Anda di halaman 1dari 12

Luas Permukaan dan Volume Berbagai Bangun ruang sisi lengkung (tabung,

kerucut, dan bola)

A. Pendahuluan
1. Kompetensi Dasar
3.7 Membuat generalisasi luas permukaan dan volume berbagai bangun ruang
sisi lengkung (tabung, kerucut, dan bola).
4.7 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan luas
permukaan dan volume bangun ruang sisi lengkung (tabung, kerucut, dan
bola), serta gabungan beberapa bangun ruang sisi lengkung.
2. Indikator
 Siswa dapat memahami pengertian luas permukaan dan volume berbagai
bangun ruang sisi lengkung (tabung, kerucut, dan bola).
 Siswa dapat memberikan contoh benda bangun ruang sisi lengkung( tabung,
kerucut dan lingkaran) dalam kehidupan sehari-hari.
 Siswa dapat menjelaskan unsur-unsur bangun ruang sisi lengkung( tabung,
kerucut dan lingkaran).
 Siswa mampu menemukan rumus luas permukaan dan volume berbagai
bangun ruang sisi lengkung (tabung, kerucut, dan bola).
 Siswa dpat menyelesaikan soal luas permukaan dan volume berbagai
bangun ruang sisi lengkung (tabung, kerucut, dan bola).
3. Materi Pokok
Luas Permukaan dan Volume Berbagai Bangun ruang sisi lengkung (tabung,
kerucut, dan bola)

B. Uraian Materi
1. Tabung

Tabung atau silinder adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibentuk oleh dua
buah lingkaran yang umumnya sejajar dan sebuah persegi panjang yang
mengelilingi kedua lingkaran tersebut. Tabung memiliki tiga sisi yakni dua sisi
datar dan satu sisi lengkung.
Benda-benda dalam kehidupan sehari-hari yang menyerupai tabung adalah tong
sampah, kaleng susu, lilin, dan pipa.
Unsur-unsur tabung:
a) Daerah lingkaran L1 merupakan alas tabung dengan jari-jari r1
b) Daerah lingkaran L2 merupakan tutup tabung dengan jari-jari r2
c) Daerah persegi panjang ABCD merupakan selimut tabung.
d) r1 dan r2 merupakan jari-jari tabung (r1= r2 = r).
e) Jarak titik pusat lingkaran L1 dengan titik pusat lingkaran L2
merupakan tinggi tabung (disimbolkan dengan t).
f) AB = CD = Keliling daerah lingkaran L1 = Keliling daerah lingkaran
L2AD = BC = t.
g) tabung terdiri atas dua daerah lingkaran dan sebuah daerah persegi.
Menemukan Rumus Luas Permukaan Tabung
Luas tabung ekuivalen dengan jumlahan semua luas bangun penyusun dari
jaring-jaring tabung. Jaring-jaring tabung terdiri atas dua lingkaran dan satu
persegi panjang. Perhatikan gambar disamping:
L = Luas permukaan tabung
= Luas jaring-jaring tabung
= 2 × Luas lingkaran + Luas ABCD
= 2πr² + AB×OC
= 2πr² + 2πr×t
= 2πr(r+t)
Menemukan Rumus volume tabung:
Volume tabung adalah hasil perkalian dari luas alas tabung dengan tinggi tabung
atau dapat dirumuskan sebagai berikut
V = La × t
= πr² × t

Contoh soal:

 Hitunglah luas permukaan tabung & volume tabung yang memiliki jari-jari 7 cm
dan tinggi tabung 15 cm!
Jawab:
Diketahui: r = 7cm
t = 15cm
Ditanya: luas permukaan tabung=....?
Dijawab:
a). Luas permukaan tabung= 2πr(r+t)
= 2.22/7.7(7+15)
= 44(7+15)
=308+660
=968 cm²
b). Volume tabung = πr²×t
= 22/7.7²×15
= 2.310 cm³
Jadi tabung tersebut memiliki luas 968 cm² dan volume 2.310 cm³.
2. Kerucut

