Anda di halaman 1dari 2

2.

5 MODEL MATEMATIKA
Program linear digunakan untuk menyelesaikan masalah dengan melukis garis-garis dan
menunjukkan daerah penyelesaian dengan memberikan arsiran.
Untuk memecahkan permasalahan yang berkaitan dengan program linear, bahasa sehari-hari diubah
dalam bahasa matematika yang disebut model matematika.
Misal, x + y maksimum 7, ditulis x + y ≤ 7
x + y minimum 7 , ditulis x + y ≥ 7
cara menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan program linear
1. Merangkum permasalahan kedalam tabel
2. Membuat model matematika
Contoh 1
Seorang perajin patung akan membuat patung Dewi Sri dan beberapa patung Ganesha.sebuah
patung Dewi Sri membutuhkan 2 gram emas dan 2 gram perak untuk lapisan luarnya.
Sementara itu ,sebuah patung Ganesha membutuhkan 3 gram emas dan 1 gram perak untuk lapisan
luarnya.Persediaan emas dan perak masing-masing hanya 12 gram dan 8 gram ,jika banyak patung
Dewi Sri adalah x dan banyak patung Ganesha adalah y,
Buat model matematika.
Jawab

Emas Perak Harga


Dewi Sri 2 2 500.000
Ganesha 3 1 400.000
Persediaan 12 8 500.000 x+ 400.000 y = k

Model matematika
2x + 3y ≤ 12
2x + y ≤ 8
X ≥0
Y ≥0
Pendapatan maksimum (fungsi sasaran)= 500.000 x + 400.000 y = k atau f(x,y)= 500000 x + 400000 y
Contoh 2
Pak Hasan akan mengangkut sekurang-kurangnya 100 ton barang dari gudang ke tokonya.untuk
keperluan itu,ia menyewa 2 jenis truk yaitu jenis I dengan kapasitas 5 ton dan jenis II dengan
kapasitas 2 ton.Sewa setiap truk jenis I Rp 250.000 sekali jalan dan setiap truk jenis II Rp 150.000.dia
akan menyewa truk sekurang-kurangnya 30 buah Buat model matematika dari permasalahan
tersebut agar biaya yang dikeluarkan minimum.
Jawab
banyaknya kapasitas sewa
Truk I x 5 250.000
Truk II y 2 150.000
Persediaan 30 100 250000 x + 150000 y =k
Model matematika
x + y ≥ 30
5x + 2y≥ 100
X ≥0
Y ≥0
Biaya sewa truk f(x,y) = 250000 x + 150000 y
Latihan
1. Untuk memproduksi bola lampu ,produsen menggunakan dua jenis mesin.pembuatan sebuah
bola lampu jenis A memerlukan waktu 4 menit pada mesin I dan 5 menit pada mesin II
,Sedangkan bola lampu jenis B memerlukan waktu 3 menit pada mesin I dan 7 menit pada
mesin II.Lama waktu mesin I bekerja 1.480 menit dan mesin II bekerja 3.720 menit.Jika bola
lampu A memberikan keuntungan Rp 1500,- dan bola lampu B memberikan keuntungan
Rp 2000,- ,Buatlah model matematika dari masalah tersebut.

2. Seorang pengusaha kerajinan perhiasan memproduksi dua jenis perhiasan.


Perhiasan A memerlukan emas 4 gram dan perak 12 gram.perhiasan B memerlukan emas 10
gram dan perak 8 gram .Pengusaha tersebut mempunyai persediaan 1 kg emas dan 1,6 kg
perak.Keuntungan perhiasan A adalah Rp 150.000,- dan perhiasan B Rp 200.000,-
Buatlah model matematika dari masalah tersebut agar pengusaha memperoleh keuntungan
yang maksimum

3. Seorang pemilik toko sepatu ingin mengisi tokonya dengan sepatu pria paling sedikit 150 pasang
dan sepatu wanita paling sedikit 200 pasang.Toko tsb hanya dapat menampung 500 pasang
sepatu.keuntungan setiap pasang sepatu pria adalah Rp 10.000,- dan keuntungan setiap pasang
sepatu wanita Rp 5.000,- jika banyaknya sepatu pria tidak boleh melebihi 200 pasang, buatlah
model matematikanya.

4. Seorang pengusaha berkeinginan memproduksi dua jenis barang yaitu barang A dan barang B.
Barang A memberikan keuntungan Rp 12.000,- per buah dan barang B memberikan keuntungan
Rp 15.000 per buah.
Satu unit barang A dibuat dengan mengoperasikan 20 menit mesin I , 30 menit mesin II, dan 20
menit mesin III , sedangkan satu unit barang B dibuat dengan mengoprasikan 30 menit mesi I ,
20 menit mesin II, dan 10 menit mesin III . Mesin I dan II beroprasi paling lama 6 jam dan
mesin III beroprasi paling lama 2,5 jam.buatlah model matemaikanya.

5. Rani akan membuat dua jenis kue.ia mempunyai persediaan terigu sebanyak 8 kg dan mentega
3,2 kg.untuk membuat sebuah kue jenis A diperlukan 500 gram terigu dan 75 gram mentega,
sedangkan sebuah kue jenis B diperlukan 200 gram terigu dan 100 gram mentega.Jika
keuntungan 1 buah kue jenis A Rp 5.000,- dan 1 buah kue jenis B adalah Rp 3.000,- ,buatlah
model matematikanya

SELAMAT MENGERJAKAN
CATATAN MATERI DAN JAWABAN SOAL SEBAIKNYA DIKUMPULKAN SESUAI JAM PELAJARAN

Anda mungkin juga menyukai