Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini adalah kegiatan yang
sangat penting bagi siswa SMK. Dengan diadakannya kegiatan Praktik Kerja
Lapangan (PKL) ini siswa dapat mengenal dunia kerja maupun dunia usaha
yang sebenernya dan kelak dapat bekerja secara mandiri maupun
berwirausaha.
Dengan program Praktik Kerja Lapangan (PKL) selain siswa belajar di
sekolah, siswa juga dapat belajar di luar sekolah yaitu dengan kegiatan PKL
ini. Siswa dapat mempraktikan pelajaran yang diperoleh di sekolah, dunia
kerja dan dunia usaha secara langsung.
Harapan dari kegiatan penyelenggaraan praktik di Dunia Usaha dan
Dunia Industri, siswa akan memiliki etos kerja yang mumpuni meliputi
kemampuan kerja, motivasi, inisiatif, kreatif hasil pekerjaan yang berkualitas
disiplin waktu dan kerja serta rajin dalam bekerja.
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan unsur dunia
pendidikan yang secara khusus membidangi bidang kejuruan. Tujuan utama
dari pendidikan kejuruan adalah mempersiapkan tenaga kerja tingkat
Menengah yang terampil dan sesuai dengan kualifikasi dunia kerja pengguna
tamatan.
SMK Negeri 1 SIkur adalah salah satu SMK teknologi dan industri
yang ada di  Kabupaten Lombok Timur dalam upaya membantu pemerintah
dalam menciptakan SDM yang berkualitas melalui pengembangan kegiatan
belajar mengajar (KBM).
Alasan memilih Badan  Kepegawaian  dan  Pengembangan Sumber
Daya Manusia sebagai tempat PKL karena fasilitas memadai, lingkungan
kerja yang bersih, adanya dukungan dan dorongan dari orang tua, dan teman-
teman untuk Praktik Kerja Lapangan (PKL), perusahaan yang turut
mendukung dan menerima penulis untuk Praktik Kerja Lapangan (PKL)
dengan cara membimbing dan mengajarkannya.

1
1.2 Tujuan PKL
Tujuan Praktik Kerja Lapangan ini (PKL) pada dasarnya adalah
memberikan kesempatan kepada siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
untuk Mendalami dan Menghayati situasi dan kondisi Dunia Usaha yang
sesuai dengan Program Studinya dalam situasi sebenarnya agar dapat :
1. Menghasilkan tenaga kerja yang memeiliki keahlian profesional di bidang
Administrasi Perkantoran serta memiliki tingkat Pengetahuan,
Keterampilan dan Etos Kerja yang sesuai dengan tuntunan kerja.
2. Memperkokoh Link and Match (Kesepadanan) antara sekolah sebagai
pencetak sumber daya manusia dengan dunia usaha sebagai pengguna
sumber daya manusia (SDM).
3. Meningkatkan Efesiensi proses Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Kerja
yang berkualitas profesional.
4. Memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja

1.3 Manfaat PKL

Manfaat yang dirasakan setelah proses penyelesaian Laporan dan


Pelaksanaan PKL diantaranya :
1. Seorang siswa akan lebih terbiasa dengan lingkungan dunia usaha /
industri sesuai dengan bidangnya.
2. Mendapat pelatihan yang benar dalam setiap pekerjaan yang telah
dikerjakannya.
3. Meningkatkan etos kerja dan loyalitas terhadap pekerjaan
4. Menjadikan seseorang yang bertanggung jawab atas apa yang sudah atau
sedang dikerjakan.

Anda mungkin juga menyukai