Kerucut adalah bangun ruang sisi lengkung yang dapat dibentuk dari tabung
dengan mengubah tutup tabung menjadi titik. Titik tersebut biasanya disebut
dengan titik puncak. Kerucut memiliki dua sisi, yaitu satu sisi datar dan satu sisi
lengkung. Kerucut merupakan limas dengan alas lingkaran.
Benda-benda dalam kehidupan sehari-hari yang menyerupai
kerucut adalah topi ulang tahun, topi petani, dan cone es krim.
Unsur-unsur kerucut:
a) Daerah lingkaran L merupakan alas kerucut.
b) Juring ABC merupakan selimut kerucut.
c) Titik A merupakan titik puncak kerucut.
d) r merupakan jari-jari kerucut.
e) t merupakan tinggi kerucut.
f) Panjang busur BC sama dengan keliling lingkaran dengan jari-jari r.
g) AB dan AC disebut garis lukis kerucut.
h) AB = AC = s, dimana s2 = r2 + t2 (ingat Teorema Phytagoras).
Rumus Luas Permukaan kerucut:

Luas permukaan ekuivalen dengan jumlahan semua


luas bangun penyusun dari jaring-jaring kerucut. Jaring-
jaring kerucut terdiri atas satu lingkaran dan satu
selimut yang berbentuk juring.
Misalkan terdapat tabung dengan jari jari r dan
tinggi t, maka:

L = Luas Lingkaran + Luas Juring ABC


= πr² + πrs
= πr(r + s)
= πr(r + √r²+t²) dengan s = √r²+ t²

Rumus volume kerucut:


Volume kerucut adalah 1/3 bagian dari volume tabung dengan jari-jari dan
tinggi yang sama atau dapat dirumuskan sebagai berikut.
V = 1/3.La × t
= 1/3 πr² × t

Contoh soal

 Hitunglah luas permukaan kerucut dan volume kerucut yang memiliki diameter
14 cm dan tinggi 20 cm!
Jawab:
Diketahui: d= 14 cm= 7cm
t= 20 cm
Ditanya: luas permukaan dan volume tabung=....?
Dijawab: s²= 20²+7²= 400+49= 449

s=√449= 21,18= 21cm

20 s

a). Luas permukaan kerucut = πr(r+s)


= 22/7.7(7+21)
= 154+462= 616cm²
b). Volume kerucut= 1/3 πr²×t
= 1/3.22/7.7.7×20
= 146 cm³
Jadi kerucut tersebut memiliki luas permukaan 616 cm² dan volume 146 cm³.

3. Bola

Bola adalah bangun ruang sisi lengkung yang dibentuk dari tak hingga lingkaran
yang memiliki jari-jari sama panjang dan berpusat pada titik yang sama. Bola
hanya memiliki satu sisi yang merupakan sisi lengkung. Bola dapat dibentuk
dengan memutar/merotasi setengah lingkaran sebesar 360° dengan diameter
sebagai sumbu rotasi.
Benda dalam kehidupan sehari-hari yang berbentuk bola adalah bola olah raga
(sepak bola, basket, voli dan lain-lain), kelereng, globe, dan lainnya

Luas Permukaan Bola:

Luas permukaan bola adalah sama dengan 4 kali luas lingkaran yang memiliki
jari-jari yang sama atau dapat dituliskan sebagai berikut:

L = 4πr²

Volume Bola:

Volume bola adalah hasil kali 4/3 π dengan pangkat tiga r atau jari-jari bola
tersebut atau dapat dituliskan sebagai berikut

V = 4/3.πr³

Contoh soal:
 Hitunglah luas permukaan bola dan volume bola yang memiliki diameter 14
cm.
Jawab:
a). Diketahui: d= 14cm r= 7cm
Ditanya: luas permukaan bola dan volume bola=...?
Dijawab:
Luas permukaan bola= 4πr²
= 4.22/7.7.7
= 616 cm²
Volume bola= 4/3.πr³
= 4/3. 22/7.7.7.7
= 1.437,33 cm³
Jadi bola tersebut memiliki luas permukaan 616 cm² dan volume adalah
1.437,33 cm³.

