Anda di halaman 1dari 3

PENILAIAN HARIAN

Nama : ............................. No absen : …………………


Kelas : 4 (Empat) Mapel : IPS
Semester : 1 (satu) Tema : Peduli Terhadap Makhluk Hidup
Hari / Tanggal : Kamis, 7 Nov 2019 KD : 3.1

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling benar!
1. Sebagian besar penduduk Indonesia bekerja dengan bercocok tanam. Maka negara Indonesia
disebut sebagai negara …
a. republik c. agraris
b. kapitalis d. tropis
2. Tanaman teh dan strawberry dapat tumbuh dengan baik di daerah …
a. pantai c. sungai
b. dataran rendah d. dataran tinggi
3. Ciri-ciri daerah pantai adalah …
a. Memiliki ketinggian 200-600 m dpl.
b. Berbatasan langsung dengan laut.
c. Memiliki hawa yang dingin.
d. Banyak penduduk yang bekerja sebagai peternak.
4. Tumbuhan memiliki banyak manfaat, berikut ini merupakan pemanfaatan tumbuhan untuk
kerajinan adalah …
a. Pak Andi membuat jendela dari kayu jati.
b. Aris berteduh di bawah pohon beringin.
c. Bu Sari memasak sayur bayam untuk sarapan.
d. Bayu membuat anyaman dari pelepah pisang.
5. Hewan langka yang berasal dari Nusa Tenggara Timur (NTT) adalah …
a. Komodo c. Gajah
b. Burung cendrawasih d. Anoa
6. Badak bercula satu adalah salah satu hewan langka yang dilindungi. Tempat perlindungan
badak bercula satu adalah …
a. Way Kambas. c. Suaka Margasatwa Buton Utara.
b. Taman Nasional Ujung Kulon. d. Taman Nasional Gunung Leuser.
7. Contoh sikap mencintai lingkungan yaitu …
a. membuang sampah ke sungai.
b. menimbun sampah plastik di tanah.
c. memanfaatkan sumber daya alam dengan boros.
d. membersihkan lingkungan secara teratur.
8. Sikap yang baik terhadap hewan peliharaan kita yaitu …
a. membiarkan saat sakit.
b. memberi makan secara teratur.
c. memberi makan setelah diminta orang tua.
d. memandikan jika sudah kotor saja.
9. Suaka marga satwa merupakan tempat perlindungan bagi …
a. hewan langka. c. hewan peliharaan.
b. tumbuhan langka. d. serangga.
10. Hewan berikut ini yang dapat dimanfaatkan tenaganya adalah …
a. sapi dan ayam. c. kuda dan unta.
b. kambing dan kelinci. d. kucing dan anjing
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang paling benar!
11. Permukaan bumi yang berupa daratan yang luas dengan ketinggian 200-600 meter di atas
permukaan laut adalah …
12. Sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan pada gambar di
samping adalah …. dan …

13. Burung khas Papua yang disebut sebagai burung surga adalah …
14. Bagian dari ayam yang dapat dimanfaatkan manusia adalah …. dan …
15. Salah satu penyebab hewan dan tumbuhan menjadi langka adalah …
III. Jawablah pertanyaan berikut ini dengan benar!
16. Sebutkan 3 tindakan menjaga keseimbangan dan kelestarian sumber daya alam!
Jawab : …………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
17. Tuliskan 3 hewan langka dan asalnya!
Jawab : …………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
18. Mengapa tanaman padi cocok dibudidayakan di dataran rendah dan di tempat terbuka?
Jawab : …………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
19. Sebutkan dua contoh pekerjaan yang banyak dimiliki oleh penduduk di daerah berikut!
a. Pantai
b. Dataran tinggi
Jawab : …………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
20. Sebutkan tiga manfaat hewan bagi manusia!
Jawab : …………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
Kunci jawaban ips :
1. C 6. B
2. D 7. D
3. B 8. B
4. D 9. A
5. A 10. C
11. Dataran tinggi
12. Padi, jagung.
13. Cendrawasih
14. Telur, daging, bulu
15. Perburuan liar, eksploitasi hewan dan tumbuhan, dll.
16. – menyiram tanaman
- Merawat hewan peliharaan
- Membuang sampah di tempatnya
17. Komodo : NTT
Cendrawasih : Papua
Gajah : Sumatera
18. Karena padi membutuhkan sinar matahari, tempat yg luas, dan air yang cukup untuk
pertumbuhannya.
19. a. pantai : nelayan, penjual souvenir, dll
b dataran tinggi : petani, peternak
20. – alat transportasi
- Sumber makanan
- Sumber mata pencaharian
- Bahan sandang /pakaian, dll

Anda mungkin juga menyukai