Anda di halaman 1dari 3

STIGMA PERAWAT SEBAGAI ASISTEN DOKTER

ATAU PEMBANTU DOKTER

Banyak orang atau masyarakat yang kurang tahu atau dikatakan awam yang
menganggap perawat adalah asisten dokter dan pesuruh dokter stigma ini masih sangat
melekat di Sebagian masyarakat Indonesia,ada juga yang mengatakan perawat hanyalah
orang yang bekerja di rumah sakit dan memakai pakaian putih,perofesi perawat masih kurang
diakui keberadanya oleh masyrakat awam , stigma ini akan terus menerus di cerna oleh
masyarakat jika tidak ada yang memberitahukan bahwa profesi perawat bukan sebagai asisten
dokter ataupun pembantu dari dokter,jika tidak ada yang menginformasikan tentang profesi
ini.

Dokter dan perawat di luar negeri mempunyai batas peran jelas,di hormati , serta pola
hubungan yang berbeda beda peranya , sehingga masyarakat luar negeri mereka cenderung
menghormati,sangat jauh dengan stigma yang ada di Indonesia,tetapi ada pula masyarakat di
Indonesia yang sudah paham betul bahwa perawat bukan merupakan asisten maupun
pembantu dari dokter sehingga mereka menghormati perawat dan tidak semena-mena untuk
mengatakan perawat adalah asisten atau pembantu dokter, tetapi hal ini harus digaris bawahi
karena masyarakat yang paham akan peran perawat masih sedikit,perlunya edukasi tentang
profesi ini.

Terdapat banyak sekali diskriminasi terhadap perawat-perawat di berbagai wilayah di


Indonesia,kekerasan terhadap perawat oleh keluarga pasien karena di anggap tidak bisa
merawat atau memberikan pertolongan pertama pada pasien, dan juga dianggap sebagai
profesi yang kurang peran dalam membantu pasien oleh masyarakat awam yang ada di
Indonesia , padahal perawat sangat berperan penting dalam membantu,menolong,serta
memberikan asuhan keperawatan kepada pasien agar pasien tersebut pulih,sehat kembali agar
dapat beraktivitas seperti biasanya.

Hal yang benar adalah perawat bukan pembantu dari tenaga kesehatan dokter maupun
yang lain dan tidak ada yang menyetir atau mengendalikan profesi perawat, dokter dan
perawat saling bekerja sama untuk kesembuhan klien atau pasien ,perawat dan dokter
bekerjasama sebagai mitra yang setara,bukan merupakan sebagai atasan ataupun bawahan
oleh karena itu perawat adalah perawat ,yang tidak bisa disamakan atau di mirip-miripkan
dengan profesi yang lain karena perawat adalah salah satu organisai yang berdiri sendiri dan
mempunyai keahlian khusus di bidang kesehatan,kita sebagai calon perawat harus
menginformasikan hal ini.

Anda mungkin juga menyukai