Anda di halaman 1dari 2

Nama : Rahma Elrayani

NIM : P07125321010
Mata Kuliah : Budi Pekerti
Jurusan : Sarjana Terapan Terapi Gigi (Alih Jenjang)

8 Tips Cara Beradaptasi dengan Lingkungan Baru


1. Pelajari kultur dan kondisi cara mereka bersosialisasi
Artinya kita punya kebiasaan, contohnya orang sulawesi pindah di pulau jawa
pasti mempunyai logat yang aneh, dari itu kita bisa menyesuaikan sesuai dengan
kondisi disekitar. itu salah satu contoh kita beradaptasi tidak masalah kita bisa pelajari
kultur, budaya, dan kondisi setempat.
2. Ajaklah mereka berbicara dengan tenang dan sambil mempelajari sifat karakter
mereka satu persatu
Artinya saat kita berada dilingkungan baru jangan terlalu banyak bicara kita
harus banyak mendengar, setelah banyak mendengar kita bisa menyerap kebiaasaan
mereka, dari situ, kita belajar apa yang sedang kita kerjakan.
3. Mulai memasuki dunia mereka secara perlahan lahan
Artinya jangan sok kenal sok dekat tapi mulai dengan perlahan intinya bisa
mulai dengan cara pendekatan, sharing, lebih banyak mendengar karena mendengar
itu jauh lebih powerful.
4. Jagalah sopan santun dan hargai mereka yang sudah lama dilingkungan baru
Artinya jangan merasa jadi pendatang baru kemudian merasa diri paling
pintar, hebat, sehingga lingkungan baru tersebut membuat anda menolak keberadaan
anda.
5. Jangan berharap bahwa mereka senantiasa beraktifitas denganmu
Artinya belajarlah mulai dari diri sendiri atau bisa meminta bertemu dengan
mereka, singkat cerita kita harus bisa menonjolkan karakter dan kelebihan kita
sehingga lingkungan baru itu bisa menerima anda karena anda memberi warna baru
pada lingkungan tersebut.
6. Jangan mengambil emosi di dua minggu pertama
Artinya kita harus lebih banyak mendengar contohnya ada kata kata yang
kurang pas, kurang nyaman, ada budaya-budaya yang tidak tepat kita harus lebih
banyak belajar, dan intinya jangan bersikap semena mena. Banyak hal terjadi diluar
ekspektasi anda.
7. Samakan volume suara dengan mereka
Artinya bisa menyesuaikan dengan orang orang disekitar kita contohnya yang
dari medan pindah ke solo atau yang dari solo pindah ke medan, mereka harus saling
memahami dan mengerti satu sama lain.
8. Setelah 2 minggu pertama baru belajar akrab dengan mereka
Tips tips dari lingkungan baru ini adalah sebuah tips yang tidak 100% pakem
tapi kalau diterapkan dengan baik niscaya lingkungan baru bisa menerima dan mudah
beradaptasi dimanapun, kapanpun.

Menceritakan Pengalaman dalam Beradaptasi dengan Sebuah Lingkungan Baru


Pengalaman saya beradaptasi dengan lingkungan baru yaitu saat praktek kerja
lapangan di PUSKESMAS Danguang-Danguang. Pertama kali beradaptasi dengan
lingkungan kerja, memang sebelumnya pernah melakukan PKL tapi di RSUD dengan
lingungan yang berbeda, budaya kerja yang berbeda serta rekan kerja yang berbeda.
Diminggu awal saya lebih banyak diam, karena masih beradaptasi dengan lingkungan
serta senior dan dokter gigi yang berada disana. Untuk minggu pertama saya masih
bertugas di poli gigi puskesmas. Di ajari bagaimana melayani pasien, melakukan
pemeriksaan dan melakukan pencatatan data. Memasuki minggu kedua saya dan ada 3
teman yang lain mulai di rolling dalam tugas, jika sebelumnya kami semua di poli
gigi, masuk minggu kedua kami dibagi piket, ada yang di bagian umum, di registrasi,
farmasi dan poli gigi secara bergantian. Tentu ada rasa canggung untuk memulai
interaksi dengan rekan yang ada dipoli karena mayoritas sudah senior tentu ada rasa
segan. Adanya rasa saling menghormati dan dengan niat ingin belajar, rasa canggung
di awal bisa jadi nyaman berinteraksi dengan rekan dan lingkungan kerja serta bisa
mengikuti seluruh kegiatan yang berlangsung di puskesmas dengan lancar sampai
diakhir masa praktek kerja lapangan selama 1 bulan.

Anda mungkin juga menyukai