Anda di halaman 1dari 9

RANCANGAN

PEMBELAJARAN 2
TETAPAN KESETIMBANGAN

Sumber : https://pintarbelajar.id

OLEH : AGUSTINI, S.Pd


No. UKG : 201502240167
Asal Sekolah : SMA Negeri 2 Bantan
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Luar Jaringan (Luring)

Satuan pendidikan : SMA Negeri 2 Bantan


Mata pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : XI / Ganjil
Materi Pokok : Kesetimbangan Kimia
Sub Materi : Tetapan Kesetimbangan
Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (2 x 30 menit)

A. Kompetensi Inti
Kompetensi sikap spiritual dan kompetensi sikap sosial dicapai melalui pembelajaran
tidak langsung (indirect teaching) pada pembelajaran kompetensi pengetahuan dan
kompetensi keterampilan melalui keteladanan, pembiasaan dan budaya sekolah dengan
memperhatikan karakteristik mata pelajaran serta kebutuhan dan kondisi peserta didik.
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong,
kerja sama, toleran, damai), santun, responsif, dan pro-aktif sebagai bagian dari
solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasaingin tahunya tentang
ilmu pengetahuan, teknologi, seni,budaya,dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan
masalah
KI 4 : Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.6 Menjelaskan reaksi 3.6.1 Membedakan reaksi reversibel dan irreversible
kesetimbangan didalam .6.2 Menganalisis konsep kesetimbangan antara
hubungan antara pereaksi dan hasil reaksi
pereaksi dan hasil reaksi 3.6.3 Menganalisis kesetimbangan homogen dan
heterogen dari beberapa reaksi kesetimbangan
3.6.4 Menjelaskan konsep tetapan kesetimbangan
3.6.5 Menentukan tetapan kesetimbangan (Kc) untuk
kesetimbangan homogen dan heterogen
3.6.6 Menganalisis harga Kc berdasarkan konsentrasi
zat dalam kesetimbangan
3.6.7 Menghitung Harga Kp berdasarkan tekanan
parsial gas dalam campuran
3.6.8 Menentukan hubungan Kc dan Kp
3.6.9 Menganalisis hubungan Kc dan Kp untuk reaksi
berkesesuaian
4.6 Menyajikan hasil 4.6.1 Mengolah data untuk menentukan nilai tetapan
pengolahan data untuk kesetimbangan suatu reaksi
menentukan nilai tetapan 4.6.2 Mempresentasikan hasil pengolahan data untuk
kesetimbangan suatu menentukan nilai tetapan kesetimbangan suatu
reaksi reaksi

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui model pembelajaran Problem Based Learning serta pendekatan TPACK
(Technological, Pedagogical, Content Konowledge) dengan menggali informasi dari
berbagai sumber belajar (Literasi), penyelidikan sederhana dan mengolah informasi
(PBL), diharapkan peserta didik dapat terlibat secara aktif selama proses belajar
mengajar berlangsung, mengembangkan nilai karakter sikap jujur, ingin tahu, teliti
dalam melakukan pengamatan, dan bertanggungjawab (PPK) dalam menyampaikan
pendapat, menjawab pertanyaan, memberi saran dan kritik (komunikasi), serta
dapat menjelaskan konsep tetapan kesetimbangan, menentukan tetapan kesetimbangan,
menganalisis harga Kc serta mengolah data dalam menentukan nilai tetapan
kesetimbangan suatu reaksi sehingga dapat mengembangkan kemampuan berpikir kritis,
komunikatif, kolaborasi, kreativitas (Kompetensi Abad 21-4C) serta dapat
memecahkan permasalahan yang ada di kehidupan sehari-hari (HOTs).

Tujuan Khusus Pembelajaran:


1. Melalui kegiatan mencari informasi di internet dan literatur lainnya, peserta didik
dapat menjelaskan konsep tetapan kesetimbangan dengan benar (Literasi, TPACK,
HOTs)
2. Melalui kegiatan mengamati video pembelajaran materi tetapan kesetimbangan
kimia, peserta didik dapat menentukan tetapan kesetimbangan (Kc) untuk
kesetimbangan homogen dan heterogen dengan tepat (Literasi Membaca dan digital,
TPACK)
3. Melalui kegiatan mengamati tabel hasil percobaan pada ppt, peserta didik dapat
menganalisis harga Kc berdasarkan konsentrasi zat dalam kesetimbangan dengan tepat
(Literasi, TPACK, HOTs)
4. Melalui kegiatan diskusi, peserta didik dapat menyimpulkan konsep tetapan
kesetimbangan, menentukan tetapan kesetimbangan (Kc) untuk kesetimbangan
homogen dan heterogen, dan menganalisis harga Kc berdasarkan konsentrasi zat
dalam kesetimbangan dengan tepat dan percaya diri (PBL, Kolaborasi, Komunikasi,
Karakter Percaya Diri, TPACK)

