Anda di halaman 1dari 3

PERATURAN & SANKSI PRASTUDY

MAHASISWA BARU JURUSAN MESIN


PSDKU POLITEKNIK NEGERI MALANG DI KOTA KEDIRI
TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Peraturan Maba
a. Penampilan.
i. Atasan kemeja putih polos lengan panjang tidak bermotif : baju
dimasukkan, lengan baju tidak digulung, tidak ketat.
ii. Bawahan celana kain panjang berwarna hitam (non jeans dan tidak ketat)
untuk pria.
iii. Bawahan celana / rok kain panjang berwarna hitam (non jeans dan tidak
ketat) untuk wanita.
iv. Ikat pinggang standart kantor berwarna hitam polos.
v. Rambut wanita rapi (diikat) dan tidak dicat, untuk mahasiswa yang
berkerudung memakai kerudung warna putih segi empat.
vi. Rambut pria berwarna hitam dengan potongan 0-0-1.
vii. Dilarang memakai aksesoris berlebihan kecuali jam tangan dan anting.
viii. Dilarang menggunakan make up berlebihan.
ix. Memakai dasi berwarna hitam polos.
x. Memakai ID Card dengan ketentuan
seperti tali kur dan Uk. A5
xi. Pembeda antar jurusan seperti pita
berwarna sesuai kesepakatan jurusan
masing-masing (ukuran lebar 5cm).
1. Teknik Elektro : Orange
2. Teknik Mesin : Biru
3. Teknologi Informasi : Kuning
4. Akuntansi : Merah
b. Kegiatan Dalam Forum.
i. Wajib menggunakan Bahasa Indonesia yang baik , benar dan tidak
mengandung unsur SARA.
ii. Dilarang tidur, makan, minum, merokok, dan narkotika pada saat forum.
iii. Dilarang membuat kericuhan dan membuat tindak provokatif.
iv. Wajib berada ditempat yang baik dan kondusif .
v. Wajib on cam, setengah badan dan menampakkan wajah dengan jelas.
vi. Dilarang mengaktifkan mic sebelum dipersilahkan.
vii. Bila ingin bertanya dapat mengaktikan fitur raise hand dan menulis
dikolom komentar dengan formatan (Nama_Prodi_Tujuan, (bertanya,
menyanggah, dll)).
viii. Wajib menghubungi panitia perizinan jika terdapat masalah (izin ke toilet,
kendala jaringan, dll) dengan formatan (Nama_Prodi_Tujuan).
ix. Dilarang meninggalkan forum sebelum forum diakhiri.
x. Maba wajib hadir 30 menit sebelum acara dimulai.
xi. Dilarang mengoperasikan selainn aplikasi yang digunakan untuk prastudi.
xii. Format Nama Zoom (Prodi_Nama_NIM). Contoh : (DIII-TM_Dodit
Mulyanto_2031247737)
xiii. Wajib Menggunakan Virtual background selama acara berlangsung.

c. Absensi
Selama kegiatan prastudy berlangsung, mahasiswa baru wajib hadir dalam
seluruh pertemuan. Jika berhalangan hadir atau sakit wajib memberi surat
keterangan dan surat dokter. Jika absensi kosong dalam 1 hari, maka akan
secara otomatis dianggap tidak mengikuti kegiatan Prastudy.
d. Sanksi
Apabila Maba yang telah melanggar dari ketentuan yang sudah tertulis diatas akan

mendapatkan sangsi yaitu :

A. Jika berpaikaian tidak sesuai ketentuan.

Sanksi :

1. Jika melanggar 1 kali, membuat rangkuman tulisan tangan minimal 1 lembar

kertas Folio (4 halaman) tentang Permesinan.

2. Jika melanggar 2 kali, menulis Semua nama maba 1 jurusan dengan total 210

maba format (Nama Lengkap_Asal Kota_Prodi)

3. Jika melanggar 3 kali dari peraturan yang ditentukan tidak akan menerima e-

sertifikat Prastudi atau Wajib mengikuti Prastudy tahun depan.

B. Jika tidak mengerjakan tugas yang diberikan.

Sanksi :

1. Jika tidak mengerjakan tugas sebanyak 1 kali, maka akan ditegur secara

lisan dan harus mengerjakan dan dikumpulkan SECEPATNYA.

2. Jika tidak mengerjakan tugas sebanyak 2 kali, maka akan ditegur di

depan seluruh maba dan membuat video penugasan pertama dan kedua.

3. Jika tidak mengerjakan tugas sebanyak 3 kali, maka akan diberi

Tindakan tegas berupa tidak akan menerima e-sertifikat Prastudi atau

Wajib mengikuti Prastudy tahun depan.

Anda mungkin juga menyukai