Anda di halaman 1dari 10

UKBM

9
UKBM MTKU-3.5/4.5/1/5-9

1. Identitas
a) Mata Pelajaran : Matematika (Umum)
b) Semester :1
c) Kompetensi Dasar

3.5 Menjelaskan dan menentukan fungsi (terutama fungsi linear,


fungsi kuadrat, dan fungsi rasional) secara formal yang meliputi
notasi, daerah asal, daerah hasil, dan ekspresi simbolik, serta
sketsa grafiknya
4.5 Menganalisa karakteristik masing-masing grafik (titik potong
dengan sumbu, titik puncak, asimtot) dan perubahan grafik
fungsinya akibat transformasi f2 (x), 1/f (x), 𝑓(𝑥) dsb

d) Materi Pokok : Fungsi


e) Alokasi Waktu : 6 x 45 menit (4 Pertemuan)
f) Tujuan Pembelajaran :

Melalui diskusi, tanya jawab, penugasan dan analisis, peserta didik


dapat, sehingga peserta didik dapat menjelaskan dan menentukan fungsi
(terutama fungsi linear, fungsi kuadrat, dan fungsi rasional) secara
formal yang meliputi notasi, daerah asal, daerah hasil, dan ekspresi
simbolik, serta sketsa grafiknya, serta dapat menyajikan dan
menganalisa karakteristik masing-masing grafik (titik potong dengan
sumbu, titik puncak, asimtot) dan perubahan grafik fungsinya akibat
transformasi f2 (x), 1/f (x), ,𝑓(𝑥). dsb sehingga peserta didik dapat
menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya melalui
belajar matematika, mengembangkan sikap jujur, peduli, dan
bertanggungjawab, serta dapat mengembangkan kemampuan berpikir kritis,
berkomunikasi, berkolaborasi, berkreasi(4C).

2. Peta Konsep
UKBM MTKU/2018-2019/hal 104
MASALAH
OTENTIK

HIMPUNAN Diagram Venn

Dinyatakan dengan Himpunan Pasangan


RELASI
Berurutan

Diagram Cartesius

Jika :
5. Setiap anggota himpunan berpasangan dengan
anggota kodomain
6. Setiap anggota doain berpasangan dengan tepat satu
anggota kodomain

DAERAH ASAL

FUNGSI DAERAH KAWAN

DAERAH HASIL

3. Proses Pembelajaran
a. Petunjuk Umum Penggunaan UKBM
1) Melalui UKBM ini Kalian akan mengembangkan kemampuan bernalar
mengenai persamaan nilai mutlak agar dapat menyelesaikan masalah
kontekstual dan melaporkan hasilnya melalui presentasi sehingga kalian
akan terlatih berkomunikasi dengan baik.
2) Baca dan pahami materi pada Buku Teks Pelajaran (BTP) : Sinaga, Bornok,
dkk. 2016. Buku Siswa Matematika X Wajib, Jakarta: Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan, serta ringkasan singkat materi pada UKBM ini.
3) Setelah memahami isi materi, berlatihlah memperluas pengalaman belajar
melalui aktivitas belajar ayo berlatih dan soal evaluasi, baik yang harus
kalian kerjakan sendiri maupun bersama teman sebangku atau teman
lainnya sesuai instruksi guru.
4) Kerjakan UKBM ini di buku kerja atau langsung mengisikan pada bagian
yang telah disediakan. Kalian bisa bekerja sendiri, namun akan lebih baik
apabila bekerjasama dengan teman lain sekaligus berlatih untuk
berkolaborasi dan berkomunikasi dengan baik.

UKBM MTKU/2018-2019/hal 105


5) Jika kalian menemui kesulitan dalam mengerjakan soal evaluasi, kembalilah
mempelajari materi yang terkait kemudian tanyakan pada guru saat kegiatan
tatap muka atau bacalah referensi lain yang berhubungan dengan materi ini.
6) Apabila kalian yakin sudah paham dan mampu menyelesaikan
permasalahan-permasalahan dalam aktivitas belajar ayo berlatih dan
evaluasi-evaluasi pembelajaran serta telah mengisi tabel checklist yang
tersedia, kalian boleh sendiri atau mengajak teman lain yang sudah siap
untuk mengikuti tes formatif agar kalian dapat belajar ke UKBM berikutnya
(jika belum memenuhi KKM kalian harus mempelajari ulang materi ini
kemudian meminta tes lagi sampai memenuhi KKM)

b. Pendahuluan

Laju penghancuran hutan di Indonesia merupakan yang tercepat di dunia. Setiap


tahun rat-rata 1,8 juta hektar hutan hancur. Ini berarti hamper seluas 300 lapangan
sepakbola, hutan yang ditebangi. Jika ini dibiarkan maka lama kelamaan Indonesia
akan kehilangan semua hutannya. Pada tahun 2010 menurut bank dunia, luas hutan
di Indonesia sekitar 94.432.000 hektar. Dapatkah kalian memprediksi kapan hutan
di Indonesia akan habis? Apakah akan kalian biarkan?

