Anda di halaman 1dari 4

PERKANTORAN

Perkantoran adalah sebuah ruangan atau bangunan tempat kegiatan tata usaha terlaksana
untuk memuai, membenahi, mengembangkan dan mengawasi kegiatan usaha. Biasanya
perkantoran akan nyaman bagi pegawai karena terdapat hal-hal berikut ini :
1. Ruang untuk bersantai
Menyediakan ruang bagi karyawan untuk sejenak melepaskan diri dari tekanan pekerjaan di
kantor sangat penting untuk nantinya bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Ruang ini bisa
memiliki banyak kegunaan, misalnya tempat makan siang dan ruang pertemuan informal. Ruang
bersantai juga bisa digunakan untuk meringankan kelelahan mata dan leher setelah lama bekerja
di depan komputer atau melepaskan ketegangan punggung sehabis duduk hanya di satu tempat.
2. Ruang privat
Sama seperti kebutuhan ruang untuk bersantai, karyawan juga perlu ruang privat untuk
menyelesaikan pekerjaannya. Ada karyawan yang bisa mengatasi gangguan dalam pekerjaannya,
tetapi ada juga karyawan yang merasa tertekan jika berada dalam suasana kantor yang sibuk. Hal
itu malah dapat menghambat kinerjanya. Kadang kala seorang karyawan perlu fokus
mengerjakan tugas yang diterima, maka dari itu dia perlu tempat khusus untuk melakukannya.
3. Teknologi baru
Perubahan teknologi yang makin maju, seperti wi-fi dan tablet layar sentuh, meningkatkan
keinginan tersedianya ruang kerja yang lebih fleksibel. Menurut co-founder dan co-working
space The Yard, Morris Levy, karyawan bisa bekerja di mana saja sehingga menjadi penting
untuk menyediakan ruang yang menyenangkan bagi karyawan. Karyawan ingin agar kehadiran
teknologi bisa membuatnya mengeluarkan kemampuan semaksimal mungkin untuk
perkembangan perusahaan.
4. Akses cahaya alami
Karyawan menghabiskan banyak waktu di dalam ruangan. Mereka akan cenderung lebih bahagia
ketika ruangan kantor kondisinya terang. Jika kondisi kantor suram atau kurang terang membuat
karyawan menjadi bosan. Terbatasnya akses cahaya matahari secara alami ke ruang kerja bisa
membuat karyawan tertidur saat jam makan siang.
5. Barang pribadi dan benda seni
Memajang barang pribadi di ruang kerja juga dapat menginspirasi dan memotivasi karyawan.
Beberapa barang yang bisa menyenangkan pikiran misalnya foto keluarga atau poster artis
favorit. Selain itu, barang yang bernilai seni juga bisa dipajang karena artistik dan enak dilihat.

Identifikasi peluang usaha di perkantoran


Jeli melihat peluang usaha memang perlu dimiliki. Memilih jenis usaha tidak semudah
membalikkan telapak tangan, dibutuhkan perhitungan yang matang agar usaha yang dijalani
berjalan dengan mulus. Peluang usaha bisa Anda dapatkan di mana saja. Banyak yang mengincar
peluang usaha di seputar gedung perkantoran karena dianggap cepat memberikan keuntungan
sehingga proses pengembalian modal akan lebih cepat dan peluang ini juga dirasa memiliki
konsumen yang ramai di sekitarnya.
1. Cari tahu apa yang menjadi kebutuhan di gedung kantor sekitar Anda. Misalnya, untuk daerah
perkantoran banyak karyawan yang membutuhkan jasa fotocopy atau jasa pengetikan.
2. Menjalani usaha berlandaskan dengan kesenangan yang Anda miliki, rasa tanpa tekanan pun
akan muncul. Dengan demkian Anda tidak akan merasa terbebani dengan apa yang menjadi
tuntutan dalam membuka usaha.
3. Dengan mengikuti perkembangan berita sambil terus melakukan aktivitas, Anda dapat
mengidentifikasi trend pasar, model baru, dan berita industri yang bisa dijadikan peluang usaha
yang besar. Saat Anda membuka peluang usaha berdasarkan trend, ada baiknya Anda berinovasi
terus menerus agar usaha tetap berjalan.
4. Mencari ide bisnis atau peluang usaha melalui penelitian pasar sangat penting dilakukan.
Sebab, dengan melakukan penelitian, kita akan tahu apa yang telah menjadi keinginan dari calon
pembeli. Penelitian pasar untuk bisnis yang lebih besar mungkin akan melalui beberapa tahapan
seperti persiapan, pengumpulan dan pengolaha data, analisis, dan penarikan kesimpulan.
5. Jika Anda telah memiliki usaha yang menjual akan produk barang, maka ada baiknya apabila
Anda bisa menambahkan produk jasa untuk membantu memenuhi kebutuhan dari calon pembeli.
Misalnya Anda memiliki kos-kosan di wilayah perkantoran, tidak ada salahnya Anda juga
membuka jasa pencucian baju kepada mereka.
Usaha yang dapat dilakukan di wilayah perkantoran antara lain :
1) Warung makan, karyawan perkantoran pasti ada jam istirahat dari pekerjaannya, biasanya
pada waktu istirahat ini para karyawan akan mencari tempat makan sekitar lokasi yang enak dan
murah, warung yang menjual makanan yang sangat ekonomis dan enak akan menjadi incaran
para karyawan. Oleh karena itu, warung makan menjadi salah satu usaha yang menguntungkan
di wilayah perkantoran.

