Anda di halaman 1dari 1

. MALU ADALAH SEBAGIAN DARI IMAN.

Rasa malu merupakan insting manusia dan barang siapa yang diberi rasa malu maka
ia telah diberi nasib yang amat mujur. Karena rasa malu itu akan mencegah perbuatan keji
dan membawakepada perbuatan yang baik. Sebagaimana iman yang melarang pemeluknya
dari perbuatan jahat dan menjauhkannya dari maksiat serta membawanya kepada ketaatan.
Maka jadilah rasa malu itu seperti iman karena persmaannya dengan iman. Dan jikalau rasa
malu itu sebagai insting maka iman adalah perbutan seorang muslim.
Maka dari itu Nabi Muhammad saw mengibaratkan rasa malu adalah sebagai dari
iman atau merupakan benih-benih iman dari akhlak pemeluk.
Dan apabila rasa malu itu menyebabkan terhindarnya perbuatan maksiat dan
menybabkan perbuatan baik, maka hilangnya rasa itu merupakan alas an yang kuat untuk
melakukan perbuatan maksiat dan melanggar ketentuan-ketentuan Allah.
Adapun rasa malu itu ada tiga macam: malu terhadap Allah, malu kepada manusia
dan malu kepada diri sendiri. Malu terhadap Allah yaitu dengan ketaatan terhadap
perintahnya dan menjauhi larangan-larangan-Nya. Untuk itu semua Allah telah menerangkan
di dalam kitab-Nya dengan Bahasa Nabi-Nya segala yang diharamkan dan dihalalkan.
Adapun rasa malu terhadap manusia yaitu dengan menahan diri untuk tidak menyakiti
sesamanya dan meninggalan perbuatan membuka aib ataupun kejelekan orang lain. Maka
hendaknya seseorang menjauhi diri dari segala sesuatu yang merusak kehormatan manusia
dan menyebabkan jatuhnya mereka ke jurang pertentangan. Maka janganlah menyakiti
sesame dari janganlah mencari-cari kesalahannya ataupun memata-matai orang lain. Adapun
malu terhadap diri sendiri yaitu dengan membawa di baik suka maupun tak suka kepada
perbuatan yang baik dari meninggalkan perbuatan yang munkar.
Pada saat rasa malu seseorang telah lengkap dengan ketiganya maka telah lengkap
pula unsur-unsur kebaikannya dan sim unsur-unsur kejelekannya hingga manusia tersebut
menjadi terkenal dengan keutamaan dan terkenan dengan kebaikan.

Anda mungkin juga menyukai