Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ahyana Rehani

Nim : 4193220009
Kelas : PSB 19 C
UTS AMDAL

1. Komponen-komponen apa saja yang ada dalam dokumen Amdal ? Jelaskan


Jawab :
 Studi Pra-Proyek Studi pra-proyek dilakukan guna mengukur dan memperkirakan
perubahan keadaan lingkungan; data fisik, kimia, biologi, sosial ekonomi, dan sosial
budaya.
 Laporan Penilaian Laporan penilaian adalah laporan yang disusun dari hasil studi pra-
proyek yang berupa kemungkinan yang akan terjadi jika proyek tersebut berjalan.
 Pembuatan Keputusan Proses pembuatan keputusan berdasarkan pada laporan
penilaian serta hasil prediksi pengaruh proyek terhadap lingkungan kelak.
 Persetujuan Proyek Persetujuan proyek mengandung rekomendasi dari hasil analisis
interaksi antara proyek dengan lingkungan,
 Pemantauan Proyek Pemantauan proyek dilakukan dalam kurun waktu 2-3 tahun,
untuk memantau sudahkah proyek tersebut berjalan sesuai dengan yang
direkomendasikan dan disetujui proyek

2. Sebutkan 7 (tujuh) kriteria yang termasuk dampak besar dan penting dalam studi Amdal.
Jawab :
 Jumlah penduduk yang terkena dampak lingkungan
 Luas wilayah persebaran dampak lingkungan
 Lamanya dampak lingkungan berlangsung
 Intensitas dampak lingkungan
 Banyaknya komponen lingkungan yang terkena dampak lingkungan
 Sifat kumulatif dampak lingkungan
 Reversibilitas /irreversibilitas akibat dampak lingkungan.

3. a. Jelaskan pengertian dari pelingkupan (Scopping) dalam studi Amdal


Jawab :
Pelingkupan (scoping) diartikan sebagai pemusatan pandangan. Dalam AMDAL
pelingkupan dapat diartikan sebagai proses untuk menemukan atau menetapkan
dampak penting atau sering disebut pula sebagai masalah utama (main issue) dari
suatu proyek terhadap lingkungan.

b. Apa manfaat dilakukannya pelingkupan (Scopping) dalam studi Amdal


Jawab :
Pelingkupan bertujuan untuk membatasi penelitian AMDAL pada hal yang
penting untuk pengambilan keputusan. Karena itu sangattah penting untuk
mengidentifIkasi hal penting tersebut dan selanjutnya menggunakan hal penting
itu untuk menentukan diantara dampak yang telah diidentifikasi sebagai dampak
penting.

4. Jelaskan pengertian: a. Batas proyek, b. Batas ekologis, c. Batas sosial, d. Batas


administrative
Jawab :
a. Batas proyek
Adalah ruang di mana suatu rencana usaha atau kegiatan akan melakukan kegiatan
prakonstruksi, konstruksi, dan operasi.
b. Batas ekologis
Adalah ruang persebaran dampak dari suatu rencana usaha atau kegiatan menurut
media transportasi limbah (air, udara) di mana proses alami yang berlangsung di
dalam ruang tersebut diperkirakan akan mengalami perubahan mendasar.
c. Batas sosial
Adalah ruang di sekitar rencana usaha atau kegiatan interaksi sosial yang
mengandung norma dan nilai tertentu yang sudah mapan (termasuk sistem dan
struktur sosial), sesuai dengan proses dinamika sosial suatu kelompok masyarakat,
yang diperkirakan akan mengalami perubahan mendasar akibat suatu rencana.
d. Batas administrative
Adalah ruang di mana masyarakat dapat secara leluasa melakukan kegiatan sosial
ekonomi dan sosial bidaya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku di dalam ruang tersebut.

5. Instrumen-instrumen apa sajakah yang digunakan dalam pencegahan dan/ atau kerusakan
Lingkungan Hidup
Jawab :
Dalam Pasal 14 UU No.32 tahun 2009 secara tegas ditentukan berbagai instrumen
pencegahan tersebut, yaitu:
 Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS);
 tata ruang;
 baku mutu lingkungan hidup;
 kriteria baku kerusakan lingkungan hidup;
 amdal;
 UKL-UPL;
 perizinan;
 instrumen ekonomi lingkungan hidup;
 peraturan perundang-undangan berbasis lingkungan hidup;
 anggaran berbasis lingkungan hidup;
 analisis risiko lingkungan hidup;
 audit lingkungan hidup; dan
 instrumen lain sesuai dengan kebutuhan dan/atau perkembangan ilmu pengetahuan.

6. Jelaskan hubungan antara dampak negatif pembangunan dengan penurunan kualitas


Lingkungan Hidup dan pembangunan berkelanjutan.
Jawab :
Banyak pembangunan pengembangan sumber daya air telah menimbulkan masalah
kesehatan. Masalah itu timbul karena pembangunan tersebut telah menciptakan habitat
baru atau memperbaiki habitat yang ada bagi berbagai vektor penyakit, antara lain :
banyak jenis nyamuk yang menjadi vektor penyakit malaria, demam berdarah, dan lain
sebagainya.

7. Jika anda anggota dari masyarakat dan merasa bertanggung jawab terhadap kerusakan
lingkungan, peran apa yang harus anda lakukan untuk menyelamatkan lingkungan ?
Jawab :
Dengan berbagai aktifitasnya, manusia sulit rasanya berpisah dengan sampah. Baik
sampah organik maupun non-organik sama-sama menimbulkan dampak negatif bagi
lingkungan mulai dari pencemaran tanah, pencemaran air, pencemaran laut, hingga
pemanasan global sebagai akibat terlepasnya gas-gas dalam proses pembusukan sampah.
Penerapan 3R (Reuse, Reduce, dan Recycle) menjadi pilihan paling masuk akal untuk
meminimalkan sampah. Reuse atau menggunakan kembali barang yang masih bisa
dimanfaatkan, reduce atau mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan sampah, serta
recycle atau melakukan daur ulang sampah

Anda mungkin juga menyukai