteri terbesar, yang keluar dari bilik kiri jantung dan
mengalirkan darah kaya oksigen keseluruh tubuh.
d. Arteriol adalah pembuluh darah arteri yang berhubungan dengan kapiler.
74.

Berdasarkan gambar darah yang mengandung CO2 paling banyak dapat ditemukan pada
huruf….
a. A
b. B
c. C
d. D

75. Sel ini termasuk jenis sel darah putih. Sel ini memiliki granula atau tergolong granulosit.
Sel ini mengandung heparin dan histamin, yang mempunyai peran dalam keseimbangan
normal antara mekanisme pembekuan dan anti pembekuan. Sel yang dimaksud adalah….
a. Basofil
b. Neutrofil
c. Eosinofil
d. Monosit

76. Alur aliran darah pada hewan invertebrata golongan annelida yang benar adalah ...
a. pembuluh ventral - kapiler (seluruh jaringan tubuh) - Lengkung aorta - pembuluh
dorsal -lengkung aorta (pembuluh jantung)
b. Lengkung aorta- pembuluh ventral - kapiler (seluruh jaringan tubuh) - pembuluh
dorsal -lengkung aorta (pembuluh jantung)
c. pembuluh dorsal - pembuluh ventral - kapiler (seluruh jaringan tubuh) - Lengkung
aorta -lengkung aorta (pembuluh jantung)
d. Lengkung aorta- pembuluh dorsal - pembuluh ventral - kapiler (seluruh jaringan
tubuh) -lengkung aorta (pembuluh jantung)

77. Talasemia adalah kelainan darah manusia dimana….


a. Kondisi kekurangan eritrosit, disebabkan karena hilangnya darah secara cepat atau
terlalu lambatnya produksi eritrosit.
b. Gangguan aliran darah pada pembuluh darah coroner.
c. Pengerasan pembuluh nadi akibat pengendapan lemak.
d. Sel tidak mampu mensistesis rantai polipeptida yang cukup, yang dibutuhkan untuk
membentuk hemoglobin.

78. Kretinisme adalah kelainan pertumbuhan yang disebabkan oleh faktor….


a. Gen(genetik)
b. Nutrisi
c. Hormon
d. Lingkungan

79. Seorang perempuan mengalami menstruasi (haid) yang pertama, berarti perempuan
tersebut telah….
a. Mengalami pertumbuhan dan perkembangan
b. Menjadi dewasa
c. Mengalami pubertas
d. Menjadi manula

80. Ciri-ciri seks sekunder yang tampak pada remaja laki-laki yaitu sebagai berikut,
kecuali….
a. Tumbuh kumis,tumbuh jambang,otot-otot mulai membesar.
b. Dada tampak menjadi lapang, tumbuh rambut di ketiak.
c. Tumbuh jakun, kulit lebih halus, suara membesar.
d. Terjadi spermatogenesis, tumbuh kumis,mimpi basah.

81. Seorang siswa membeli bibit mangga dengan umur dan tinggi yang hampir sama
kemudian ditanam di halaman rumah yang terkena sinar matahari. Setelah 1 tahun pohon
mangga I lebih tinggi dibandingkan dengan pohon mangga II. Perbedaan kecepatan
pertumbuhan ini kemungkinan disebabkan oleh faktor….
a. Gen
b. Cahaya
c. Kesuburan tanah
d. Hormon auksin

82. Hormon etilen berperan dalam proses pematangan buah dan kerontokan daun. Namun
jika bersama-sama bekerja dengan salah satu hormon lain, etilen akan merangsang proses
pembentukan bunga. Hormon yang dimaksud adalah….
a. Giberelin
b. Kalin
c. Sitokinin
d. Auksin

83. Stuktur terkecil dan juga unit fungsional pada ginjal disebut nefron. Di dalam nefron
terjadi proses transport aktif, hal ini didukung oleh banyaknya organel….
a. Ribosom
b. Lisosom
c. Mitokondria
d. Retikulum endoplasma
84. Pada manusia yang sehat, ginjal berfungsi untuk menyaring darah. Zat berikut yang ada
dalam darah dan urin primer, namun tidak ada di urin sekunder adalah . . . .
a. Urea
b. Garam
c. Glukosa
d. Urobilin

85. Di bawah ini merupakan alat ekskresi pada ikan, kecuali…..


a. Ginjal dan anus
b. Kulit dan anus
c. Insang dan kulit
d. Pembuluh Malpighi dan kulit

86. Pengeluaran keringat berkaitan erat dengan pengembangan dan penyempitan pembuluh
darah yang dipengeruhi oleh enzim bradikinin. Enzim bradikinin dihasilkan oleh…
a. Hipotalamus
b. Saraf simpatetik
c. Saraf punggung
d. Saraf simpatetik

87. Seorang pria mengalami gangguan penyakit eksresi ditandai dengan peningkatan
produksi urine 20-30 kali dari kondisi normal. Gangguan tersebut terjadi akibat
sedikitnya hormon vasoperin atau ADH (Anti Diuretik Hormon). Pria tersebut terindikasi
penyakit…
a. Diabetes melitus
b. Diabetes insipidus
c. Poliuria
d. Albuminaria

