Anda di halaman 1dari 4

TUGAS 2

KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3)

Disusun Oleh :
FERDY YUDHA IRWIANSYAH
NIM : 21072032

MATA KULIAH : K3 DAN HUKUM KETENAGAKERJAAN

FAKULTAS TEKNIK

PROGRAM STUDI D3 TEKNIK MESIN

UNIVERSITAS NEGERI PADANG

2021
TUGAS 2

1. Jelaskan yang dimaksud dengan pertolongan pertama!


Jawab :
P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan) ialah upaya pertolongan serta
perawatan untuk sementara agar korban kecelakaan keadaannya bisa lebih baik
sebelum mendapat pertolongan yang lebih sempurna dari dokter atau paramedic.

Kecelakaan merupakan musibah yang artinya merupakan kondisi yang tidak


terduga akan terjadi baik karena kesalahan kita, orang lain, maupun keadaan. Ada
banyak macam luka yang dapat disebabkan karena kecelakaan bisa infeksi
maupun tidak infeksi, bahkan bisa juga darurat dan tidak darurat.

Jika seseorang mengalami kecelakaan dan kondisinya darurat harus segera diberi
pertolongan pertama maka dari itu dibutuhkan P3K yaitu Pertolongan pertama
pada kecelakaan agar korban tersebut tingkat keselamatannya lebih tinggi saat
pertolongan rumah sakit datang.

2. Sebutkan tujuan memberikan pertolongan pertama pada korban kecelakaan!


Jawab :
Tujuan memberikan pertolongan pertama pada korban kecelakaan ialah upaya
pertolongan yang dilakukan, bukan sebagai pengobatan atau penanganan yang
sempurna, tetapi hanyalah berupa pertolongan sementara yang dilakukan oleh
petugas P3K (petugas medik atau orang awam) yang pertama kali melihat
korban.
Pemberian pertolongan harus secara cepat tepat dan benar dengan menggunakan
sarana dan prasarana yang ada di tempat kejadian.
Tindakan P3K yang dilakukan dengan benar akan mengurangi terjadinya bahaya
pendarahan yang lebih parah, infeksi, cacat atau penderitaan dan bahkan
menyelamatkan korban dari kematian, tetapi bila tindakan P3K dilakukan tidak
baik malah bisa memperburuk akibat kecelakaan bahkan menimbulkan kematian.
Dengan maksud dan tujuan tersebut maka perlu diperhatikan bahwa dalam
memberikan pertolongan pertama jangan sampai salah.
3. Sebutkan prinsip-prinsip yang harus diperhatikan dalam pemberian pertolongan
pertama!
Jawab :
Prinsip-prinsip melakukan tindakan pertolongan pertama pada korban kecelakaan
(P3K) adalah (1) Bersikap tenang dan tidak panik, (2) Memperhatikan keadaan
sekitar apakah aman untuk melakukan pertolongan, (3) Memperhatikan keadaan
penderita, apakah pingsan luka dan sebagainya, (4) Memeriksa pernafasan
korban, dan (5) Memeriksa denyut nadi korban.

Itulah 5 prinsip dasar yang harus segera dilakukan dalam melakukan tindakan
P3K yang benar. Sebab, pertolongan pertama memiliki sifat memberikan rasa
tenang, mencegah dan menguarangi rasa takut dan yang lebih penting adalah
mengurangi resiko bahaya yang lebih besar. Sehingga tindakan yang dilakukan
harus cepat, tepat, dan juga hati-hati.

4. Jika anda pernah terjatuh dan terluka, apa yang anda lakukan pertama kali untuk
mengobati luka anda!
Jawab :
Dijelaskan Edukator dari Mundipharma Indonesia dr Mery Sulastri membagikan
tips memberikan pertolongan pertama pada luka ringan. Berikut langkahnya yang
bisa Anda terapkan sebelum menolong seseorang.

1. Hentikan perdarahan

Luka yang terjadi di kulit pasti diawali dengan perdarahan. Cara


menghentikannya tekan daerah luka yang menggunakan kain bersih at kassa
steril. Lakukan hal ini hingga perdarahan berhenti agar tidak berdampak buruk.

2. Bersihkan luka dengan air

Sebelum menutup luka dengan plester, sebaiknya bersihkan dan cuci dengan air
bersih. Bersihkan kotoran yang menempel di luka dengan air mengalir. Untuk si
penolong, jangan lupa cuci tangan pakai sabun agar bebas kuman dan bakteri
yang mungkin dapat menularkan penyakit.
3. Beri cairan antiseptik

Usai luka dibersihkan berikanlah cairan antiseptik yang mengandung povidon-


iodine. Cairan ini mampu membunuh kuman, bakteri, jamur dan virus yang bisa
diterapkan di luka baru di kulit. Oleskan cairan tersebut tipis-tipis agar tidak
menimbulkan efek samping.

4. Tutup luka dengan plester

Setelah dibersihkan dan diberi antiseptik, segera tutup luka dengan plester atau
kassa tipis. Cara ini dilakukan untuk menghindari infeksi. Tapi jangan lupa ganti
perban, plester atau kassa setiap hari agar tetap bersih dan terjaga higienitasnya.

Alangkah baiknya bagi si penolong sebelum membersihkan luka harus cuci


tangan pakai sabun. Langkah ini efektif mencegah penyebaran penyakit infeksi
yang lebih jauh.

5. Sebutkan Tindakan-tindakan penting dalam P3K!


Jawab :
 Jangan panik, segera meminta bantuan.
 Perhatikan jalan nafas dan pernafasan korban.
 Periksa denyut nadi dan hentikan perdarahan.
 Perhatikan tanda-tanda syok.
 Jangan memindahkan korban secara terburu-buru.

Anda mungkin juga menyukai