Anda di halaman 1dari 8

3.

1 Vitamin Biotin
3.1.1 Fungsi umum & pada gigi dan mulut

Fungsi biotin dalam memajukan pertumbuhan dan pernafasan sel belum lengkap, tetapi dalam
metabolisme karbohidrat mempunyai peranan yang memadai bagi manusia kehadiran biotin
dalam makanan adalah mutlak.

Tubuh membutuhkan vitamin ini untuk mencerna dan memecah zat gizi makro lemak,
karbohidrat, dan protein. Ketika masuk ke dalam tubuh, biotin akan: memproduksi asam lemak,
membantu memecah protein jadi asam amino, termasuk isoleusin dan valin, serta.

3.1.2 Defisiensi

Gejala defisiensi biotin adalah depresi, halusinasi, nyeri otot dan dermatitis. Putih telur mengandung
suatu protein yang labil terhadap panas yakni avidin. Protein ini akan bergabung kuat dengan biotin
sehingga mencegah penyerapannya dan menimbulkan defisiensi biotin. Komsumsi telur mentah dapat
menyebabkan defisiensi biotin.Tidak adanya enzim holokarboksilase sintase yang melekatkan biotin pada
residu lisin apoenzim karboksilat, juga menyebabkan gejala defisiensi biotin, termasuk akumulasi substrat
dari enzim-enzim yang tergantung pada biotin (piruvat karboksilase, asetyl ko A karboksilase, propionil
ko A karboksilase dan ß – metilkrotonil ko A ). Pada sebagian kasus, anak-anak dengan defisiensi ini juga
menderita penyakit defisiesi kekebalan.

3.1.3 Rekomendasi Dosis Harian


Biotin belum memiliki angka kecukupan gizi (AKG) harian yang tetap. Namun, ada batas asupan
harian yang direkomendasikan untuk biotin, yaitu:

 Usia di atas 10 tahun dan dewasa: 30–100 mcg/hari


 Usia 7–10 tahun: 30 mcg per hari
 Usia 4–6 tahun: 25 mcg per hari
 Usia 0–3 tahun: 10–20 mcg per hari

3.1.4 Sumber

- Hati sapi mengandung biotin yang sangat tinggi. Hati sapi seberat 85 gram yang telah dimasak
mengandung 30,8 mcg biotin. Dengan memakan ini saja, Anda sudah memenuhi kebutuhan
biotin harian Anda. Hati sapi, selain mengandung biotin tinggi, juga mengandung zat besi tinggi
yang bermanfaat untuk darah.

- Telur ayam juga merupakan salah satu makanan sumber biotin yang baik. Satu butir telur yang
telah dimasak mengamdung 10 mcg biotin.

- Kacang-kacangan dan biji-bijian bisa menjadi altenatif cemilan sehat namun bisa membantu
menjadi sumber biotin untuk tubuh Anda. Pada seperempat cangkir kacang almond panggang,
terkandung 1,5 mcg biotin, dan pada seperempat biji buga matahari atau kuaci mengandung 2,6
mcg biotin.
- Contoh sayuran yang mengandung biotin adalah bayam dan brokoli yang masing-masing
mengandung 0,4-0,5 mcg biotin per setengah cangkir sayuran. Cara terbaik untuk memakan
brokoli agar nutrisinya tetap terjaga adalah dengan mengukusnya selama 5 menit, atau ditumis
sebentar.

- Susu sapi, keju cheddar, dan yoghurt mengandung biotin 0,2-0,4 mcg per cangkir produk.

- Ubi juga merupakan makanan yang mengandung biotin. Setengah cangkir ubi yang telah
dimasak mengandung 2,4 mcg biotin. Selain biotin, ubi juga kaya akan beta karoten, yang akan
diubah menjadi vitamin A. Vitamin A juga baik untuk kesehatan kulit karena vitamin A
berfungsi untuk regenerasi sel kulit.