C. Latihan Soal
I. Kerjakan soal-soal dibawah ini dengan cara menceklis jawaban yang benar!
1. Jika diketahui sebuah tempat c) 64,43 cm
air berbentuk tabung yang d) 44,36 cm
memiliki jari-jari 0,5 m dan e) 63,44 cm
tinggi tabung adalah 2m. 3. Di kost isna ada galon, galon
Berapakah luas permukaan itu berbentuk tabung, isnaa
tempat tersebut? penasaran dengan isi galon
a) 85700 cm² tersebut karena dirinya tidak
b) 78500 cm² bisa mengangkat galon itu. Jika
c) 57800 cm² diketahui tabung itu memiliki r
d) 76900 cm² jari-jari 5 cm dan tinggi tabung
e) 24300 cm² tersebut 18 cm?
2. Diketahui sebuah botol a) 4134 cm³
minum berbentuk tabung b) 1344 cm³
diketahui luas permukaannya c) 3441 cm³
adalah 1980 cm², dan tinggi d) 4413 cm³
tabung yaitu 12 cm, berapa jari- e) 1413 cm³
jarinya? 4. Berapa luas permukaan topi
a) 43,64 cm ulang tahun yang berbentuk
b) 36,44 cm
kerucut yang memiliki diameter mengukur ternyata jari-jarinya
28 cm dan tinggi 25 cm? 15 cm, dapatkan kamu
a) 7161 cm³ menentukan luas boal tersebut?
b) 1617 cm³ a) 706,5 cm²
c) 6171 cm³ b) 605,7 cm²
d) 1716 cm² c) 506,7 cm²
e) 6671 cm³ d) 670,5 cm²
5. Berapa isi dari topi ulang e) 705,6 cm²
tahun yang berbentuk kerucut 8. Berapa volume bola volly
yang memiliki jari-jari 5 dan jika diameter bola tersebut 20
tinggi 12? cm?
a) 925,3 cm³ a) 186,64 cm³
b) 253,9 cm³ b) 866,41 cm³
c) 392,5 cm³ c) 664,18 cm³

d) 539,2 cm³ d) 641,811 cm³

e) 675,6 cm³ e) 418,66 cm³


9. Berapa jari-jari bola dengan
6. Sebuah tumpeng berbentuk
volume 4000 cm³?
kerucut memiliki volume 300
a) 8,59 cm
cm³ dan tinggi 30 cm. Jika
b) 5,98 cm
tumpeng itu di belah menjadi
c) 8, 95 cm
dua bagian sama besar,
d) 9,85 cm
berapakah panjang dari
e) 9,58 cm
diameter tumpeng tersebut?
10. Sebuah globe menerangkan
a) 90,3 cm
tentang kedalaman inti bumi
b) 3,09 cm
dari suatu titik. Jika dari titik itu
c) 3,90 cm
ditarik garis lurus keinti bola
d) 9,03 cm
dan panjangnya 17 cm.
e) 90,3 cm
Berapakah volume globe
7. Erdik sangat senang bermain
tersebut?
bola basket disekolah. Erdik
a) 20.659, 9 cm³
penasan dengan luas bola
b) 65.059, 7 cm³
basket jika ia ingin
c) 20.569,09 cm³
membelahnya menjadi sebuah
d) 59.760,7 cm³
bangun datar, setelah bola
e)
basket tersebut di belh, Erdik
67.038,2 cm³
II. Kerjakan soal dibawah ini denga teliti!
1. Berapa luas permukaan meja yang yang berbentuk tabung, jika diameter meja
tersebut 1,5 m dan tinggi meja adalah 70 cm?
2. Berapakah volume air yang mampu ditampung sebuah drum air yang berbentuk
tabung dengan diameter 1 m dan tinggi 1,5 m?
3. Berapakah volume dari mainan yang berbentuk bola yang berdiameter 50 cm?
4. Berapakah tinggi kerucut yang memiliki volume 2600cm³ dan jari-jari 14cm?
5. Diketahui gambar sebuah pensil adalah gabungan dari tabung dan kerucut,
seperti gambar dibawah ini!

Tentukan luas permukaan dan volume pensil tersebut!

