Anda di halaman 1dari 6

PERATURAN DAN SANKSI

MAHASISWA BARU

PKKMB FAKULTAS EKONOMI BISNIS


UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
TAHUN 2023

1. Peraturan Peserta PKKMB


a. Tata Tertib
Putra
1. Rambut pendek, rapi, tidak berponi, tidak menyentuh kerah dan telinga, rambut
atas maksimal 5 cm, jambang dan kumis rapi. (5 poin)
2. Rambut tidak dicat selain hitam. (5 poin)

3. Mengenakan pakaian yang telah ditentukan oleh panitia. (15 poin)

4. Dilarang memakai aksesoris selain jam tangan model standar dominasi warna
hitam, silver, dan cokelat. (5 poin)

5. Memakai kaos kaki berwarna putih, panjang 10cm diatas mata kaki (5 poin)

6. Memakai sepatu PDH hitam polos (5 poin)

Putri

1. Bagi yang berjilbab:

a. Menggunakan jilbab hitam polos segi empat, tidak berenda, tidak plisket,
tidak rawis, tidak transparan, tidak paris, tidak satin, dan memakai inner
topi warna hitam. (5poin)
b. Jilbab diurai menutup dada, menggunakan jarum/pin. (5poin)

c. Rambut dirapikan (tidak boleh terlihat). (5poin)


2. Bagi yang tidak berjilbab:

a. Rambut diikat rapi menggunakan hairnet dan tidak berponi. (5poin)

b. Rambut tidak dicat selain hitam. (10 poin)

c. Ikat rambut, jepit, dan hairnet warna hitam polos. (5 poin)

3. Mengenakan pakaian yang telah ditentukan oleh panitia. (15 poin)

4. Dilarang memakai aksesoris selain jam tangan model standar dominasi warna
hitam, silver, dan cokelat. (5 poin)
5. Dilarang menggunakan make up berlebihan selain bedak dan lipbalm.
(menggunakan warna natural). (5 poin)
6. Memakai kaos kaki berwarna putih, panjang 10cm diatas mata kaki (5 poin)
7. Menggunakan sepatu pantofel hitam polos toleransi hak maksimal 3 cm. (poin)
b. Peraturan Poin
1) Peserta wajib menjaga nama baik Fakultas Ekonomidan Bisnis khususnya dan
UNY pada umumnya.
2) Selama kegiatan PKKMB berlangsung peserta dilarang bertindak di luar
batasan norma-norma yang berlaku.
3) Dilarang berkata dan bertindak tidak sopan terhadap sesama peserta maupun
panitia.
4) Dilarang memprovokasi peserta dan panitia untuk melakukan tindakan tercela
atau yang dilarang selama kegiatan PKKMB berlangsung.
5) Dilarang makan selama kegiatan PKKMB berlangsung kecuali saat istirahat.
6) Dilarang berkuku panjang dan bercat.
7) Dilarang menggunakan lensa kontak atau softlens selain warna bening.
8) Dilarang bertengkar dan mencemarkan nama baik sesama peserta maupun
panitia selama kegiatan PKKMB berlangsung.
9) Peserta wajib menggunakan atribut yang telah ditentukan selama kegiatan
PKKMB berlangsung tanpa pengecualian.
10) Peserta wajib melaksanakan seluruh penugasan PKKMB dan dilarang
melakukan plagiarisme pada setiap penugasan yang diberikan.
11) Peserta wajib melakukan registrasi sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
12) Peserta yang terlambat wajib lapor kepada masing-masing pemandu.
13) Peserta dilarang meninggalkan kegiatan PKKMB tanpa izin masing-masing
pemandu.
14) Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan PKKMB dari awal hingga
akhir.
15) Peserta wajib mematuhi seluruh tata tertib PKKMB KM FEB UNY 2023.

c. Peraturan Non Poin


1) Seluruh bagian tubuh peserta tidak boleh bertindik (kecuali ditelinga bagi
perempuan).
2) Dilarang melakukan tindak asusila dan kriminal.
3) Dilarang membawa dan menggunakan senjata api, senjata tajam, dan sejenisnya
selama kegiatan PKKMB berlangsung.
4) Dilarang berada dalam pengaruh minuman beralkohol, napza, dan obat-obatan
terlarang selama kegiatan PKKMB berlangsung.
5) Dilarang mengonsumsi, dan mengedarkan rokok, minuman beralkohol, napza,
dan obat-obatan terlarang selama kegiatan PKKMB berlangsung.

