Anda di halaman 1dari 1

SELAYANG PANDANG

B
erangkat dari inisiatif keluarga yang peduli terhadap kehidupan sosial anak-anak yatim dan juga masyarakat dhuafa
di lingkungan sekitar, kami berusaha hadir untuk memberikan manfaat kepada mereka dan berkontribusi untuk
mensejahterakan mereka. Agar kegiatan ini dapat dilakukan lebih intensif, maka kami merasakan perlu dibentuknya
lembaga filantropi Islam agar dapat menjangkau mereka lebih luas lagi.

Dilegalkan dengan akta pendirian nomor 65 tanggal 31 Maret 2020 dan akta perubahan nomor 44 tanggal 22 Juni 2020
pada notaris H. Harjono Moekiran, SH, Yayasan Sahabat Berbagi Harapan (YSBH) hadir untuk mengajak seluruh
sahabat ikut berpartisipasi dan berkontribusi dalam rangka mensejahterakan kaum marjinal yaitu anak-anak yatim dan
masyarakat dhuafa.

Sebagai salah satu kunci pengentasan kemiskinan, maka kami mengedepankan program pada peningkatan pendidikan
dan kesejahteraan, disamping tetap menghadirkan program kewirausahaan sebagai upaya pemberdayaan agar mereka
dapat berkarya dan akhirnya akan berusaha menjadi manusia yang dapat memberikan manfaat kepada sesama.

1
www.sahabatberbagiharapan.org

Anda mungkin juga menyukai