Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL

PENYELENGGARAAN PENILAIAN TENGAH SEMESTER (PTS)


GANJIL
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Oleh
Panitia Penyelenggara Penilaian Tengah Semester Ganjil
Tahun Pelajaran 2021/2022

YAYASAN AL MADINAH KARAWANG


SMP IT AL MADINAH
KARAWANG
2021
A. Latar Belakang

Evaluasi atau penilaian merupakan sesuatu yang mutlak ada dalam dunia pendidikan. Dengan segala
bentuknya, evaluasi bertujuan untuk memperbaiki segala hal yang berkaitan secara langsung
maupun tidak langsung dalam mencapai tujuan akhir hasil prosespembelajaran. Hasil dari
evaluasi yang dilaksanakan akan berguna bagi semua stakeholder yang berkepentingan dalam
penyelenggaraan proses belajar-mengajar. Oleh karena itu,evaluasi sangat diperlukan dalam
pendidikan.
Melihat urgensi tahapan evaluasi dalam pendidikan, tidak heran jika evaluasi
dilaksanakan tidak hanya satu kali selama proses belajar-mengajar. Tidak hanya dalam
frekuensi, evaluasi juga dilaksanakan dalam berbagai bentuk dengan berbagai macam
instrument dan untuk berbagai tujuan. Semua itu dilakukan untuk memeroleh informasi yang
akurat tentang tingkat pemahaman siswa, efektivitas pembelajaran, dan sebagainya.
Salah satu rangkaian evaluasi tertulis dalam jenjang pendidikan formal, terutama
tingkat menengah, adalah pelaksanaan Penilaian Tengah Semester. Penilaian Tengah
Semester merupakan kegiatan evaluasi terhadap proses belajar mengajar yang diadakan pada pertengahan
semester untuk mengetahui pencapaian KKM dari SK dan KD yang telah disusun dalam
program semester.
Berdasarkan hasil dari pelaksanaan Penilaian Tengah Semester, seorang guru dapat
mengetahui dengan pasti tingkat pencapaian prestasi belajar siswa yang dapat dianalisa
untuk kepentingan perbaikan proses pembelajaran. Hal ini akan sangat berguna baik
untuk peningkatan prestasi belajar peserta didik di masa depan maupun untuk proses
perbaikan penyajian materi oleh guru yang bersangkutan.
Untuk pencapaian hasil yang maksimal dan dapat dipertanggungjawabkan serta dapat
terarahnya pelaksanaan evaluasi ini, maka sesuai dengan kebijakan dan petunjuk yang sudah
diberikan oleh Kepala Sekolah, kami berusaha merencanakan dan menuangkannya dalam sebuah proposal
yang diharapkan dapat menjadi acuan bagi pelaksanaan kegiatan Penialaian Tengah Semester
tersebut sesuai dengan tuntutan kurikulum dan kompetensi siswa yang ditetapkan secara
nasional.

B. Nama Kegiatan
Nama kegiatan adalah : “Penialaian Tengah Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2021/2022”
 
C. Tujuan Kegiatan
Tujuan kegiatan ini adalah :
a. Mengevaluasi proses belajar mengajar
b. Mengetahui pencapaian KKM
c. Memotovasi siswa agar lebih giat belajar
 
D. Dasar Pelaksanaan
a. Kegiatan Ujian Tengah semester ini telah terprogram pada rapat kerja Guru dan
Karyawan SMP IT Al madinah pada tanggal 13 September 2021 yang telah
menetapkan beberapa macam kegiatan, di antaranya kegiatan Penilaian Tengah
Semester Ganjil tahun 2021.
b. Rapat Pembentukan panitia pada tanggal 15 September 2021 yang telah menghasilkan
teknis pelaksanaan penyelenggaran Penilaian Tengah Semester.

E. Pelaksanaan
Kegiatan Ujian Tengah Semester ini dilaksanakan pada :
a. Hari / Tanggal : Senin, 20 September 2021 s.d. …………….
b. Waktu  : Pukul 07.30 s.d. Pukul 12.00
c. Tempat  :  SMP IT Al Madinah
d. Acara  : Jadwal Terlampir

F. Sasaran
Sasaran kegiatan ini adalah seluruh siswa dan siswi SMP IT Al madinah kelas VII dan kelas
VIII dengan jumlah siswa ….. orang.

G. Anggaran Dana
Sumber dana untuk penyelenggaraan Ujian Tengah Semester berasal dari kas sekolah.
Dana yang terkumpul akan dibelanjakan untuk ………………..(anggaran biaya terlampir).

H. Penutup
Demikianlah proposal kegiatan Ujian Tengah Semester ini kami buat dengan sebagaimana
adanya. Besar harapan kami agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. Oleh karena
itukami memohon bantuan dan dukungan dari semua pihak agar kegiatan ini dapat terlaksana.
Karawang, 15 September 2021
Pengaju Proposal
Ketua Panitia Sekretaris

Nurul Maemunah, S.Pd Dewi Anjani, M.Pd

Mengetahui dan menyetujui,


Kepala SMP IT Al madinah

Asep Sudrajat, SE
lampiran :

1. Jadwal Pelaksanaan PTS

2. Rincian Anggaran Biaya

Anda mungkin juga menyukai