2. Sanksi Peserta PKKMB


a. Poin

1. Ringan ≤ 30

a) Mendapat teguran.
b) Mandapatkan poin kesalahan. (seluruh ketentuan yang dilanggar dan sebelumnya
telah mendapat teguran. Tetapi masih dilakukan kecuali ketentuan yang di khususkan
mendapatkan poin 5 pada saat hari melanggar peraturan).

c) Membuat surat pernyataan dan tidak akan mengulangi kesalahan lagi. Format surat

pernyataan akan diberikan oleh Tim Keamanan dan Penegak Kedisiplinan.

d) Poin ketentuan dirumuskan oleh Tim Keamanan dan Penegak Kedisiplinan.

e) Jika tugas maupun konsekuensi belum terpenuhi maka sertifikat PKKMB akan
ditahan.

2. Berat > 30

a) Mendapatkan teguran keras.

b) Mendapatkan poin kesalahan.

c) Tidak mendapatkan sertifikat PKKMB dengan konsekuensi mengulang tahun


depan apabila:

- Tidak menghadiri kegiatan PKKMB tanpa izin dan alasan yang dapat
dipertanggungjawabkan.

- Dan atau poin > 100 dalam kegiatan PKKMB.

d) Membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi kesalahan dengan tanda tangan
(dikumpulan kepada Tim Keamanan dan Penegak Kedisiplinan).

e) Membuat video orasi dengan mengangkat isu yang ada disekitar, di upload di feed
Instagram masing – masing, serta megirimkan link ke Tim Keamanan dan Penegak
Kedisiplinan
f) Poin d) dan e) ketentuannya dirumuskan oleh Tim Keamanan dan Penegak
Kedisiplinan.

g) Menjalani proses persidangan untuk mendapat putusan hukum dari Mahkamah


PKKMB 2023.

h) Jika tugas atau hukuman belum terpenuhi maka sertifikat PKKMB akan ditahan.

b. Non Poin

1) Mendapat teguran keras.

2) Mendapat eksekusi langsung dari Tim Keamanan dan Penegak Kedisiplinan.

3) Pelanggaran-pelanggaran yang diluar batas wajar seperti tindakan asusila dan


kriminal dan atau mengkonsumsi minuman beralkohol serta napza maupun obat -
obatan terlarang akan diserahkan kepada pihak yang berwenang.

3. Keterangan:
1) Segala bentuk ketentuan dan sanksi peserta yang diatur oleh Tim Keamanan dan
Penegak Kedisiplinan dikonsultasikan kepada panitia pengarah dan atas persetujuan
Mahkamah PKKMB 2023.
2) Koordinator acara mengkonsultasikan segala bentuk penugasan kepada panitia
pengarah.
3) Tim Keamanan dan Penegak Kedisiplinan dalam memberikan hukuman dilarang
melakukan kontak fisik.
DRESSCODE PESERTA SANDYAKALA 2023

Laki-laki Perempuan
a. Kemeja putih berlengan panjang a. Kemeja putih berlengan panjang, tidak
dan dimasukkan ke dalam celana transparan dan dimasukkan ke dalam rok
b. Almamater UNY dan dasi segitiga b. Almamater UNY dan dasi segitiga hitam polos
hitam polos c. Bagi yang berjilbab memakai jilbab segi empat
c. Rambut rapi dan tidak disemir warna hitam polos, tidak transparan, tidak paris,
d. Tidak menggunakan perhiasan tidak rawis dan menutup dada
Atasan (anting,cincin, kalung, gelang) d. Bagi yang berjilbab wajib memakai ciput
topi warna hitam
e. Bagi yang tidak berjilbab, rambut wajib diikat
menggunakan hairnet warna hitam
f. Tidak memakai perhiasan secara berlebihan
(cincindan gelang)
g. Tidak memakai make up secara berlebihan
(Bedak dan Lipbalm)
a. Celana hitam bahan,tidak ketat,dan a. Rok hitam bahan line A dan tidak transparan,
tidak transparan non rempel, non span,panjang sampai mata
b. Ikat pinggang hitam polos kaki,serta tidak ada belahan
Bawahan
c. Kaos kaki berwarna putih 10cm diatas b. Ikat pinggang hitam polos
mata kaki c. Kaos kaki berwarna putih 10cm diatas mata
d. Sepatu hitam polos pantofel kaki
d. Sepatu hitam polos pantofel

Anda mungkin juga menyukai