Anda di halaman 1dari 9

KERANGKA ACUAN KERJA (TERM OF REFERENCE) WORKSHOP

PENYUSUNAN SAK DAN REVISI SPO TINDAKAN KEPERAWATAN


DAN KEBIDANAN PADA RSUD dr. R. SOEDJONO SELONG TAHUN
2021

LEMBAGA :RSUD dr.R.SOEDJONO SELONG


Unit organisasi :BIDANG PELAYANAN KEPERAWATAN DAN
KEBIDANAN
Program :PEMBENTUKAN REGULASI BIDANG
PELAYANAN KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Kegiatan :WORKSHOP
Sub kegiatan :PENYUSUNAN REGULASI/STANDAR ASUHAN
BIDANG KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Detail kegiatan 1. PENYUSUNAN SAK
2. REVISI SPO TINDAKAN KEPERAWATAN DAN
KEBIDANAN

1. Latar Belakang

a. Dasar hukum
1) Undang-undang No.36 tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan
2) Undang-undang No.38 tahun 2014 tentang Keperawatan
3) Undang-undang No.44 tahun 2009 tentang Rumah sakit
4) Undang-Undang No.36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan
5) Peraturan Menteri Kesehatan No.26 tahun 2019 tentang
Peraturan Pelaksanaan UU No.38 tahun 2018 tentang
Keperawatan
6) Peraturan Menteri Kesehatan No.4 tahun 2019 tentang
Standar Pelayanan Minimal
7) Peraturan Menteri Kesehatan No.49 tahun 2013 tentang
Komite Keperawatan Rumah sakit
8) KMK No. 129//MENKES/SK/II/2008 Tentang Standar
Pelayanan Minimal RS

b. Gambaran Umum
Undang-undang No.38 tahun 2014 tentang Keperawatan
dalam BAB V pasal 28 menyatakan bahwa Praktik Keperawatan
dilaksanakan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan dan tempat
lainnya sesuai dengan Klien sasarannya. Dijelaskan pula bahwa
Praktik Keperawatan sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
harus didasarkan pada kode etik, standar pelayanan, standar
profesi, dan standar prosedur operasional. Terkait hal tersebut ,
maka dipandang perlu untuk segera menyusun standar regulasi
guna mendukung terwujudnya pelayanan Rumah Sakit yang
professional berbasis Patient Safety.
Rumah Sakit sebagai penyedia pelayanan kesehatan
mempunyai fungsi sebagai pusat perawatan dan rujukan harus
dapat menyediakan dan memberikan pelayanan Keperawatan
dan Kebidanan yang professional dan berkualitas. Selain
dukungan sarana dan prasarana serta peralatan yang memadai,
juga diperlukan kualitas SDM yang baik guna memberikan
pelayanan yang professional kepada masyarakat. Salah satu
sarana dan prasarana tersebut adalah tersedianya regulasi
ataupun standar operasional prosedur yang baik sebagai
pedoman dalam memberikan asuhan keperawatan dan
kebidanan. Regulasi-regulasi tersebut harus tersosialisasikan
dengan baik kepada semua staf dan steak holder agar tercapai
kesamaan dan keseragaman visi, keseragaman langkah dalam
memberikan asuhan guna tercapainya pelayanan paripurna
sebagai bentuk patient safety.
c. Alasan Pelaksanaan Kegiatan
1) Belum tersedianya Standar Asuhan Keperawatan dan
Kebidanan pada RSUD dr.R.Soedjono Selong yang sesuai
dengan ketentuan dan kaidah regulasi yang baik
2) Belum di perbaharuinya SPO pelaksanaan tindakan
keperawatan dan kebidanan pada RSUD dr.R.Soedjono
Selong
3) Tingginya resiko terjadinya insiden keselamatan pasien
sebagai akibat dari instrument regulasi yang belum
memadai
4) Perlindungan hukum bagi PPA Perawat dan Bidan
khususnya dan Rumah Sakit pada umumnya
2. Jenis Kegiatan
a. Uraian kegiatan
1) Mengidentifikasi, menganalisa dan menyusun Standar
Asuhan Keperawatan/Kebidanan berdasarkan 10
Penyakit terbanyak
2) Melakukan kajian literature sesuai kebutuhan standar
asuhan tersebut
3) Melakukan revisi terkait SPO tindakan
Keperawatan/Kebidanan yang telah lama expired
b. Batasan kegiatan
Workshop bersama segenap Kelompok Fungsional Keperawatan
(KFK) pada RSUD dr.R.Soedjono Selong
3. Maksud dan Tujuan Kegiatan
a. Dihasilkannya Konsep Standar Asuhan Keperawatan dan
kebidanan pada RSUD dr.R.Soedjono Selong
b. Sebagai pedoman bagi Perawat/Bidan dalam memberikan
asuhan
c. Meningkatkan profesionalitas Perawat/Bidan dalam
memberikan asuhan berbasis patient safety.