D. Materi Pembelajaran
1. Faktual : Kesetimbangan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari
2. Konseptual : Tetapan Kesetimbangan
1. Konsep tetapan kesetimbangan
2. Tetapan kesetimbangan (Kc) untuk kesetimbangan homogen dan heterogen
3. Harga Kc berdasarkan konsentrasi zat dalam kesetimbangan
3. Prosedural :
Cara menentukan tetapan kesetimbangan untuk kesetimbangan homogen dan
heterogen
Cara menghitung tetapan kesetimbangan berdasarkan konsentrasi zat dalam
kesetimbangan
4. Metakognitif : Menganalisis tetapan kesetimbangan kimia yaitu dalam menjaga
kelangsungan kehidupan kita, pada reaksi kesetimbangan dalam pengaturan pH darah
dalam tubuh.
E. Pendekatan, Metode dan Model Pembelajaran
Model : PBL (Problem Based Learnig)
Pendekatan : TPACK (Teknological, Pedagogical, Content Knowledge)
Metode : Diskusi, tanya jawab, presentasi

F. Media Pembelajaran
a. Media Luring : Video, PPT, Youtube
b. Alat : Laptop, LCD proyektor
c. Sumber Pembelajaran :
1. Sutresna, N., Sholehudin, D. dan Herlina, T. 2016. Kimia untuk SMA/MA Kelas XI.
Bandung : Gravindo.
2. Budi Utami dkk. 2009. BSE. Kimia untuk SMA/ MA Kelas XI Program Ilmu
Alam. CV. HaKa MJ.
3. LKPD
4. Lingkungan
5. Video pembelajaran

G. Kegiatan Pembelajaran
Langkah Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran Waktu
Pendahuluan Orientasi : 10 menit
1. Guru membuka pertemuan dengan mengucapkan salam penuh
rasa syukur (Religius, TPACK)
2. Guru dan peserta didik berdoa sebelum memulai pembelajaran
(Religius)
3. Guru dan Peserta didik menyanyikan lagu nasional
(Nasionalisme) Indonesia Raya sebelum memulai
pembelajaran.
4. Guru melakukan presensi (Disiplin, Jujur, Tanggung
Jawab)
5. Guru mengingatkan peserta didik tentang pentingnya menjaga
kesehatan, dan mematuhi protokoler pencegahan Covid-19
Apersepsi :
1. Menyajikan gambar fotosintesis tumbuhan hijau pada PPT
Bertanya kepada peserta didik :
- Gambar proses apakah ini?Iya, bagus.
- Fotosintesis merupakan suatu proses biokimia
pembentukan zat makanan seperti karbohidrat yang
dilakukan oleh tumbuhan. Reaksi yang terjadi adalah
sebagai berikut:
Respirasi Fotosintesis
6CO2 (g) + 6H2O(g) ⇌ C6H12O6 (s) + 6O2 (g)
Kebalikan fotosintesis adalah respirasi/pernapasan.
Apakah reaksi diatas termasuk reaksi reversibel atau
reaksi irreversible?
- Termasuk kesetimbangan heterogen atau homogen?
- Apakah pada reaksi fotosintesis dapat ditentukan tetapan
kesetimbangan nya?
- Baiklah, pada hari ini kita akan mempelajari mengenai
ketetapan kesetimbangan. Selamat belajar!!
2. Peserta didik memberikan jawaban atas pertanyaan yang
diberikan (Komunikasi, Kolaborasi, Berpikir Kritis)
3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan tes awal
pembelajaran
Motivasi :
1. Guru menyampaikan informasi cakupan materi yang akan
dilaksanakan, yaitu dengan mengetahui tetapan
kesetimbangan dalam kehidupan sehari-hari, misalnya
tahukah Ananda mengapa dikehidupan ini kita harus saling
memberi? Si kaya memberi pada si miskin kemudian si miskin
menerimanya. Hal ini terjadi karena hidup perlu
kesetimbangan agar tidak terjadi kesenjangan.
Begitu juga dengan reaksi kimia.
2. Guru menyampaikan rancangan penilaian
3. Guru membagikan bahan ajar, LKPD dan membagi kelompok
belajar menjadi 3-4 orang
Inti Fase 1. Orientasi Peserta Didik kepada Masalah 5 Menit
1. Guru menyajikan tabel hasil percobaan konsentrasi N2O4 dan
NO2
Tabel 1. Konsentrasi N2O4 dan NO2 pada Keadaan Awal dan
Setimbang

