Anda di halaman 1dari 9

Soal nomor 1

Klasifikasi makhluk hidup tidak dapat dilakukan berdasarkan hal berikut, yaitu ....

A. struktur dan bentuk tubuh

B. fungsi organ tubuh

C. tempat tinggal

D. warna bulu

Soal nomor 2

Cabang Biologi yang mempelajari cara klasifikasi pada makhluk hidup disebut ....

A. botani

B. ekologi

C. taksonomi

D. embirologi

Soal nomor 3

Perbedaan ciri dalam satu kelompok makhluk hidup menimbulkan ....

A. kekerabatan

B. pengelompokkan

C. keanekaragaman

D. persamaan ciri

Soal nomor 4

Tingkatan klasifikasi pada dunia tumbuhan adalah ....

A.  kingdom – divisi – kelas – ordo – genus – famili – spesies

B.  kingdom – divisi – kelas – ordo – famili – genus - spesies

C.  kingdom – divisi – ordo – famili – kelas – genus – spesies


D.  kingdom – divisi – ordo – kelas –famili – genus – spesies

Soal nomor 5

Kelompok berikut yang tidak termasuk dalam klasifikasi makhluk hidup secara tradisional
adalah ....

A. hewan buas

B. tanaman pangan

C. tanaman sandang

D. hewan bertulang belakang

Soal nomor 6

Klasifikasi makhluk hidup bertujuan untuk ....

A. melakukan penelitian ilmiah tentang makhluk hidup

B. menyederhanakan cara mengenal makhluk hidup

C. membuat data jumlah tumbuhan dan hewan

D. mengetahui pengaruh lingkungan terhadap makhluk hidup

Soal nomor 7

Tingkatan taksonomi yang paling banyak persamaan cirinya adalah ....

A. famili

B. genus

C. divisio

D. spesies

Soal nomor 8

Penyebab terjadinya keanekaragaman makhluk hidup adalah ....

A. perkembangbiakan vegetatif

B. pertumbuhan sel
C. adaptasi dan evolusi

D. persaingan antarjenis

Soal nomor 9

Klasifikasi makhluk hidup menurut Carolus Linnaeus menggunakan dasar ....

A. kesamaan struktur tubuh

B. besar kecilnya ukuran tubuh

C. manfaat tumbuhan dan hewan

D. lingkungan tumbuhan dan hewan

Soal nomor 10

Di alam ini tidak ada organisme yang sama persis. Setiap individu organisme mempunyai ....

A. persamaan

B. kebiasaan yang sama

C. kebiasaan yang berbeda

D. ciri khas yang berbeda

Soal nomor 11

Proses evolusi yang dialami makhluk hidup merupakan proses ....

A. penyesuaian diri dengan lingkungan

B. perubahan yang terjadi secara cepat

C. perubahan yang terjadi secara lambat dan lama

D. perpindahan organisme ke daerah lain

Soal nomor 12

Semakin banyak persamaan ciri yang dimiliki makhluk hidup, maka semakin ....

A. sedikir kekerabatannya
B. dekat kekerabatannya....

C. jauh kekerabatannya

D. banyak kekerabatannya

Soal nomor 13

Pernyataan berikut yang menunjukkan keanekaragaman dalam satu spesies adalah ....

A. daun ketela pohon berbeda dengan daun kentang

B. batang pohon kelapa beruas-ruas, sedangkan batang jati tidak

C. kelinci hitam berbulu tebal, sedangkan kelinci putih berbulu tipis

D. harimau bertubuh besar, sedangkan kucing bertubuh kecil

Soal nomor 14

Lumut kerak disebut sebagai tumbuhan perintis, karena ....

A. dapat hidup di daerah panas dan daerah dingin

B. menghancurkan batu-batu keras menjadi tanah yang subur

C. dapat hidup di tempat yang tidak ditumbuhi oleh tumbuhan lain

D. sering dimanfaatkan sebagai bahan pupuk

Soal nomor 15

Belalang dan kupu-kupu dikelompokkan dalam satu kelompok, karena keduanya sama-sama
memiliki ....

A. sepasang sayap

B. mata majemuk

C. tiga pasang kaki

D. tubuh beruas-ruas

Soal nomor 16

Ciri khas dari hewan mamalia adalah....