4. Indikator keluaran dan keluaran


a. Indikator keluaran
1) Peserta mampu mengidentifikasi 10 kasus terbanyak pada
masing-masing divisi Keperawatan/Kebidanan
2) Peserta mampu menganalisa standar asuhan yang akan
digunakan
3) Peserta mampu menyusun standar asuhan sesuai divisi yang
telah ditentukan
4) Peserta mampu melakukan revisi SPO tindakan keperawatan
dan kebidanan tepat waktu
b. Keluaran
Terbentuknya Standar Asuhan dan di revisinya SPO tindakan
keperawatan dan kebidanan sesuai harapan
5. Cara Melaksanakan Kegiatan
a. Metode pelaksanaan
Workshop
b. Tahapan kegiatan
1) Registrasi
2) Pembukaan
3) Penyampaian juknis dan tata tertib
4) Kegiatan inti workshop
i. Pembagian pokja dalam divisi
ii. Penyusunan konsep dan kajian literature
iii. Penyampaian laporan
5) Pembacaan konklusi
6) penutupan
6. Tempat Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan akan dilaksanakan di Aula 2 RSUD dr. Soedjono Selong
pada tanggal ….. s/d ….. 2021 pukul 08.00 WITA sampai dengan
selesai.
7. Susunan Kepanitiaan acara dan Uraian tugasnya
a. Penasehat
Uraian tugas;
1) Memberikan saran dan kritik atas rencana anggaran atau
rencana pelaksanaan kegiatan bila dianggap perlu.
2) Memberikan motivasi, inspirasi, serta koreksi kepada seksi
kepanitiaan.
3) Mencari jalan keluar (solusi) bila terjadi beda pendapat dalam
kegiatan.
b. Pembimbing
Bertugas membimbing dan mengarahkan agar tahapan acara
work shop dapat berjalan dengan baik.
c. Ketua Panitia
Uraian tugas;
1) Membuat proposal dan mengurus perizinan.
2) Mengkoordinir jalannya suatu pekerjaan semua seksi.
3) Memantau kegiatan yang dilaksanakan oleh masing-masing
seksi.
4) Membuat konsep, mengambil keputusan dan
mempertanggung jawabkan tugas-tugas secara umum yang
dilaksanakan semua seksi.
5) Membagi tugas kepada setiap Koordinator.
6) Melakukan koordinasi dengan segenap koordinator divisi
7) Menambahkan anggota panitia baru.
d. Sekretaris
Uraian tugas;
1) Mendampingi kegiatan ketua. Mengerjakan secara
administratif tentang hal-hal yang harus dicatat atau diolah
secara administrative
2) Melakukan pencatatan segala keputusan atau kebijaksanaan
yang telah ditetapkan oleh ketua hasil musyawarah.
3) Membuat laporan kegiatan sebelum dan sesudah
penyelenggaraan.
e. Koordinator Divisi
Uraian tugas;
1) Mengikuti jalannya acara dari awal hingga akhir acara
2) Melakukan koordinasi dengan ketua panitia
3) Melaksanakan pembagian tugas dalam membentuk kelompok
kerja sesuai dengan tugas yang dilimpahkan pada divisi yang
di kelolanya
4) Berkoordinasi dan bekerjasama dengan anggota divisi dalam
menyelesaikan tugas kelolaannya
5) Melakukan rekapitulasi dan menyusun laporan hasil kerja
sesuai format yang disepakati
6) Memberikan usul atau saran kepada ketua panitia untuk
kelancaran jalannya acara
f. Anggota Divisi
Uraian tugas;
1) Mengikuti jalannya acara dari awal hingga akhir acara
2) Bekerjasama dengan anggota tim lainnya atau kelompok
kerjanya dalam menyelesaikan tugas kelolaannya
3) Mencari dan mengimput data sesuai kasus kelolaan yang
dibebankan kepadanya
4) Memberikan usul kepada koordinator divisi untuk kelancaran
acara
5) Berperan aktif dalam hal penyelesaian tugas yang telah
dibebankan kepadanya
g. Seksie Acara dan Konsumsi
Uraian tugas;
1) Menyiapkan kebutuhan dan perlengkapan untuk mendukung
jalannya acara; sound, laptop, LCD Proyektor, ATK, gedung,
undangan, banner dll
2) Menyiapkan konsumsi peserta workshop
3) Menyiapkan daftar hadir peserta
4) Menyiapkan dokumentasi acara
5) Berkoordinasi dengan ketua panitia terkait tugas dan
tanggung jawab yang telah dibebankan kepadanya
8. Penerima manfaat kegiatan
Seluruh perawat dan bidan pada RSUD dr. Soedjono Selong
khususnya dan seluruh civitas hospitalia pada umumnya.
9. Jadwal Kegiatan
a. Waktu/tempat pelaksanaan kegiatan
1) Dilaksanakan di ruang aula 2 RSUD dr. Soedjono Selong
selama dua hari yaitu pada hari ……………….2021 jam
08.00 WITA sampai dengan selesai.
b. Matriks pelaksanaan kegiatan