3.1.5 Struktur Kimia

Mempunyai stabilitas yang tinggi terhadap panas, cahaya, oksigen dan sensitif terhadap
lingkungan asam atau basa

3.1.6 Akibat Kelebihan

Dosis berlebih dari vitamin yang disebut juga dengan biotin dapat meningkatkan intensitas
buang air kecil dan keringat. Selain itu juga dapat  menyebabkan mual ringan, kram di perut dan
diare.

3.1 Vitamin H
3.1.1 Fungsi umum & pada gigi dan mulut
3.1.2 defisiensi
3.1.3 Rekomendasi dosis harian
3.1.4 Sumber
3.1.5 Struktur kimia
3.1.6 Akibat kelebihan

3.3 Vitamin Asam Lipoat (atau Folat sih?? Gue nemunya Folat soalnya wkwk)
3.3.1 Fungsi umum dan pada gigi dan mulut

Proses pembentukan sel-sel tubuh berjalan dengan baik


Asam folat berkolaborasi dengan vitamin B12 dan vitamin C untuk membantu tubuh
dalam memecah, menggunakan, sekaligus membentuk protein baru. Senyawa  protein ini
akan membantu pembentukan sel darah merah dan memproduksi DNA, membangun
fondasi dasar tubuh yang membawa informasi genetik seseorang.

Terhindar dari anemia


Salah satu fungsi asam folat adalah membentuk sel darah merah. Tanpa asam folat yang
cukup, maka produksi sel darah merah akan selalu di bawah normal sehingga Anda
mudah mengidap anemia.

Mencegah bayi lahir cacat


Pembentukan saraf pusat sudah terjadi sejak awal janin tumbuh dalam kandungan. Asam
folat sangat berperan dalam mencegah terjadinya kecacatan pada otak dan saraf, seperti
anensefali atau spina bifida. Nutrisi ini juga berperan penting dalam pembentukan,
perbaikan, dan fungsi DNA, yang akan memengaruhi pertumbuhan plasenta dan
perkembangan janin.

3.3.2 Defisiensi

Berbagai jenis anemia menimbulkan gejala yang khas. Anemia terkait defisiensi vitamin B12
atau asam folat dapat menyebabkan berbagai gejala. Kondisi ini biasanya berkembang secara
bertahap pada awalnya dan dapat memburuk jika kondisi tidak diobati.
Defisiensi vitamin B12
Jika Anda memiliki anemia yang disebabkan oleh kekurangan vitamin B12, Anda mungkin
memiliki gejala lain selain yang tercantum di atas, seperti:
 Kuning pucat pada kulit Anda
 Lidah sakit dan merah (glositis)
 Sariawan
 Kesemutan
 Perubahan dalam cara Anda berjalan dan bergerak
 Penglihatan terganggu
 Sifat lekas marah
 Depresi
 Perubahan dalam cara Anda berpikir, merasa dan berperilaku
 Penurunan kemampuan kognitif, seperti ingatan, pemahaman dan penilaian (demensia)
Beberapa gejala ini juga bisa terjadi pada orang yang memiliki kekurangan vitamin B12, namun
belum mengalami anemia.

Defisiensi folat
Gejala tambahan pada orang dengan anemia yang disebabkan oleh kekurangan folat dapat
mencakup:
 Mati rasa dan kesemutan di kaki dan tangan
 Kelemahan otot
 Depresi

3.3.3 Rekomendasi dosis harian

Dosis dan Aturan Pakai Vitamin B9 (Asam Folat)


Dosis vitamin B9 berbeda-beda, tergantung usia dan kondisi pasien, serta tujuan penggunaan.
Berikut adalah rincian dosis umum vitamin B9 berdasarkan tujuan penggunaannya:
Tujuan: Sebagai suplemen tambahan
Bentuk obat: Tablet, kaplet, kapsul, dan sirop

 Dewasa: 400 mcg per hari


 Ibu hamil: 600 mcg per hari
 Ibu menyusui: 500 mcg per hari
 Anak usia ≥14 tahun: 400 mcg per hari
 Anak usia 9–14 tahun: 300 mcg per hari
 Anak usia 4–9 tahun: 200 mcg per hari
 Anak usia 1–4 tahun: 150 mcg per hari
 Anak usia 7–12 bulan: 80 mcg per hari
 Anak usia 0–6 bulan: 65 mcg per hari