###selamat mengerjakan###

10; d= 8
t= 15 ; s=
D. Rangkuman
Nama bangun Pengertian Rumus Luas Rumus volume
ruang permukaan
Tabung Tabung atau silinder adalah
bangun ruang tiga dimensi L= 2πr(r+t) V= πr² × t
yang dibentuk oleh dua
buah lingkaran yang
umumnya sejajar dan
sebuah persegi panjang yang
mengelilingi kedua lingkaran
tersebut.
Kerucut Kerucut adalah bangun
ruang sisi lengkung yang L= πr(r + s) V = 1/3 πr² × t
dapat dibentuk dari tabung
dengan mengubah tutup
tabung menjadi titik.
Bola Bola adalah bangun ruang
sisi lengkung yang dibentuk L = 4πr² V = 4/3.πr³
dari tak hingga lingkaran
yang memiliki jari-jari sama
panjang dan berpusat pada
titik yang sama.

Daftar Pustaka

2018.buku_matematika_kelas9_revisi_2018_kadek.https://drive.google.com/file/d/1f07
LevvAr54EgsnSbfv06zEpPPXTXFMk/view. Diakses pada 6 September 2021 pukul
16.14)

2018.buku_matematika_kelas9_revisi_2018_kadek.https://www.kherysuryawan.id/201
9/08/buku-siswa-matematika-kelas-ix-smp.html?m=. Diakses pada 6 September 2021
pukul 16.20)

2018.buku_matematika_kelas9_revisi_2018_kadek.https://ainamulyana.blogspot.com/2
018/05/buku-guru-dan-buku-siswa-matematika.html?m=1. Diakses pada 6 September
2021 pukul 16.24)
2018.buku_guru_dan_siswa_kelas9_(X)_edisi_tahun_2018.https://pabaiq.blogspot.com
/2018/10/download-buku-siswa-smp-mts-kelas-7-8-dan-9-kurikulum-2017.html?m=1.
Diakses pada 6 September 2021 pukul 16.40)

2013.download_buku_siswa_smp/mts_kelas_7_8_&_9_kurikulum_2013.https://smpn4p
akem.sch.id/wp/buku-sekolah-elektronik-kelas-78/.Diakses pada 6 September 2021
pukul 19.28)

2013.buku_paket_elektronik_kelas_7_8_9.https://www.bukupaket.com/p/buku-paket-
untuk-smpmts.html?m=1. Diakses pada 6 September 2021 pukul 19.52)
Lampiran (Kunci jawaban latihan soal)
I. 1). B
2). A
3). E
4). D
5). C
6). B
7). A
8). E
9). D
10). C.
1). Diketahui: d= 1,5 m = 150 cm = 75 cm
t= 70 cm
Ditanya: Luas permukaan meja?
Dijawab:
L= 2πr(r+t)
= 2.3,14.75(75+70)
= 68,295 cm²✓
2). Diketahui: d= 1 m = r= 50 cm
t= 0,5 m = 50 cm
Ditanya: berapa volume drum itu ?
Dijawab:
V= πr² × t
= 3,14.50.50.50
= 392.500 cm³.✓
3).Diketahui: d= 50 cm= r= 25 cm
Ditanya: volume mainan yang berbentuk bola tersebut?
Dijawab:
V = 4/3.πr³
= 4/3.3,14.25.25.25
= 65.416,66 cm³✓
4). Diketahui: v kerucut= 2600 cm³ dan r= 14 cm
Ditanya: berapa tinggi kerucut ?
Dijawab:
V = 1/3 πr² × t
2600= 1/3.3,14.14²×t
2600= 205,14t
t=12,67 cm✓
5). .Diketahui: d tabung= d kerucut = 8 cm. r= 4 cm
t tabung= 15 cm
s kerucut= 10 cm
Ditanyakan= luas permukaan dan volume?
Dijawab:
A

10
AB²= AC²-BC² = 10²-4²= 100-16

AB= √84= 9,16 = 9

B. 4 C
a). Luas permukaan= luas tabung tanpa tutup + luas kerucut tanpa alas
=( π.r²+2πrt ) + ( πrs)
= ( 3,14.4²+2.3,14.4.9) + (3,14.4.10)
= 401,92 cm²
b). Volume = volume tabung + volume kerucut
= (πr² × t ) + ( 1/3 πr² × t )
= (3,14.4².9) + (1/3.3,14.4².9)
= 602,88 cm³
Jadi luas permukaan benda tersebut yaitu 401,92 cm² dan volumenya 602,88 cm³.

Anda mungkin juga menyukai