Anda di halaman 1dari 1

FisikaTeknik.

ORG ::: Portal Alumni & Mahasiswa Fistek UGM - Control & Instrumentation - Energi - Teknologi Proses

Wawancara adalah Seni Berkomunikasi


Kontribusi dari Kontributor
Kamis, 11 Mei 2006 - Pukul: 00:11 WIB
Terakhir diperbaharui Kamis, 11 Mei 2006 - Pukul: 00:16 WIB

Wawancara yang efektif adalah merupakan suatu seni berkomunikasi. Di mana pewawancara dan orang yang
diwawancarai mengerti apa yang dimaksud masing-masing pihak. Hal ini adalah inti dari keberhasilan wawancara
tersebut. Anda dapat bayangkan apabila anda di posisi pewawancara jika menghadapi lawan bicara anda ditanya dan
tidak menjawab sepatah kata pun juga, maka anda akan gusar dan akan jenuh bahkan jengkel menghadapinya.
Begitupun juga apabila menghadapi orang yang diajak bicara dengan pertanyaan satu jenis kalimat tetapi ia menjawab
10 jenis kalimat, dapat dibayangkan bahwa betapa kesal dan jengkelnya diri anda.

Tetapi lain halnya apabila anda mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh pewawancara dengan
“kooperatif”, dengan kata lain menjawab pertanyaan dengan baik dan sesuai kandungan jawaban yang
diharapkan dari pertanyaan yang diajukan. Dan juga yang terpenting adalah tidak memotong pembicaraan pada saat
pertanyaan dan pernyataan diajukan kepada anda dari pewawancara tersebut. Kendalikanlah diri anda sebaik mungkin,
meskipun anda tidak sependapat dengan pewawancara apalagi kalau hal tersebut adalah sebuah jebakan yang di
sengaja. Dan tetaplah selalu waspada dan bijaksana. Pada intinya adalah pewawancara ada pada posisi yang selalu
menang.

Hilangkan beban yang menghimpit anda saat wawancara, karena hal ini akan mengganggu jalannya wawancara.
Apabila anda merasa tegang, maka anda dapat menarik nafas dalam-dalam. Jangan gugup, tetapi harus tenang, bila
gugup, apa yang ditanya tidak dapat keluar sepatah kata pun dari mulut anda.

Motivasi diri anda sendiri “Aku harus bisa”, maka anda akan hadapi semua permasalahan dengan optimis
dan berpikir positif.

http://fisikateknik.org Powered by JeMInfo! Generated: 26 May, 2007, 20:44

Anda mungkin juga menyukai