Tujuan: Mengatasi kekurangan asam folat


Bentuk obat: Tablet, kaplet, kapsul, sirop, dan suntik

 Dewasa: 400–000 mcg


 Anak usia 1–10 tahun: Dosis awal 1.000 mcg/hari, dosis lanjutan 100–400 mcg per hari
 Bayi: 15 mcg/kgBB per hari atau 50 mcg

Tujuan: Mencegah terjadinya cacat tabung saraf pada janin


Bentuk obat: Tablet, kaplet, kapsul, dan sirop

 Wanita hamil: 600 mcg per hari


 Wanita yang sedang merencanakan kehamilan: 400 mcg per hari
 Wanita yang berisiko tinggi atau yang memiliki riwayat keluarga dengan cacat tabung
saraf: 4.000 mcg per hari

Tujuan: Menangani anemia megaloblastik yang disebabkan kekurangan folat


Bentuk obat: Tablet, kaplet, kapsul, dan sirop
 Anak usia >1 tahun hingga dewasa: 5.000 mcg per hari hingga 4 bulan. Dosis dapat
ditingkatkan hingga maksimal 15.000 mcg per hari jika mengalami malabsorbsi

Bentuk obat: Suntik

 Dewasa: Dosis pemeliharaan 400 mcg per hari, dosis maksimal 1.000 mcg
 Anak usia >12 tahun: Sama dengan dosis orang dewasa
 Anak usia ≥4 tahun: 400 mcg per hari
 Anak usia <4 tahun: dosis hingga 300 mcg per hari
 Bayi: 100 mcg per hari

Tujuan: Mengatasi keracunan metanol


Bentuk obat: Suntik

 Dewasa: 50.000–75.000 mcg setiap 4 jam, selama 24 jam


 Anak-anak: 1.000 mcg/kgBB setiap 4 jam, selama 24 jam

Angka Kecukupan Gizi (AKG) Vitamin B9 (Asam Folat)


Kebutuhan vitamin B9 dapat dipenuhi melalui makanan, suplemen, atau gabungan keduanya.
Ukuran untuk menghitung AKG vitamin B9 dikenal sebagai dietary folate equivalents (DFE)
atau makanan yang setara dengan folat.
Perlu diketahui, 1 mcg DFE setara dengan:

 1 mcg folat dari makanan


 0,6 mcg asam folat dari makanan yang diperkaya dengan vitamin atau suplemen yang
dikonsumsi dengan makanan
 0,5 mcg asam folat dari suplemen yang dikonsumsi saat perut kosong

Angka kecukupan gizi (AKG) yang dianjurkan bervariasi berdasarkan usia dan kondisi
kesehatan. Berikut adalah uraian AKG harian untuk vitamin B9 berdasarkan usia dan DFE:

 Usia 0–6 bulan: 65 mcg DFE


 Usia 7–12 bulan: 80 mcg DFE
 Usia 1–3 tahun: 150 mcg DFE
 Usia 4–8 tahun: 200 mcg DFE
 Usia 9–13 tahun: 300 mcg DFE
 Usia ≥14 tahun: 400 mcg DFE

Ibu hamil dan ibu menyusui membutuhkan lebih banyak asupan vitamin B9, yaitu 600 mcg DFE
per hari untuk ibu hamil dan 500 mcg DFE mcg per hari untuk ibu menyusui.
3.3.4 Sumber

1. Sayuran hijau
Salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan asam folat harian adalah dengan mengonsumsi
sayuran. Sayuran hijau seperti bayam, asparagus, brokoli, lobak, selada, kucai, atau brokoli bisa
menjadi pilihan karena sayuran ini mengandung asam folat yang cukup tinggi.

