Anda di halaman 1dari 4

STATISTIKA

KD. 3.2 Menentukan dan menganalisis ukuran pemusatan dan penyebaran data yang disajikan dalam bentuk tabel
distribusi frekuensi dan histogram.
MODUL 1.1 MATEMATIKA
A. Tujuan
Melalui proses menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah terhadap permasalahan yang
disajikan dalam modul matematika peserta didik diharapkan mampu menentukan dan menganalisis
ukuran pemusatan dan penyebaran data yang disajikan dalam bentuk tabel frekuensi dan histogram
dengan tepat dan benar.

B. Materi
1. Pengertian Dasar Statistika dan Statistik
Statistika adalah ilmu yang merupakan cabang dari matematika terapan yang membahas metode-
metode ilmiah untuk pengumpulan, pengorganisasian, penyimpulan, penyajian, analisis data, serta penarikan
kesimpulan yang shahih sehingga keputusan yang diperoleh dapat diterima.
Sedangkan statistik adalah nilai-nilai ukuran data sehingga menjadi suatu nilai yang mudah
dimengerti.
Pengertian Populasi dan Sampel
Sampel adalah suatu contoh yang memberikan gambaran mengenai populasi secara keseluruhan,
sedangkan populasi adalah keseluruhan objek yang memiliki cirri khusus.

Penyajian data dalam bentuk diagram


a. Diagram batang.
Data disajikan dalam bentuk batangan-batangan yang digambarkan pada bidang kartesius, dimana
sumbu x biasanya digunakan untuk data yang bersifat disikrit atau hasil perhitungan dan sumbu y untuk
data yang bersifat kontinu atau hasil pengukuran.
b. Diagram garis
Data disajikan dalam bentuk garis-garis yang digambarkan pada bidang kartesius, dimana sumbu x
biasanya digunakan untuk data yang bersifat disikrit atau hasil perhitungan dan sumbu y untuk data
yang bersifat kontinu atau hasil pengukuran.
c. Diagram Lingkaran
Data disajikan dalam bentuk suatu lingkaran penuh dimana datanya diwakili oleh besar sudut pada
lingkaran tersebut.

Penyajian data dalam bentuk tabel distribusi frekuensi data tunggal


Untuk menyajikan data dalam bentuk tabel distribusi frekeunsi, data dibedakan berdasrkan
ukurannya. Untuk data yang kurang dari 30 disebut data tunggal dan disajikan pada daftar distribusi
frekuensi data tunggal. Dan data yang ukurannya lebih dari 30 disebut data berkelompok dan disajikan dalan
daftar distribusi frekuensi data berkelompok.
Contoh:
Daftar distribusi frekuensi data tunggal
Diketahui data mengenai jumlah anak dari 30 karyawan suatu perusahaan sebagai berikut:
3 2 0 1 4 2 2 2 1 2
0 3 3 2 1 1 2 1 2 2
2 1 2 2 0 3 1 1 2 3
Maka dapat kita sajikan dalam daftar distribusi frekuensi data tunggal sbb:
Jumlah Anak Turus/Tally Frekuensi
0 III 3
1 IIII III 8
2 IIIIIIII III 13
3 IIII 5
4 I 1
Jumlah 30
Data yang ukurannya lebih dari 30 disebut data berkelompok dan disajikan dalan daftar distribusi frekuensi
data berkelompok
2. Ukuran Pemusatan Data
a. Data Tunggal
1) Rataan Hitung
Rataan hitung adalah jumlah seluruh nilai data dibagi dengan banyaknya data.
Rumus 1

n
1 Dengan :
x́= ∑x x́
n i=1 i = rataan hitung (dibaca x bar)
xi = data ke-i
n = banyaknya data.

Contoh:
Tentukan rataan hitung dari data berikut; 3,6,6,7,4,5,5,4!
Jawab:
Jumlah data 8, maka n = 8
n
1 1 1
x́= ∑ x i x́= ( 3+ 6+6+7+ 4+ 5+5+4 ) x́= ∙ 40 x́=5
n i=1 8 8
Jadi, rataan hitungnya adalah 5.

Rumus 2
n
x́ = rataan hitung (dibaca x bar)
∑ xi∙ f i n
x́= i=1n ∑ fi = banyaknya data
i=1
∑ fi xi
i=1 = data ke-i
fi = frekuensi data ke-i
n = banyaknya data.

Contoh:
Tentukan rataan hitung dari data berikut:
Nilai Frekuensi
5 4
6 6
7 5
8 3
9 2
Jumlah 20

Jawab:
Nilai Frekuensi xi ∙ f i n

5 4 5 x 4 =20 ∑ xi∙ f i
x́= i=1n
6 6 …. x …=36
7 5 …. x …=35 ∑ fi
i=1
8 3 …. x …=24
9 2 …. x …=18 ……
x́=
Jumlah 20 ……

x́=¿ ……

Jadi rataan hitung data


tersebut adalah ……

2) Median (Me)
Median adalah nilai tengah suatu data terurut.
Contoh 1:
Tentukan median dari data berikut; 5,5,6,4,7,8,9,3,10,5,2.
Jawab:
a. Urutkan data tersebut
2, 3, 4, 5, 5, 5, 6, 7, 8, 9, 10
b. Tentukan jumlah data, jumlah data tersebut adalah 11, maka
jumlah data+1 11+1
Letak Me= Letak Me=data ke =data ke 6
2 2
c. Hitung data ke 6
2, 3, 4, 5, 5, 5, 6, 7, 8, 9, 10
d. Maka Me nya adalah 5

Contoh 2:
Tentukan median dari data berikut; 11,12,9,10, 5,6,5,6,7,9
Jawab:
a. Urutkan data tersebut
5, 5, 6, 6, 7, 9, 9, 10, 11, 12
b. Tentukan jumlah data, jumlah data tersebut adalah 10, maka
jumlah data+1 1 0+1
Letak Me= Letak Me=data ke =data ke 5,5
2 2
c. Hitung data ke 5,5
5, 5, 6, 6, 7, 9, 9, 10, 11, 12
Data ke 5,5 itu diantara 7 dan 8
Maka dihitung dengan rumus:
7+9 16
Me= = =8
2 2
d. Maka Me nya adalah 8

3) Modus
Modus adalah nilai data yang sering muncul atau nilai data yang memiliki freukensi paling banyak.

Contoh 1:
Tentukan modus dari data berikut: 3,4,5,6,2,3,7,6,9,6,8. Jawab:
2, 3, 3, 4, 5, 6, 6, 6, 7, 8, 9
Maka modus dari data tersebut adalah 6.

Contoh 2:
Tentukan modus dari data berikut: 3,4,5,2,3,7,9,6,8,7 Jawab:
2, 3, 3, 4, 5, 6, 7, 7, 8, 9
Maka modus dari data tersebut adalah 3 dan 7.
C. Evaluasi
TUGAS 1

Tentukan mean, median dan modus dari data dibawah berikut ini !
a. 51 86 40 72 65
32 54 62 68 69
53 47 62 91 75
67 60 71 64 72

b.
x 4 5 6 7 8
f 6 10 4 12 8

“SELAMAT BEKERJA”

Anda mungkin juga menyukai