Anda di halaman 1dari 2

STUDI KASUS TENTANG PENDIDIKAN DI INDONESIA

Oleh : Kelompok 13 Kelas A Pendidikan Matematika

Huliyatun Nazmihaolah (212151023)

Rizqy Amelia Putri (212151001)

Lia Rahma (212151034)

1. Banyak sekali tantangan pendidikan yang dapat kita rasakan di masa pandemi ini, hal ini
dikarenakan banyaknya masyarakat yang mengalami culture shock terhadap proses
mengajar yang baru diterapkan pada masa pandemi. Kesulitan pada pembelajaran daring
ini berawal dari guru-guru yang mulai mengalami kesulitan untuk mencari ide,
beradaptasi dengan cara mengajar secara daring dan cenderung harus tetap terfokus pada
pelajaran.
Nah menurut pendapat kalian bagaimana caranya supaya tantangan yang dirasakan pada
masa pandemi ini dapat teratasi dengan baik? Sebutkan solusi nya dari mulai cara guru
mengajar sampai proses adaptasi siswa yang sangat sulit!

2. Tenaga pengajar adalah salah satu unsur yang sangat penting dalam pendidikan. Tenaga
pengajar atau yang lebih kita kenal dengan istilah guru, selalu menjadi panutan bagi
setiap siswa. Sudah seharusnya guru memberikan contoh yang baik, juga contoh teladan
bagi siswa siswanya. Di beberapa daerah di Indonesia tak jarang ditemui seorang guru
yang memang tidak berasal dari jurusan pendidikan, sehingga kurang mengerti
bagaimana cara mendidik. Mereka mengajar atas dasar ingin ataupun ditunjuk oleh orang
lain, padahal tidak berkompeten dalam hal mengajar. Mereka tahu suatu ilmu tapi tidak
tahu bagaimana cara mendidik dan memberikan ilmu kepada siswanya. Hal itu
menyebabkan berbagai masalah timbul di dunia pendidikan. Jika kamu seseorang yang
diberi kesempatan untuk berargumen tentang hal itu, kemukakan bagaimana pendapat
kamu mengenai hal tersebut. Menurutmu, kasus tersebut termasuk kedalam permasalahan
pendidikan jenis apa, dan bagaimana cara menyelesaikan permasalahannya.

3. Kualitas mengajar para guru di Indonesia terlihat mengalami penurunan, terutama sejak
munculnya pandemi covid-19. Banyak tenaga pendidik yang masih gagap teknologi dan
memerlukan penyesuaian dalam memaksimalkan kegiatan belajar mengajar secara
daring. Selain itu, sebagian dari jumlah pendidik di Indonesia juga banyak yang bukan
berasal dari lulusan pendidikan, sehingga mereka kurang memperhatikan cara
penyampaian materi yang efektif saat mengajar di kelas. Di samping itu, gaji yang
diberikan oleh pemerintah juga sangat miris, terutama bagi guru yang bukan ASN.
Sebagai perbandingan, Finlandia sebagai salah satu negara dengan kualitas pendidikan
terbaik di dunia menempatkan guru sebagai profesi terhormat dan membanggakan.
Seleksi untuk menjadi guru di Finlandia sangat ketat, sehingga para pendidik di sana
memiliki kompetensi yang mumpuni dan berimbas pada kualitas pengajaran yang baik.
Selain itu, gaji guru di Finlandia juga merupakan yang tertinggi ke-5 di dunia, yaitu
sekitar 40 juta rupiah perbulan. Jika nanti kalian jadi tenaga pendidik di Indonesia, apa
yang kalian pikirkan setelah mengetahui kenyataan tersebut? Bagaimanakah solusi
terbaik untuk meningkatkan kualitas pengajaran atau tenaga pendidik di Indonesia?
Apakah cara yang diterapkan di Finlandia bisa di terapkan juga di Indonesia?

Anda mungkin juga menyukai