2) Toko alat tulis dan fotocopy, pastinya kegiatan diperkantoran tidak lepas dari kegiatan
administrasi yang membutuhkan banyak kertas/alat tulis dan fotocopy. Membuka usaha bisnis
toko alat tulis dan fotocopy di perkantoran yang aktif akan menguntungkan.

3) Pertamini/Pom bensin mini, kebutuhan mobilitas perkantoran sangat tinggi, dan membutuhkan
bahan bakar kendaraan yang banyak. Dengan membuka usaha ini di wilayah perkantoran akan
memudahkan para karyawan dalam mengisi bahan bakar kendaraan, tidak perlu jauh-jauh.
4) Kos-kosan, usaha ini memang membutuhkan modal yang besar, namun hasil yang didapatkan
pun bisa sangat baik dan terjamin. Kebutuhan kos-kosan untuk pekerja dari luar daerah memang
sangat tinggi. Ini akan menjadikan usaha kos-kosan menjadi sangat menarik untuk
diperhitungkan. Selain berinvestasi dalam bentuk property, juga bisa mendapatkan keuntungan
dari sewa perbulannya yang cukup menguntungkan.

Analisis Peluang Usaha


Kelebihan
Kelebihan membuka usaha-usaha diperkantoran seperti yang sudah dijelaskan di atas
yaitu tidak terlalu merepotkan. Seperti usaha toko alat tulis dan fotocopy, kegiatan operasional
yang dilakukan hanya belanja rutin untuk memenuhi stok barang dagangan, selanjutnya tinggal
menunggu dan melayani konsumen yang dating. Selain mudah dijalankan, usaha toko alat tulis
dan fotocopy, usaha warung makan dapat dimulai dengan modal kecil. Jika memiliki modal
minim, tidak perlu takut untuk mencoba usaha ini. Karena pada dasar nya bisnis dapat dimulai
dengan menyesuaikan modal yang dimiliki.
Kekurangan
Hambatan yang paling sering dihadapi dalam membuka usaha yaitu persaingan bisnis
yang cukup padat. Tingginya kebutuhan dari setiap usaha dan mudahnya menjalankan usaha
tersebut membuat sebagian masyarakat di wilayah perkantoran juga tertarik menekuni peluang
usaha-usaha tersebut, sehingga jumlah pedagang semakin meningkat dan persaingan pasar
semakin ketat. Selain itu, kendala yang lain yaitu modal untuk usaha pom bensin dan kos-kosan
lumayan besar, memang jika ingin membuka usaha pom bensin atau kos-kosan membutuhkan
modal besar yang membuat para peluang usaha berfikir matang untuk memulainya. Selain itu
juga usaha pom bensin dan kos-kosan membutuhkan waktu yang lumayan lama untuk balik
modal.
Kendala lainnya yaitu kenaikan harga bahan baku yang sering terjadi, apalagi pada
momentum tertentu. Seperti memasuki tahun ajaran baru, biasanya alat tulis akan menjadi lebih
mahal, dibandingkan harga biasanya. Juga untuk usaha warung makan, terkadang bahan masakan
dipasar juga naik seperti daging, cabe, ayam, dan lainnya. Sehingga para peluang usaha harus
menyediakan barang jauh-jauh hari sebelum momentum itu dating.

Anda mungkin juga menyukai