88. Peristiwa dibawah ini yang menunjukkan hubungan antara system pernapasan dengan
system peredaran darah yang benar adalah ....
a. peristiwa pertukaran O2 dan CO 2
b. peristiwa menghembuskan napas dipagi hari yang dingin
c. peristiwa pengeluaran CO2 dan uap air
d. peristiwa pengambilan O2 dan pengeluaran CO2

89. Pada lapisan epidermis kulit disusun oleh stratum korneum, stratum lusidum, stratum
granulosum dan stratum germanitivum pernyataan yang benar…
a. Stratum korneum merupakan lapisan berwarna bening
b. Stratum lusidum merupakan lapisan tanduk yang terdiri atas sel sel mati yang selalu
mengelupas
c. Stratum granulosum merupakan lapisan kulit yang mengandung pigmen
d. Stratum germanitivum merupakan lapisan yang menghasilkan kelenjar minyak
90. Dari tabel di bawah ini. Pernyatan yang benar tentang bagian organ ekskresi dan
fungsinya pada manusia adalah…..
A .hati Membentuk sel darah merah
pada janin
B. ginjal Merombak dan membentuk
protein
C. paru-paru Mengatur suhu tubuh
D. kulit Mengeluarkan zat sisa berupa
CO2

91. Ketika seorang menginjak duri secara refleks akan mengangkat kaki sambil mengaduh.
Urutan jalannya implus pada gerak reflex ketika kaki menginjak duri adalah
a. Efektor –saraf sensorik-sumsum tulang belakang-saraf motorik-reseptor
b. Efektor-saraf sensorik-otak-saraf motorik-reseptor
c. Reseptor-saraf sensorik-sumsum tulang belakan-saraf motorik-efektor
d. Reseptor-saraf motorik-sumsum tulang belakang-saraf sensorik-efektor

92. Sesorang tidak dapat memfokuskan bayangan karena kelengkungan kornea dan lensa
mata tidak rata. Orang tersebut terindiksi kelainan….
a. Miopi
b. Hipermetropi
c. Prsbiopi
d. Astigmatisma

93. Seorang anak berusia 7 tahun mengalami kelainan pada sistem saraf dengan cirri-ciri
terjadi kelainan pada neuron di otak sehingga tubuh tidak dapat merespon rangsangan dan
kontraksi otot tidak terkendali. Dari ciri-ciri yang telah disebutkan anak tersebut teridiksi
kelainan….
a. Neuritis
b. Epilepsi
c. Alzheimer
d. Migran

94. Zat aditif yang berfungsi memberi efek menahan sakit adalah…
a. Opium
b. Valium
c. Mariyuna
d. Kokain

95. Penyalahgunaan narkoba dapat mengakibatkan ketergantungan, gangguan fisiologi tubuh


bahkan kematian. Tetapi masih banyak orang yang menylahgunakan narkoba karena
berharap mendapatkan sensasi tertentu. Ganja misalnya dapat memberikan efek.....
a. Menahan rasa sakit
b. Meningkatkan semangat
c. Meningkatkan daya khayal
d. Menahan rasa malas

96. Diawali dengan peningkatan produksi esterogen yang menyebabkan produksi FSH di
hipofisis dihambat. Sebaliknya, produksi esterogen merangsang produksi LH di hipofisis.
Adanya LH mengakibatkan pelepasan oosit sekunder dari folikel de graaf. Peristiwa ini
disebut…
a. Fase menstruasi
b. Fase praovulasi
c. Fase pascaovulasi
d. Fase ovulasi

97. Hormon reproduksi pada pria yang berfungsi untuk pematangan sperma adalah…
a. Testosterone
b. Estrogen
c. FSH (follicle stimulating hormone)
d. LH (luteinizing hormone)
98. Gangguan pada sistem reproduksi dengan gejala yang timbul adalah luka pada kemaluan,
bintik atau bercak merah ditubuh, kelainan saraf, jantung, pembuluh saraf dan kulit
disebut ....
a. Sifilis
b. Endometriosis
c. Gonorea
d. Herpes simpleks

99. Ada bebarapa penyakit atau cacat yang terjadi pada manusia dan bersifat menurun.ciri-
ciri dari gangguan ini adalah tidak menular dan tidak dapat disembuhkan. Yang
merupakan pola penurunan sifat secara Autosom dominan adalah…
a. Albino
b. Hemofilia
c. Brakidaktili
d. Kuping rambut

100. Pernyataan dibawah ini mengenai jenis gangguan genetic yang benar adalah : ….
a. Gangguan genetik dominan Autosomal: gangguan yang berhubungan dengan
kromosom seks atau gen di dalamnya
b. Gangguan genetik Multi-faktorial: Gangguan yang merupakan hasil dari faktor
genetik serta lingkungan.
c. Gangguan genetik Autosomal resesif:. Gangguan yang disebabkan ketika seorang
individu telah mewarisi gen cacat dari orang tua tunggal.
d. Gangguan Sex-Linked: gangguan tersebut memanifestasikan hanya ketika seseorang
telah mendapat dua alel rusak dari gen yang sama, satu dari setiap orangtua.

Anda mungkin juga menyukai