Anda di halaman 1dari 2

Tugas Technopreneurship

Biografi FIgur Entrepreneur

Nama : Andyka Raihan Rahmanda


NIM : 03031282025045
Kelas : A Palembang

FERRY UNARDI

Ferry Unardi dilahirkan pada tanggal 16 Januari 1988, di Sumatra barat. Beliau
bisa dikatakan orang yang pintar dan ambisius sejak dini, dimana ia berhasil menuju
salah satu universitas terbaik di dunia, yaitu Harvard University dengan beasiswa.
Sejak masih menjadi mahasiswa beliau sudah menunjukan sifat kewirausahaannya
dengan membangaun bisnis sebagai penjual serta agen tiket pesawat di Amerika
Serikat. Meskipun ia sempat cuti kuliah ia pun memutuskan lanjut sekolah dan sambil
bekerja karena merasa perlu.
TIdak lama setlah lulus kuliahnya di Havard, ia langsung bekerja sebagai
software engineer perusahaan Microsoft, setelah tuga tahun bekerja di sana dia
merasa dirinya akan sulit menjadi seseorang yang terbaik di sana. Kemudian ia keluar
dari zona nyamannya bekerja di Microsoft, dan mencoba membangun bisnisnya yang
sudah ia coba dan mempunyai idenya sejak kuliah, yaitu start up di bidang pemesanan
tiket Bersama 2 orang temannya. Sekarang kita kenal bisnis start up dengan nama
“Traveloka”.
“Traveloka” ini tidak tiba-tiba saja menjadi start up yang memiliki nilai tinggi,
tetapi banyak jalan yang berliku saat Ferry Unardi dan teman temannya membangun
dan membesarkan nama “Traveloka”, namun karena kegigihan seorang Ferry Unardi
dalam membangun bisnis ini, maka ia berhasil menarik investor serta konsumen-
konsumennya, dan berhasil seperti sekarang ini.
Mengapa sosok Ferry Unardi dapat dikatakan sebagai seorang Entrepeneur, karena:
1. Memiliki sifat pantang menyerah, dimana saat bisnisnya belum dikatakan baik
ia masih gigih dalam mencari investor dan konsumennya
2. Memiliki sifat mau mengambil resiko, ia berani keluar dari zona nyamannya dan
mengambil resiko untuk membuka bisnis
3. Memiliki kreativitas, ia mempunyai ide yang belum ada sebelumnya dan ide itu
menjadi ide bisnis yang baik
4. Memiliki kemampuan adaptasi terhadap dunia yang berkembang, ia melihat
sebuah peluang usaha dimana orang orang masih susah memesan tiket secara
langsung dan hal itu rumit, maka ia tercetus ide untuk membuat pemesanan
tiket itu bisa secara online atau digital

Anda mungkin juga menyukai