Dari data di atas kita bisa melihat hubungan atau relasi jumlah keruskan hutan setiap
tahunnya. Dengan menyatakan relasi tersebut sebagai fungsi, kita dapat
merumuskan dan memprediksi laju kerusakan hutan di Indonesia. Apa itu relasi?
Apa itu fungsi? Bagaiman pula fungsi dapat membantu kita menyelesaikan
permasalahan sehari-hari?

Untuk dapat menyelesaikan persoalan di atas, mari kita lanjutkan ke kegiatan belajar
berikutnya.

c. Kegiatan Inti
Jika kalian sudah memahami apa yang harus kalian lakukan dalam
pembelajaran ini, selanjutnya ikuti kegiatan berikut dengan penuh semangat
dan pantang menyerah!!

Kegiatan Belajar 1

UKBM MTKU/2018-2019/hal 106


FUNGSI RASIONAL
Bentuk Umum Fungsi Rasional
𝒈(𝒙𝟎
𝒇(𝒙) = , 𝒉(𝒙𝟎 ≠𝟎
𝒉(𝒙)

Ket : g(x) dan h(x) dapat berupa fungsi linear


ataupun fungsi kuadrat dan lainnya
Domain : 𝐷𝑓 = {𝑥/ℎ(𝑥) ≠ 0, ∈ 𝑓)}
Range : 𝑅𝑓 = {𝑦/𝑦 ∈ 𝑓)}
5𝑥−2 𝑥−2
Contoh fungsi rasional misalnya:𝑓(𝑥) = ,𝑥 ≠ −3, 𝑓(𝑥) = ,𝑥 ≠ −3
𝑥+3 𝑥 2 +4𝑥+3

Kita akan pelajari cara menentukan domain dan range dari fungsi jika
diketahui domainnya.
CONTOH
3𝑥+4
Jika domain 𝑥 = {0,1,2}, maka tentukan range fungsi berikut 𝑓: 𝑥 →
𝑥+1

Jawab

3𝑥+4 3𝑥+4
𝑓: 𝑥 → 𝑥+1
ditulis 𝑦 = 𝑓(𝑥) = 𝑥+1

Rangenya :
3.0+4 4
Jika 𝑥 = 0, maka: 𝑦 = 𝑓(0) = = =4
0+1 1
3.1+4 7
𝑥 = 1, maka: 𝑦 = 𝑓(1) = 1+1
=2
3.2+4 10
𝑥 = 2, maka: 𝑦 = 𝑓(2) = 2+1
= 3
7 10
Jadi rangenya : 𝑅𝑓 = {4, , }
2 3
7 10
Pasangan terurutnya: {(0,4), (1, 2) , (2, 3
)}

Kita akan pelajari cara menentukan domain dan range dari fungsi jika
diketahui grafik fungsinya.

CONTOH
Tentukan domain dan range dari grafik fungsi berikut
Pada grafik linear di samping, untuk setiap nilai 𝑥
selalu ada pasangan 𝑦 nya di kurva kecuali untuk
𝑥 = 2. Maka domainnya ditulis:
𝑫𝒇 = {𝒙/𝒙 ≠ 𝟐, 𝒙 ∈ 𝑹𝒆𝒂𝒍}
Dan nilai 𝑦 selalu ada pasangan 𝑥 nya di kurva kecuali untuk 𝑦 = 1. Maka
domainnya ditulis:
𝒚
𝑹𝒇 = { ≠ 𝟏, 𝒚 ∈ 𝑹𝒆𝒂𝒍}
𝒚

UKBM MTKU/2018-2019/hal 107


Kita akan pelajari cara menentukan domain dan range dari fungsi jika
diketahui rumus fungsinya.
CONTOH
Tentukan domain dan range dari fungsi berikut ini
𝑥+1
𝑓(𝑥) =
𝑥−2
Jawab
Fungsi rasional mempunyai batasan domain, yaitu: penyebut ≠ 0. Maka
batasan domainnya adalah :
𝑥−2≠0
𝑥≠2
Maka : 𝐷𝑓 = {𝑥/𝑥 ≠ 2, 𝑥 ∈ 𝑅𝑒𝑎𝑙)}
𝑥+1 𝑥−2+3 𝑥−2 3 3
Rangenya: 𝑓(𝑥) = 𝑥−2 = 𝑥−2
= 𝑥−2 + 𝑥−2 = 1 + 𝑥−2, karena nilai 𝑥 ≠ 2, maka
3 3
nilai 𝑥−2 ≠ 0, maka 𝑓(𝑥) = 1 + 𝑥−2 ≠ 1, sehingga 𝑅𝑓 = {𝑦/𝑦 ≠ 1, 𝑦 ∈ 𝑅𝑒𝑎𝑙)}

