Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Perikanan merupakan salah satu bidang yang diharapkan dapat dan
mampu menjadi penopang peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Sub
sektor perikanan dapat berperan dalam pemulihan dan petumbuhan perekonomian
bangsa Indonesia karena potensi sumberdaya yang dapat diperbarui (renewable
resource) sehingga dengan pengelolaan yang bijaksana hasil tangkapan bisa
dinikmati manfaatnya.
Pelabuhan perikanan adalah suatu kawasan perikanan yang berfungsi
sebagai tempat labuh kapal perikanan, tempat pendaratan ikan, tempat pemasaran,
tempat pelaksanaan pembinaan mutu hasil perikanan, tempat pengumpulan data
tangkapan, tempat pelaksanaan penyuluhan serta pengembangan masyarakat
nelayan dan tempat untuk memperlancar operasional kapal perikanan.
Instalasi Pelabuhan Perikanan Pantai (IPPP) Paiton adalah salah satu
pelabuhan perikanan di Jawa Timur yang terletak di wilayah utara. IPPP Paiton
terletak di Desa Sumberanyar, Kec. Paiton didominasi oleh perahu motor tempel
10-20 gt. Jenis alat tangkap yag beroperasi di IPPP Paiton adalah : payang, pukat
cincin (pursesinse).
Awalnya pelabuhan ini hanya digunakan sebagai tempat pendaratan ikan
(TPI) oleh nelayan. Namun melihat potensi perikanan di pelabuhan yang cukup
baik, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur berupaya untuk
mengelolanya, sehingga sejak tahun 2012 pelabuhan perikanan pantai Paiton
resmi dibangun dan dikelola oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa
Timur. Seiring dengan itu, pelabuhan perikanan mengalami beberapa kali
perubahan yang awalnya TPI Paiton menjadi IPP (Instalasi Pelabuhan Perikanan)
Paiton, kemudian berubah lagi menjadi IP2SKP (Instalasi Pelabuhan dan
Pengelolaan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan) Paiton, dan terakhir menjadi
IPPP (Instalasi Pelabuhan Perikanan Pantai) Paiton. Saat ini IPPP Paiton menjadi
sentra usaha perikanan tangkap bagi nelayan sekitar dari dalam maupun luar
Kecamatan Paiton.
Jasa pelayanan di IPPP Paiton antara lain adalah pelelangan ikan, dan
bongkar muat hasil tangkapan. Dalam hal pelayanan hasil tangkapan ikan,di IPPP
Paiton tersedia tempat pelelangan ikan, pengangkutan ikan, dan pengemasan ikan.
Adapaun pelayanan bagimasyarakat umum antara lain penyewaan area lahan
pelabuhan, penyediaan sarana penangkapan dan pembinaan nelayan. Pihak
pelabuhan juga menyediakan sarana keamanan, pengawasan perikanan dan
pendataan hasil tangkapan.
Jenis ikan hasil tangkapan yang didaratkan di IPPP Paiton adalah :
manyung, ekor kuning, kuwe layang, bawal hitam, teri, tongkol, kembung,
cakalang, tenggiri, tembang, kerapu, rajungan, cumi cumi dan pari. Ikan hasil
tangkapan depasarkan antara lain ke Probolinggo, Banyuwangi, Jember,
Lumajang.
Berdasarkan uraian diatas, maka peneliti disini tertarik untuk membuat
penelitian yang berjudul “Potensi Jenis Ikan Tangkapan di Pesisir Paiton di
Tahun 2018”.

1.2 Rumusan Masalah


Rumusan masalah merupakan upaya untuk menyatakan secara tersurat
pertanyaan pertanyaan yang hendak dicari jawabannya. Adapun rumusan masalah
pada Tugas Akhir ini adalah bagaimanakah potensi jenis ikan tangkapan di pesisir
paiton?

1.3 Batasan Masalah


Batasan masalah fokus pada variabel-variabel yang diteliti, populasi, atau
subjek penelitian dan lokasi penelitian. Adapun batasan masalah pada tugas akhir
ini adalah :
1. Wilayah penelitian hanya di IPPP Paiton.
2. Data yang diambil hanya pada 6 bulan terakhir yaitu di bulan Juli
sampai Desember 2018.

1.4 Tujuan Penelitian


1.4.1 Tujuan Umum
Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk memenuhi syarat penilaian
dan juga sebagai syarat untuk mencapai standar kelulusan.
1.4.2 Tujuan Khusus
Tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis ikan
tangkapan nelayan terbanyak di bulan Juli sampai Desember tahun 2018.
1.5 Manfaat Penelitian
1.5.1 Manfaat bagi Penulis
1. Untuk mengetahui jenis ikan dominan di bulan Juli sampai Desember
tahun 2018.
2. Penulis juga dapat menambah wawasan tentang cara membuat tugas
akhir yang baik.
1.5.2 Manfaat bagi Pembaca
Memberi informasi bahwa jenis ikan di bulan tertentu dipengaruhi oleh
beberapa hal.
1.6 Hipotesis Penelitian
Hipotesis adalah jawaban atau dugaan sementara terhadap masalah karena
masih bersifat praduga yang masih harus dibuktikan kebenarannya.
Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka peneliti menarik hipotesis
bahwa tangkapan ikan jenis tembang adalah hasil tangkapan yang terbanyak di
akhir bulan Desember 2018.

Anda mungkin juga menyukai