Anda di halaman 1dari 3

Pemilihan Kata Dalam Presentasi

Pemilihan kata (diksi) adalah hasil dari upaya memilih kata tertentu
untuk dipakai dalam suatu kalimat atau wacana dan kejelasan lafal untuk
memperoleh efek tertentu dalam berbicara di depan umum atau dalam karang
mengarang. Diksi bukan hanya berarti pilih-memilih kata. Istilah ini bukan saja
digunakan untuk menyatakan gagasan atau menceritakan peristiwa tetapi juga
meliputi persoalan gaya bahasa, ungkapan-ungkapan dan sebagainya.

Jenis-jenis Pengelompokkan Kata


Kelompok kata dapat pula diklasifikasikan berdasarkan jenis kata yang
menjadi kelompok inti, yaitu kelompok kata verbal, kelompok kata ajektival,
kelompok kata nominal, kelompok kata pronominal, kelompok kata adverbial,
kelompok kata numeralia, dan kelompok kata introgativa.

❏ Kelompok kata verbal adalah kelompok kata yang intinya berupa kata
kerja.
❏ Kelompok kata ajektival adalah kelompok kata yang intinya berupa kata
sifat.
❏ Kelompok kata nominal adalah kelompok kata yang intinya berupa kata
benda.
❏ Kelompok kata pronominal adalah kelompok kata yang intinya berupa
kata ganti.
❏ Kelompok kata adverbial adalah kelompok kata yang intinya berupa
kata keterangan.
❏ Kelompok kata numeralia adalah kelompok kata yang intinya berupa
kata bilangan.
❏ Kelompok kata introgativa adalah kelompok kata yang intinya berupa
kata tanya.
❏ Kelompok kata preposisional adalah kelompok kata yang intinya berupa
kata depan.

1
Cara Memilih dan Mengelompokkan Kata
Pilihan kata yang “terbaik” adalah yang memenuhi syarat (1) tepat
(mengungkapkan gagasan secara cermat), (2) benar (sesuai dengan kaidah
kebahasaan), dan (3) lazim pemakaiannya. Jika dilihat dari kemampuan
pengguna bahasa, ada beberapa cara yang harus dikuasai agar dapat memilih
kata yang benar, diantaranya adalah
❏ Tepat memilih kata untuk mengungkapkan gagasan atau hal yang
‘diamanatkan’.
❏ Kemampuan untuk membedakan secara tepat nuansa-nuansa makna
sesuai dengan gagasan yang ingin disampaikan dan kemampuan untuk
menemukan bentuk yang sesuai dengan situasi dan nilai rasa
pembacanya.
❏ Menguasai sejumlah kosa kata (perbendaharaan kata) yang dimiliki
masyarakat pengguna bahasanya, serta mampu menggerakkan dan
mendayagunakan kekayaan yaitu menjadi jaring-jaring kalimat yang
jelas dan efektif.

Syarat ketepatan pilihan kata yaitu kita memilih kata yang tepat untuk
menyatakan sesuatu. Pilihan kata merupakan satu unsur sangat penting, baik
dalam dunia karang-mengarang maupun dalam dunia tutur setiap hari. Berikut
ini merupakan beberapa syarat ketetapan dalam pilihan kata:
❏ Membedakan makna denotasi dan konotasi dengan cermat.
❏ Membedakan secara cermat makna kata yang hampir
bersinonim,misalnya: adalah, ialah, yaitu, merupakan, dalam
pemakaiannya berbeda-beda.
❏ Membedakan makna kata secara cermat kata yang mirip
ejaanya,misalnya: infrensi (kesimpulan) dan iterefrensi (saling
mempengaruhi).
❏ Tidak menafsirkan makna kata secara subjektif berdasarkan pendapat
sendiri.
❏ Menggunakan imbuhan asing (jika diperlukan).
❏ dll.

2
Adapun syarat-syarat kesesuaian diksi adalah:

❏ Hindari sejauh mungkin bahasa atau unsur substandar dalam suatu


situasi formal.
❏ Gunakan kata ilmiah hanya dalam situasi khusus saja.
❏ Hindarilah jargon dalam tulisan untuk pembaca umum.
❏ Penulis atau pembicara sejauh mungkin menghindari kata-kata silang.
❏ Dalam penulisan jangan mempergunakan kata percakapan.
❏ Hindarilah ungkapan-ungkapan usang.
❏ Jauhkan kata-kata atau bahasa yang bersifat artifisial.

Pada hakikatnya, memilih kata secara baik merupakan upaya agar pesan yang
hendak disampaikan dapat diterima secara tepat, (Adi,2007)

Fungsi Pemilihan dan Pengelompokan Kata


Pemilihan dan pengelompokan kata, terutama dalam komunikasi
pemasaran, pada dasarnya memiliki fungsi sebagai berikut:

❏ Untuk mencegah kesalahpahaman.


❏ Untuk mencapai target komunikasi yang efektif.
❏ Untuk melambangkan gagasan yang di ekspresikan secara verbal.
❏ Agar suasana yang tepat bisa tercipta.
❏ Membentuk gaya ekspresi gagasan yang tepat (sangat resmi, resmi, tidak
resmi) sehingga menyenangkan pendengar atau pembaca,
(Sugono,Dendy.2003)

Pilihan kata adalah kemampuan penulis untuk mendapatkan kata agar dalam
pembacaan dan pengertiannya bisa tepat. Sedangkan, pengelompokkan kata
adalah satuan gramatikal yang terdiri atas dua kata atau lebih yang tidak
melampaui batas fungsi.

Anda mungkin juga menyukai