GRAFIK FUNGSI RASIONAL


Ketika kalian menggambar grafik fungsi rasional, maka akan ditentukan suatu
garis pembatas kurva yang disebut asimtot. Asimtot bisa diperoleh dari batas
domain dan range.

Asimtot adalah suatu garis lurus yang didekati oleh kurva lengkung dengan
jarak semakin lama semakin kecil mendekati nol di jauh tak terhingga. Asimtot
juga dapat diartikan dengan sebuah garis lurus yang sangat dekat dengan kurva
lengkung di titk jauh tak terhingga. Terdpaat tiga jenis asimtot, yaitu:
i. Asimtot datar adalah garis tersebut sejajar dengan sumbu 𝑥
ii. Asimtot tegak adalah garis tersebut sejajar dengan sumbu 𝑦
iii. Asimtot miring adalah garis tersebut tidak sejajar dengan sumbu 𝑥
maupun sumbu 𝑦

CONTOH
2𝑥−4
Gambarkan grafik fungsi: 𝑓(𝑥) = 𝑥+1
, tentukanlah terlebih dahulu domain,
range dan asimtotnya!
Jawab :
Domain dari fungsi tersebut diperoleh dari batas ℎ(𝑥) ≠ 0
𝑥+1≠0
𝑥 ≠ −1
Maka 𝐷𝑓 = {𝑥/𝑥 ≠ 1, 𝑥 ∈ 𝑅𝑒𝑎𝑙)}, artinya asimtot tegaknya 𝑥 = −1
Range dari fungsi tersebut diperoleh dari mengubah persamaan fungsi jadi
bilangan bulat di tambah pecahan sebagai berikut:
2𝑥−4 2(𝑥+1)−6 2(𝑥+1) 6 6
𝑓(𝑥) = = = − =2−
𝑥+1 𝑥+1 𝑥+1 𝑥+1 𝑥+1
6
nilai 𝑥+1 tidak akan 0, maka nilai 𝑓(𝑥) = 𝑦 tidak akan 2
UKBM MTKU/2018-2019/hal 108
maka 𝑅𝑓 = {𝑦/𝑦 ≠ 2, 𝑦 ∈ 𝑅𝑒𝑎𝑙)} artinya asimtot datarnya 𝑦 = 2

AYO BERLATIH 1
Gambarkan garfik dari fungsi-fungsi berikut (tentukan terlebih dahulu domain,
range dan asimtotnya)!
1
1) 𝑓(𝑥) =
2𝑥−6
𝑥+2
2) 𝑓(𝑥) = 𝑥−3

UKBM MTKU/2018-2019/hal 109


𝑥−5
3) 𝑓(𝑥) = 3𝑥+3
1
4) 𝑓(𝑥) =
𝑥+2

Kegiatan Belajar 2

OPERASI ALJABAR PADA FUNGSI

Definisi Operasi Aljabar pada Fungsi

CONTOH

Diketahui fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑥 2 + 5𝑥 + 6 dan 𝑔(𝑥) = 𝑥 + 3. Tentukanlah fungsi-


fungsi berikut dan tentukan pula daerah asalnya.
a) (𝑓 + 𝑔)
b) (𝑓 − 𝑔)
c) (𝑓 × 𝑔)
𝑓
d) (𝑔)
Jawab
Daerah asal fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑥 2 + 5𝑥 + 6 adalah 𝐷𝑓 = {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} dan
Daerah asal fungsi 𝑔(𝑥) = 𝑥 + 3 adalah 𝐷𝑔 = {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} maka
a) (𝑓 + 𝑔) = 𝑓(𝑥) + 𝑔(𝑥)
= (𝑥 2 + 5𝑥 + 6) + ( 𝑥 + 3)
= 𝑥 2 + 6𝑥 + 9
Daerah asal fungsi (𝑓 + 𝑔)(𝑥) adalah 𝐷𝑓+𝑔 = {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} ∩ {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅}
= {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅}
b) (𝑓 − 𝑔) = 𝑓(𝑥) − 𝑔(𝑥)
= (𝑥 2 + 5𝑥 + 6) − ( 𝑥 + 3)
= 𝑥 2 + 4𝑥 + 3
Daerah asal fungsi (𝑓 − 𝑔)(𝑥) adalah 𝐷𝑓−𝑔 = {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} ∩ {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅}
= {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅}