No URAIAN KEGIATAN WAKTU PENANGGUNG


JAWAB
Hari I tanggal ….November 2021
1 Registrasi peserta 08.00 – Panitia
08.15
2 Pembukaan 08.15 –  Direktur
08.30  Kepala Bidang
Pelayanan
Keperawatan dan
Kebidanan
3 Penyampaian juknis 08.30-
dan tatib 09.00
4 Workshop 09.00 –
12.00
WITA
5 Ishoma 12.00-
13.00
6 Workshop 13.00-
15.00
Hari II tanggal ………..2021
7 Daftar hadir peserta 08.00 – Panitia
08.15
8 Workshop lanjutan 08.15 –
12.00
9 Ishoma 12.00-
13.00
7 Penyampaian 13.00 –
laporan dan 13.30
kesimpulan
10 Penutupan 13.30 – Panitia
14.00

10. Biaya
RENCANA ANGGARAN BIAYA ACARA

NO URAIAN VOLUME SATUAN JUMLAH


1 Konsumsi peserta 75 orang Rp.50.000 Rp.
dan panitia (snack
dan rice box)
2 Banner 1 lembar Rp. Rp.
JUMLAH Rp.

Selong, ….. 2021


Pejabat Penanggung Jawab

( Lalu Harianto Sutrisno,S.Kep.,Ns.,MM)


NIP: 19730817 199303 1 006

SUSUNAN KEPANITIAAN WORKSHOP PENYUSUNAN SAK DAN


REVISI SPO TINDAKAN KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN PADA
RSUD dr. R. SOEDJONO SELONG TAHUN 2021

Penasehat : H.Lalu Hariyanto Sutrisno,


S.Kep.,Ns.,MM
Pembimbing
Ketua panitia
Sekretaris
Seksie acara
dan konsumsi
Divisi-divisi
Divisi 1
Coordinator
Anggota
Divisi 2
Coordinator
Anggota
Divisi 3
Coordinator
Anggota
Divisi 4
Coordinator
Anggota
Divisi 5
Coordinator
Anggota
Divisi 6
Coordinator
Anggota

Anda mungkin juga menyukai