Anda di halaman 1dari 1

K3LH

K3LH adalah aturan terkait kesehatan, keselamatan kerja, serta lingkungan hidup. Aturan
ini berkaitan dengan keselamatan pekerja ketika bekerja perusahaan maupun instansi. K3
sendiri bisa didefinisikan sebagai bidang yang berkaitan dengan kesehatan, keselamatan,
dan kesejahteraan.

Ciri Ciri K3LH :

1. Memberikan fasilitas kerja seperti seragam dan sepatu keselamatan. Kedua fasilitas ini
untuk dipakai seluruh karyawan atau pekerja yang terlibat dalam produksi, bengkel dan
lapangan.
2. Memasang atribut K3LH di perusahaan atau pabrik. Misalnya membuat tulisan yang
berisi peringatan pekerja agar selalu sadar tentang keselamatan, kesehatan, dan
kebersihan lingkungan perusahaan. Atau bisa juga sebelum memasuki area produksi,
security memeriksa perlengkapan yang dibawa karyawan.
Maksud dari adanya atribut K3LH bertujuan untuk menghindari bahaya atau kesalahan
yang mungkin berakibat fatal. Selain itu, kebersihan lingkungan perusahaan juga
menciptakan suasana yang lebih nyaman, bersih dan sehat.
3. Menerapkan K3LH dalam prosedur dan sistem kerja. Seorang manajemen dari
perusahaan tentu akan mengupayakan atau mengusahakan para karyawannya sesuai
dengan K3LH. Yaitu dengan memberikan petunjuk tentang K3LH agar pekerja lebih
memahami pengertian K3LH dan menerapkannya.
4. Memisahkan antara sampah organik dan sampah anorganik. Contoh sampah organik
yaitu sampah yang terbuat dari tumbuhan dan kertas. Sedangkan anorganik seperti
sampah plastik.

Anda mungkin juga menyukai