UKBM MTKU/2018-2019/hal 110


c) (𝑓 × 𝑔) = 𝑓(𝑥) × 𝑔(𝑥)
= (𝑥 2 + 5𝑥 + 6) × ( 𝑥 + 3)
= 𝑥 3 + 3𝑥 2 + 5𝑥 2 + 6𝑥 + 18
= 𝑥 3 + 8𝑥 2 + 6𝑥 + 18
Daerah asal fungsi (𝑓 × 𝑔)(𝑥) adalah 𝐷𝑓×𝑔 = {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} ∩ {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅}
= {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅}
𝑓 𝑓(𝑥) 𝑥 2 +5𝑥+6 (𝑥+3).(𝑥+2)
d) (𝑔) (𝑥) = 𝑔(𝑥) = 𝑥+3
= 𝑥+3
= 𝑥 + 2, (𝑥 + 3 ≠ 0)
𝑓
Daerah asal fungsi ( ) (𝑥) adalah
𝑔
𝐷𝑓 = {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} ∩ {𝑥|𝑥 ∈ 𝑅} dan (𝑥 + 3 ≠ 0)
𝑔

= {𝑥|𝑥 ≠ −3, 𝑥 ∈ 𝑅}

UKBM MTKU/2018-2019/hal 111


AYO BERLATIH 2
1. Diketahui fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑥 − 2 dan 𝑔(𝑥) = 𝑥 2 + 3𝑥 − 10. Tentukan fungsi-
fungsi berikut dan tentukan pula daerah asalnya:
a) (𝑓 + 𝑔) (𝑥)
b) (𝑓 − 𝑔) (𝑥)
c) (𝑓 × 𝑔) (𝑥)
𝑓
d) (𝑔) (𝑥)
2. Diketahui fungsi 𝑓(𝑥) = √𝑥 2 − 4 dan 𝑔(𝑥) = √𝑥 − 2. Tentukan fungsi-
fungsi berikut dan tentukan pula daerah asalnya:
a. (𝑓 + 𝑔) (𝑥)
b. (𝑓 − 𝑔) (𝑥)
c. (𝑓 × 𝑔) (𝑥)
𝑓
d. (𝑔) (𝑥)

d. Penutup
Cheklist Keterlaksanaan UKBM
Pada bagian ini, silakan kalian berikan tanda centang (√) pada kolom yang disediakan
sesuai dengan yang sudah kalian laksanakan.
No Pernyatan Ya Tidak
1 Membaca dan mempelajari Buku Teks Pelajaran (BTP)
dan ringkasan materi dalam UKBM ini atau sumber lain
2 Mengerjakan Ayo Berlatih 1
3 Mengerjakan Ayo Berlatih 2

UKBM MTKU/2018-2019/hal 112


Jika menjawab “TIDAK” pada salah satu pernyataan di atas, maka silakan
kalian lengkapi pada bagian yang belum terlaksana. Apabila kalian menjawab
“YA” pada semua pernyataan, maka lanjutkan dengan mengisi tabel Refleksi
Diri.

BAGAIMANA KALIAN SEKARANG?

Setelah kalian mengikuti proses belajar pada UKBM ini, isilah Tabel Refleksi Diri
kalian terhadap materi ini. Jawablah sejujurnya
No Pertanyaan Ya Tidak
1 Apakah kalian telah memahami Fungsi Rasional?
2 Dapatkah kalian menjelaskan Fungsi Rasional?
3 Dapatkah kalian menggambarkan grafik fungsi
rasional?

Jika menjawab “Tidak” pada salah satu pertanyan di atas, maka pelajari kembali
materi tersebut dalam Buku Teks Pelajaran (BTP) dan pelajari ulang pada UKBM ini
pada kegiatan belajar yang sekiranya perlu kalian ulang dengan bimbingan Guru atau
teman sejawat. Tetap semangat belajar, sukses pasti akan kalian raih.
Apabila kalian menjawab “Ya” pada semua pertanyaan, maka lanjutkan dengan
meminta penilaian harian kepada guru kalian

DIMANA POSISIMU?
Ukurlah diri kalian dalam penguasaan materi Fungsi Rasional dalam rentang 0 – 100.
Tuliskan dalam tempat yang tersedia.

UKBM MTKU/2018-2019/hal 113

Anda mungkin juga menyukai