Tabel 2. Hasil Perbandingan Konsentrasi Zat Hasil Reaksi


dengan Pereaksi

2. Peserta didik mengamati data tabel hasil percobaan dan


menganalisa (HOTS)
Fase 2. Mengorganisasikan Peserta Didik 5 Menit
3. Peserta didik secara berkelompok diarahkan untuk
mengajukan pertanyaan mengenai hal-hal yang sudah diamati
(Komunikasi, Kolaborasi, Berpikir Kritis dan rasa ingin
tahu), seperti :
- Perhatikan Tabel 2, tampak bahwa perbandingan
konsentrasi pada kesetimbangan konsentrasi N2O4(g) ⇌

NO2(g) memberikan hasil yang tetap jika . Mengapa


demikian?
- Peserta didik diharapkan bertanya bagaimanakah konsep
tetapan kesetimbangan, bagaimana menentukan tetapan
kesetimbangan (Kc) untuk kesetimbangan homogen dan
heterogen dan menganalisis harga Kc.
Fase 3. Membimbing Penyelidikan Individu/Kelompok 15 Menit
4. Guru menampilkan video mengenai materi tetapan
kesetimbangan dengan link https://youtu.be/Jabs1lgtq8U
(TPACK, Literasi, Komunikasi)
5. Peserta didik diarahkan berdiskusi tentang materi tetapan
kesetimbangan dan mengerjakan LKPD yang diberikan guru
(Kolaborasi, Bertanggungjawab, HOTs)
6. Peserta didik mengkaji materi dari berbagai literatur untuk
mengumpulkan informasi mengenai konsep tetapan
kesetimbangan, bagaimana menentukan tetapan
kesetimbangan (Kc) untuk kesetimbangan homogen dan
heterogen dan menganalisis harga Kc.
7. Guru mengajak peserta didik aktif berdiskusi
Fase 4. Mengembangkan dan Menyajikan Hasil Karya 10 Menit
8. Masing-masing perwakilan kelompok mempresentasikan
analisis materi tetapan kesetimbangan dari hasil diskusi
berdasarkan LKPD yang sudah dikerjakan (Santun,
Komunikasi, Kolaborasi, Berpikir Kritis)
Fase 5. Menganalisa dan Mengevaluasi Proses Pemecahan 10 Menit
Masalah
9. Guru bersama-sama peserta didik antar sesama anggota
kelompok mendiskusikan tetapan kesetimbangan berdasarkan
data yang telah disampaikan dari LKPD dan poin-poin
penting yang muncul dalam pembelajaran (Komunikasi,
Kolaborasi, Kreatif, Berpikir Kritis-4C)
10. Guru melakukan penilaian untuk mengetahui ketercapaian
indikator
11. Guru memberikan penguatan konsep
Penutup 12. Guru bersama-sama dengan peserta didik melakukan refleksi 5 Menit
mengenai materi tetapan kesetimbangan dan menarik
kesimpulan (Komunikasi, Kolaborasi, Berpikir Kritis)
13. Guru menyampaikan permasalahan dan materi tetapan
kesetimbangan yang akan dibahas pada pertemuan berikutnya
14. Menutup pembelajaran dengan do’a dan salam penutup
(Religius)

B. Penilaian Proses dan Hasil Pembelajaran


No Aspek Teknik Waktu Pelaksanaan
1 Pengetahuan Reguler Tes tertulis bentuk Dilakukan setelah kegiatan
pilihan ganda pembelajaran untuk penilaian
harian
Remedial Tes tertulis bentuk Dilakukan setelah kegiatan
pilihan ganda untuk penilaian kognitif reguler
soal yang IPK nya dilaksanakan (diluar jam
belum tuntas pelajaran). Remedial dilakukan
pada peserta didik yang IPK nya
tidak tuntas saja. Tidak semua
materi diulang.
Pengayaan Menganalisis Reaksi Dilakukan setelah kegiatan
pada pH darah dan penilaian kognitif reguler
jaringan tubuh dan dilaksanakan (diluar jam
mencari artikel pelajaran). Pengayaan diberikan
mengenai reaksi pada peserta didik yang sudah
kesetimbangan dalam tuntas mengerjakan penilaian
pengaturan pH darah harian diatas nilai KKM.
dalam tubuh.
2 Sikap Lembar observasi sikap (disiplin, Dilakukan selama kegiatan
tanggungjawab, kerjasama, dan pembelajaran sesuai dengan
kejujuran) instrumen penilaian sikap
3 Keterampilan Penilaian presentasi Dilakukan pada saat peserta
didik presentasi

Mengetahui, Bengkalis, Juli 2021


Kepala SMA Negeri 2 Bantan Guru Mata Pelajaran kimia

ISKANDAR, M.Pd AGUSTINI, S.Pd.


NIP 19691017 199412 1 002 NIP 19870825 201503 2 002

Anda mungkin juga menyukai