Anda di halaman 1dari 4

Hari/Tanggal Ayat Pembacaan Ayat Kunci Berkat Rohani

Kamis, 12 September Ayub 18 : 1 – Ayub 21 : 9 Kebahagiaan orang


2019 Ayub 24 : 25 fasik semu
Jumat, 13 September Ayub 25 : 1 – Ayub 31 : 4 Ayub mengaku tidak
2019 Ayub 32 : 22 bersalah
Sabtu, 14 September Ayub 33 : 1 – Ayub 38 : 2 Tuhan pemegang
2019 Ayub 38 : 38 keputusan
Minggu, 15 Ayub 39 : 1 – Mazmur 3 : 9 Tuhan adalah
September 2019 Mazmur 7 : 18 penolongku
Senin, 16 September Mazmur 8 : 1 – Mazmur 20 : 2 Tuhan melindungi
2019 Mazmur 20 : 10 kita
Selasa, 17 September Mazmur 21 : 1 – Mazmur 23 : 1 Tuhan adalah
2019 Mazmur 33 : 22 gembalaku
Rabu, 18 September Mazmur 34 : 1 – Mazmur 41 : 13 Tuhan mencintai
2019 Mazmur 41 : 14 umat yang tulus
Nama : Esau Rocky
Tingkat : IV
TUHAN ADALAH PENOLONGKU
Mazmur 3 : 1-9

Mazmur ini diciptakan oleh Daud ketika ia lari dari pada Absalom anaknya, dalam kehidupan
Daud ia banyak sekali mengalami masalah, baik dalam pemerintahaannya sebagai raja bagi
umat Israel maupun kehidupannya di dalam keluarga, salah satu anak Daud Absalom
memberontak dan ingin menjatuhkan Daud dari tahtanya, tetapi dalam semua pergumulannya
itu Tuhan memberikan jalan keluar kepadanya. Apa kunci jalan keluar Daud dari
masalahnya?
1. Tuhan adalah perisai yang melindungi Daud (ay4)
Dari ayat satu sampai ke ayat tiga dijelaskan oleh Daud melalui mazmurnya, begitu
banyak orang yang bangkit untuk menantang Daud dan menyerang Daud, tetapi Daud
dalam kesesakannya itu ia ingat kepada Tuhan dan taat kepada Tuhan serta percaya
bahwa Tuhan adalah perisai yang melindungi Daud. Dalam perperangan kita tahu
bahwa seorang prajurit pasti memerlukan perisai untuk melindungi dirinya dari
serangan musuh, begitulah Daud menggambarkan Tuhan dalam kehidupannya, ia
mempercayakan Tuhan dan meyakini bahwa Tuhanlah yang menjadi perisai yang
akan melindungi hidupnya dan menjauhkan segala bahaya atas hidupnya.
2. Tuhan melindungi Daud (ay8)
Dengan percaya bahwa Tuhan adalah perisai bagi Daud, Daud memperoleh kekuatan
untuk mengalahkan musuhnya, dalam kisahnya, Daud tidak takluk oleh Absalom
anaknya, karena Tuhan yang melindungi dan menolong Daud karena seruan Daud
yang meminta pertolongan kepada Tuhan. Tolong dalam bahasa asli adalah ‫ישׁע‬
(dibaca: yasha‘) yang memiliki arti, menyelamatkan, melepaskan. Daud berseru
kepada Tuhan meminta pertolongan dari pada Tuhan, supaya Tuhanlah yang menjadi
perisainya dalam kehidupan Daud dan terlebih lagi Daud meminta kepada Tuhan
supaya Tuhan melepaskan dan menyelamatkannya dari semua masalah yang ia hadapi
dalam kehidupannya.
Dalam semua masalah yang dialami oleh Daud ia tahu bahwa ada Tuhan yang selalu
menyertainya, Tuhan benar-benar yang menjadi perisai dalam kehidupan Daud dan terlebih
lagi seruan Daud yang meminta kepada Tuhan yang melepaskannya dari semua masalahnya.
AMIN, Tuhan Yesus memberkati. Rocky
TUHAN ADALAH PERLINDUNGANKU
Mazmur 20:1-10