A. melahirkan anaknya

B. hidup di darat

C. menyusui anaknya

D. berdarah panas

Soal nomor 17

Di dalam sebuah observasi dijumpai hewan yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut.

(1) Tubuh terdiri atas kepala, dada, dan perut

(2) Memiliki lima pasang kaki

(3) Memiliki rangka luar yang keras dari zat tanduk

(4) Mata memiliki tangki

Berdasarkan ciri-ciri yang ditemukan, maka hewan tersebut adalah anggota kelas ....

A. Insecta

B. Myriapoda

C. Crustacea

D. Arachnoidea

Soal nomor 18

Hewan berikut yang memiliki organ khusus untuk memamah biak adalah ....

A. kerbau, domba, dan sapi

B. babi. kuda, dan tapir

C. kambing. kuda, dan badak

D. banteng. keledai, dan babi rusa

Soal nomor 19

Benang-benang halus pada jamur dinamakan ...,


A. rhizoid

B. rizoma

C. hifa

D. spora

Soal nomor 20

Euglena kurang cocok jika hanya dimasukkan dalam animalia, karena Euglena juga memiliki ciri
yang dimiliki oleh Plantae, yaitu ….

A. cara makannya autotrof

B. selalu bergerak

C. cara hidup berkoloni

c. cara makannya heterotrof

Soal nomor 21

Daun tumbuhan paku yang dapat menghasilkan spora disebut daun yang ....

A.  steril

B.  hidup

C.  besar

D.  fertil

Soal nomor 22

Perhatikan pernyataan berikut!

 Mempunyai bunga yang sesungguhnya


 Memiliki akar tunggang
 Memiliki daun yang kaku dan sempit
 Biji terletak di dalam buah
 Tidak menggugurkan daunnya

Ciiri-ciri tumbuhan biji tertutup ditunjukkan oleh nomor ....

A. 1, 2 dan 3
B. 1 dan 4

C. 2, 3 dan 4

D. 3 dan 4

Soal nomor 23

Berikut ini yang termasuk dalam kelompok tumbuhan berbiji terbuka adalah ....

A.  kacang hijau, jagung, jambu mete

B.  pakis haji, melinjo, pinus

C.  kacang tanah, melinjo, pinus

D.  pakis haji, jambu mete, jagung

Soal nomor 24

Burung termasuk dalam kelompok hewan berdarah panas, yang artinya ....

A.  suhu tubuhnya mengikuti suhu lingkungan

B.  suhu tubuhnya lebih tinggi dari suhu lingkungan

C.  suhu tubuhnya tetap, meskipun suhu lingkungan berubah

D.  memiiki kemampuan adaptasi dengan lingkungan

Soal nomor 25

Hewan berikut ini yang memiliki rangka dalam (endoskeleton) adalah ....

A. 

B.
C.

D.

Soal nomor 26

Perhatikan gambar berikut!

Organisme sesuai gambar di atas bergerak dengan ....

A. bulu cambuk

B. bulu getar

C. kaki semu

D. spora

Soal nomor 27

Penyebab penyakit Malaria adalah ,,,,

A. Balantidium

B. Plasmodium

C. Entamoeba

D.  Trypanosoma
Soal nomor 28

Perhatikan data berikut!

1. Katak 4.  Kura-kura 7. Belalang


2. Burung 5.  Bintang laut 8. Siput
3. Ikan 3.    Capung 9. Laba-laba

Sesuai data di atas, yang merupakan kelompok hewan vertebrata adalah ....

A. katak, capung, dan siput

B. laba-laba, kura-kura, dan katak

C. burung, ikan, dan kura-kura

D. ikan, bintang laut, dan belalang

Soal nomor 29

Di bawah ini yang temasuk dalam kelompok crustacea adalah ....

A.  udang dan belalang

B.  kepiting dan udang

C.  kutu dan kelabang

D.  belalang dan kelabang

Soal nomor 30

Hewan yang mendapatkan julukan mamalia berkantung adalah ....

A.  monyet

B.  tikus

C.  lumba-lumba

D.  kanguru

Anda mungkin juga menyukai