Anda di halaman 1dari 6

KELOMPOK 1

NAMA KELOMPOK: KETUA:MERIN PUTRI AMELIA


SEKTARIS:NABILA DARWIS
ANGGOTA: 1. M IRFANI
2. M RASYID
10 TUMBUHAN OBAT DAN MANFAATNYA

1. Lidah Buaya

Tanaman obat yang satu ini biasanya di tanam orang di pekarangan. Tanaman
ini berkhasiat untuk kesehatan rambut, anda cukup mengoleskan lidah buaya ini ke
rambut anda, untuk mendapatkan rambut yang lebat. Selain itu lidah buaya juga bisa
untuk mengobati jerawat, diabetes, sembelit, radang tenggorokan dan beberapa
penyakit lainnya.

2. Temu Lawak

Temu lawak merupakan salah satu rempah – rempah yang tumbuh di Indonesia.
Temu lawak berkhasiat untuk menyembuhkan  berbagai macam penyakit, contohnya
sebagai obat masuk angin, memperlancar pencernaan, menjaga kesehatan hati,
mengatasi penyakit ginjal, dan beberapa penyakit lainnya.
3. Alpukat

Siapa yang tak mengenal buah yang satu ini. Selain rasa buahnya yang lezat
alpukat juga mengandung banyak vitamin. Alpukat ternyata mempunyai banyak
keampuhan, seperti dapat mencegah kanker, obt dari penyakit diabetes, serta dapat
menurunkan kolestrol.

4. Daun Sirih

Siapa yang tak mengenal tanaman ini. Semua orang pasti mengenalnya.
Tanaman dipecaya sebagai obat untuk menjaga area kewanitaan. Caranya cukup
mudah anda hanya perlu merebus beberapa helai daun sirih, kemudian basuhlah
area kewanitaan anda dengan airnya yang masih hangat. Selain itu tanaman obat ini
juga bisa menyembuhkan sakit mata dan mimisan.

5. Jambu Biji
Nah, tanaman obat yang satu ini sangat sering kita jumpai. Buahnya yang enak
yang enak dapat menyembuhkan penyakit demam berdarah, serta daunnya
dipercaya berkhasiat untuk mengobati diare.

6. Jahe

Siapa yang tak kenal tanaman ini, Jahe biasa digunakan untuk penyedap
makanan atau minuman untuk menghangatkan badan, selain itu Jahe juga
menyembuhkan sakit asma, sakit tenggorokan, dan masuk angin.

7. Kunyit
Kunyit dikenal sebagai bumbu masakan dan juga pewarna makanan alami.
tanaman obat ini bisa menjadi penawar racun, serta obat dari penyakit leukemia,
maag, dan juga bisa menambah produksi ASI.

8. Lengkuas

Selain dikenal sebagai bumbu masakan, lengkuas ternyata juga bisa


menyembuhkan berbagai macam penyakit, antara lain, diare, tumor, dan rematik

9. Kencur

Kencur juga termasuk rempah – rempah yang banyak tumbuh di Indonesia.


Tanaman obat ini bisa menyembuhkan sakit kepala, batuk, dan bisa menambah
nafsu makan.

10. Ciplukan
Tanaman obat yang satu ini sangat familiar ditelinga kita, tanaman obat ini
mempunyai buah yang enak rasanya dan disukai oleh anak – anak. Ciplukan
biasanya tumbuh di area persawahan. Tanaman obat ini ampuh menyembuhkan
penyakit kanker paru – paru, asma, radang tenggorokan, dan beberapa penyakit
lainnya.

Anda mungkin juga menyukai