Daud adalah raja kedua yang menggantikan Saul dalam memimpin umat Tuhan, ia dikenal
sebagai orang yang taat kepada Tuhan dan mengandalkan dirinya kepada Tuhan, tetapi tidak
lepas dari pada itu, kehidupan Daud sama seperti kehidupan orang lain, ia mengalami
masalah dan banyak pergumulan dalam kehidupannya, tetapi dalam semuanya itu Daud
memiliki kunci keberhasilannya agar ia tetap disertai oleh Tuhan. Apa kunci keberhasilan
Daud?
1. Daud selalu berseru dalam kesesakannya (ay1)
Salah satu kunci keberhasilan Daud adalah ketika ia selalu berseru kepada Tuhan
dalam kesesakannya, tidak peduli berapa kali ia mengalami kesesakan ia selalu
berseru kepada Tuhan. Kesesakan dalam bahasa asli adalah ‫( צרה‬dibaca: tsarah) yang
memiliki arti masalah, permasalahan. Di dalam semua masalah kehidupan yang ia
hadapi Daud memiliki kunci keberhasilannya yaitu ketika ia selalu berseru kepada
Tuhan meminta pertolongan serta dilepaskan dari semua masalahnya itu. Dari hal ini
kita tahu bahwa Daud selalu bersandar kepada Tuhan, memberikan dirinya kepada
Tuhan baik dalam hal-hal kecil yang dihadapinya maupun hal-hal besar dalam
hidupnya.
2. Daud percaya akan penyertaan Tuhan dan kuasa Tuhan (ay7)
Ada satu hal lagi yang selalu menjadi kunci keberhasilan Daud dalam kehidupannya,
setelah Daud selalu mengadukan perkaranya dan masalahnya kepada Tuhan ia selalu
percaya bahwa Tuhan mampu dan dapat menyelesaikan masalah itu, ia memiliki
keyakinan bahwa Tuhan akan memberikan kemenangan kepadanya dan menjawab
semua masalahnya dari sorga-Nya yang kudus. Dari hal ini kita dapat belajar bahwa
Daud yang selalu taat kepada Tuhan dan percaya kepadanya, terlebih lagi bukan
hanya percaya kepada Tuhan ia juga mempercayakan hidupnya kepada Tuhan
sehingga semua masalah yang ia hadapi ia dapat melewatinya bersama dengan Tuhan.
Dari hal ini kita dapat belajar bahwa Tuhan akan selalu mendengar semua masalah yang kita
alami sama seperti Daud yang terus mengadukan perkaranya kepada Tuhan dan terlebih lagi
kita sebagai anak Tuhan jaman sekarang kita harus percaya dan mengimani semua tindakan
Tuhan dalam kehidupan kita. AMIN, Tuhan Yesus memberkati. Rocky
TUHAN ADALAH GEMBALAKU
Mazmur 23:1-6

Gembala adalah sebuah pekerjaan yang tugasnya adalah untuk menggembalakan atau
membimbing kambing atau domba ke tempat yang berumput hijau untuk memberikan makan
kepada domba-domba itu juga membimbingnya ke air yang tenang juga tugas gembala adalah
juga untuk melindungi dombanya dari serangan serigala dan semacamnya, Daud percaya
bahwa Tuhan adalah gembalanya. Mengapa Daud percaya bahwa Tuhan adalah gembala?
1. Karena Tuhan yang selalu menuntun Daud dalam hidupnya (ay1-3)
Ada satu pernyataan Daud yang sangat menarik, ia percaya bahwa Tuhan adalah
gembala bagi Daud dan Daud adalah domba Tuhan, dalam mazmurnya ia
menjelaskan bahwa ketika Tuhan menjadi gembalanya ia tidak akan kekurangan dan
Tuhanlah yang akan menuntunnya ke tempat yang baik. Menuntun dalam bahasa asli
adalah ‫( נחה‬dibaca: nachah) yang memiliki arti memimpin, membawa. Daud percaya
bahwa Tuhan adalah gembalanya karena ia tahu bahwa Tuhanlah yang selalu
memimpin serta membawa hidup Daud kepada tempat yang tenang, seperti domba
yang dibawa ke rumput yang hijau dan ke air yang tenang, sehingga ia tidak
kekurangan apapun.
2. Karena Tuhan yang menjadi pelindung Daud dalam hidupnya (ay4-6)
Daud percaya bahwa Tuhan adalah gembalanya, yang memimpin memimpin dan
menuntun hidupnya sehingga ia tidak akan kekurangan, dan Daud juga percaya ketika
Tuhan yang menjadi gembalanya, ia menjadi domba yang tidak pernah takut dalam
keadaan apapun, ia menjadi domba yang terlindungi oleh gada dan tongkat yang akan
selalu melindunginya, Daud menyatakan bahwa di dalam lemba yang kelampun ia
tidak akan pernah takut karena ia benar-benar percaya bahwa sang gembala yang baik
itu akan selalu melindungi domba-domba-Nya.
Daud yang adalah raja tidak pernah menyombongkan hidupnya, walaupun ia pernah jatuh
dalam dosa ia kembali lagi kepada Tuhan untuk memohon ampun, ia menyatakan dirinya
bersalah di mata Tuhan dan kembali lagi menjadi domba yang taat kepada gembala yang
baik, Tuhan adalah gembala kita semua yang akan membimbing serta menyertai kita. AMIN,
Tuhan Yesus memberkati. Rocky

Anda mungkin juga menyukai