2. Buah-buahan
Buah juga bisa menjadi sumber asam folat yang baik. Buah yang banyak mengandung asam folat
adalah buah yang termasuk dalam keluarga sitrus, antara lain jeruk, lemon, jeruk nipis, dan jeruk
bali. Selain itu alpukat, tomat, buah bit, pepaya, pisang, dan melon jingga juga merupakan buah
yang kaya akan asam folat.

3. Kacang-kacangan
Selain sayur dan buah, Anda juga dapat mencukupi kebutuhan asam folat dari aneka jenis kacang
yang cocok untuk dijadikan camilan sehat. Contoh kacang-kacangan yang kaya akan asam folat
adalah kacang tanah, kacang merah, kacang tolo, kacang hijau, kacang polong, dan
kacang walnut. Karena mengandung banyak folat, kacang-kacangan tersebut, termasuk kacang
merah, baik untuk dikonsumsi ibu hamil.

4. Makanan tinggi protein


Beberapa makanan yang tinggi kandungan proteinnya juga kaya akan asam folat. Contohnya
adalah daging unggas, hati sapi, daging merah, hati ayam, hidangan laut, dan telur.
Mengonsumsi 1 porsi hati sapi, yaitu sekitar 85 gram, dapat memenuhi setengah dari kebutuhan
asam folat harian.

5. Makanan terfortifikasi asam folat


Beberapa produk makanan olahan, seperti roti, sereal dan pasta, juga ada yang difortifikasi atau
diberikan tambahan asam folat. Baca label kemasan makanan yang akan Anda beli untuk
mengetahui kandungan asam folat dalam produk tersebut.

3.3.5 Struktur Kimia


3.3.6 Akibat kelebihan

Jika suplemen asam folat dikonsumsi secara berlebihan, maka tubuh akan mengalami kelebihan
asam folat. Berikut adalah bahaya konsumsi asam folat berlebihan:
1. Mual

Bahaya konsumsi asam folat berlebihan yang pertama adalah mual. Kadar asam folat yang
berlebihan dapat memicu peningkatan asam lambung. Hal inilah yang dapat menyebabkan
gangguan mual dan gangguan pencernaan lainnya, misalnya diare.

2. Ruam Merah di Kulit

Gejala yang sering dialami sebagai akibat dari kelebihan asam folat adalah ruam merah pada
kulit. Ini terjadi karena asam folat berlebih mudah memicu tumbuhnya bakteri atau virus
penyebab iritasi kulit.

Meskipun demikian, tidak semua penyebab ruam merah mengarah kepada gangguan penyakit
kulit lainnya.

3. Insomnia

Bahaya kelebihan asam folat lainnya adalah insomnia. Gangguan sulit tidur atau insomnia dapat
terjadi karena tubuh sedang dalam kondisi tidak seimbang akibat asam folat yang berlebih dalam
tubuh.

4. Gangguan Kejang

Kejang juga dapat menjadi salah satu bahaya konsumsi asam folat berlebihan. Kondisi ini
disebabkan oleh sistem tubuh yang terganggu karena adanya asam folat yang berlebih.

5. Kesemutan dan Mati Rasa

Gejala kesemutan dan mati rasa dapat muncul ketika tubuh kelebihan asam folat. Ini disebabkan
oleh adanya pengaruh asupan kebutuhan vitamin B12 yang tidak dapat terserap sempurna ke
dalam tubuh akibat dari banyaknya asupan vitamin B9.

6. Autisme pada Janin

Terdapat sebuah studi yang menunjukkan bahwa ibu hamil dengan kadar asam folat yang tinggi
memiliki kemungkinan dua kali lebih besar melahirkan anak dengan autismedibandingkan
dengan ibu dengan asupan kadar asam folat yang normal.

Selain dampak negatif di atas, bahaya konsumsi asam folat berlebih juga dapat menyebabkan
beberapa kondisi berikut:

 Menutupi gejala defisiensi vitamin B12.


 Mempercepat penuaan otak.
 Memperlambat perkembangan otak pada anak.
 Meningkatkan risiko timbulnya kanker.

Anda mungkin juga menyukai