Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN PASAMAN

UPT DINAS KESEHATAN PUSKESMAS CUBADAK


Jl. Simpang empat - Panti. Kode Pos 26364

KEPUTUSAN KEPALA UPTDK PUSKESMAS Cubadak


NOMOR : /SK/Pusk-Cub/ /2020
TENTANG
PENANGGUNG JAWAB PELAYANAN OBAT
DI UPTDK PUSKESMAS CUBADAK

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPTDK PUSKESMAS CUBADAK,

Menimbang : a. bahwa untuk menunjang penyediaan, pengendalian dan


penggunaan obat dipandang perlu untuk menunjuk pengelola dan
penanggung jawab pelayanan obat;
b. bahwa untuk terlaksananya maksud huruf a diatas perlu ditetapkan
dengan keputusan kepala UPTDK Puskesmas Cubadak tentang
Penanggung Jawab Pelayanan Obat di UPTDK Puskesmas
Cubadak;
Mengingat : 1. Undang-Undang RI Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan
Publik;
2. Undang-Undang RI Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan;
3. Keputusan Menteri Kesehatan RI No.922 tahun 2008 tentang Obat
dan Perbekalan Kesehatan;
4. Permenkes Nomor 1691 tahun 2011 tentang keselamatan Pasien.
5. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Puskesmas;
6. Peraturan Pemerintah No.51 tahun 2009 tentang Pekerjaan
Kefarmasian.
MEMUTUSKAN:
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTDK PUSKESMAS CUBADAK TENTANG
PENANGGUNG JAWAB PELAYANAN OBAT DI UPTDK
PUSKESMAS CUBADAK.

KESATU : Menentukan Penanggung jawab pelayanan obat di UPTDK Puskesmas


Cubadak sebagaimana terlampir dalam keputusan ini.
KEDUA : Keputusan ini berlaku sejak keputusan ini ditetapkan dan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan
dilakukan perbaikan kembali sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di : Cubadak
pada tanggal :

KEPALA UPTDK PUSKESMAS CUBADAK,

SURYA SAPUTRA, SKM


NIP.198904092015031002
LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS CUBADAK

NOMOR: /SK/Pusk-Cub/ /2020

TENTANGPENANGGUNG JAWAB PELAYANAN OBAT

DI UPTDK PUSKESMAS CUBADAK

PENANGGUNG JAWAB PELAYANAN OBAT

DI UPTDK PUSKESMAS CUBADAK

Penanggung jawab pengelolaan obat di UPTDK Puskesmas Cubadak :


a. Penanggung Jawab Gudang
Nama : Nurhot, Amd.Farm
Jabatan : Asisten Apoteker
b. Penanggung Jawab Apotek
Nama : Nanda Rizkia, S.Farm
Jabatan : Asisten Apoteker
c. Penanggung Jawab Kamar Obat Rawat Inap
Nama : Misda, Amd.Kep
Jabatan : Perawat

Tugas dan tanggung jawab pengelolaan obat di UPTDK Puskesmas Cubadak:


1. Sebagai petugas penanggung jawab Gudang Obat di UPTDK Puskesmas Cubadak
bertugas:
a. Melakukan Perencaan Obat sesuai dengan kebutuhan.
b. Penerimaan obat dan perbekalan kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman.
c. Memeriksa kelengkapan obat dan perbekalan kesehatan.
d. Menyimpan dan mengatur obat dan perbekalan kesehatan.
e. Mendistribusikan obat dan perbekalan kesehatan untuk sub unit pelayanan kesehatan.
f. Mengendalikan penggunaan persediaan.
g. Menjaga mutu dan keamanan obat dan perbekalan kesehatan.
h. Menyusun persediaan obat dan perbekalan kesehatan.
i. Membuat permintaan obat dan perbekalan kesehatan ke Dinas Kesehatan Kabupaten
Pasaman.
j. Menyusun dan mencatat laporan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman.
k. Menyerahkan kembali obat rusak/daluwarsa kepada Dinas Kesehatan Kabupaten
Pasaman.
2. Sebagai petugas penanggung jawab Apotek di UPTDK Puskesmas Cubadak bertugas:
a. Menyimpan, memelihara dan mencatat obat dan perbekalan kesehatan yang
dikeluarkan maupun yang diterima dalam bentuk buku catatan penerimaan dan
pengeluaran obat.
b. Membuat laporan pemakaian dan permintaan obat.
c. Membuat Laporan Obat Narkotika dan Psikotroika.
d. Menyerahkan obat sesuai resep kepada pasien.
e. Memberikan informasi tentang pemakaian dan penyimpanan obat kepada pasien.
f. Melakukan pencatatan obat rusak/daluwarsa.

3. Sebagai petugas penanggung jawab kamar obat di Rawat Inap UPTDK Puskesmas
Cubadak bertugas:
a. Menyimpan, memelihara dan mencatat obat dan perbekalan kesehatan yang
dikeluarkan maupun yang diterima dalam bentuk buku catatan penerimaan dan
pengeluaran obat.
b. Membuat laporan pemakaian dan permintaan obat dan perbekalan kesehatan.
c. Menyerahkan obat sesuai resep kepada pasien.
d. Memberikan informasi tentang pemakaian dan penyimpanan obat yang dibawa pulang
kepada pasien.
e. Melakukan pencatatan obat rusak/daluwarsa.

KEPALA UPTDK PUSKESMAS CUBADAK,

SURYA SAPUTRA, SKM


NIP.198904092015031002

Anda mungkin juga menyukai