Anda di halaman 1dari 5

Resume dan UAS Disusun Guna Memenuhi Tugas Mata Kuliah Biopsikologi

yang diampuh oleh Dosen :

Nur Evira Anggainy, S. Psi., M.Si

Disusun oleh:

Sitti Maryam Abdullah (18.3.6.004)

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) MANADO

FAKULTAS USHULUDDIN ADAB DAN DAKWAH

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI ISLAM

TAHUN 2020
Bagaimana Sel Saraf Bekerja

Sel saraf merupakan sel yang menghantarkan impuls listrik yang ada dalam tubuh
kita. Otak kita terdiri dari sekitar 86 miliar sel saraf yang bekerjasama dalam menerima dan
mengantarkan impuls antara otak dan seluruh bagian lainnya. Masuk pada struktur nya
terlebih dahulu salah satunya adalah akson, bagian ini bertanggung jawab dalam transmisi
impuls listrik dalam dari satu sel saraf ke sel saraf berikutnya yang akan berujung ke target
akhir yaitu organ ataupun otot. Kemudian kita juga punya dendrit. Dendrit adalah struktur
yang bertanggung jawab dalam menerima impuls dalam sel saraf lainnya dari organ maupun
otot ataupun dari otak, impuls listrik ini akan bergerak dari dendrit melalui badan sel yaitu
struktur selain di sel saraf yang berisi nukleus suatu organel yang berisi material genetik yang
mengatur pertumbuhan dan perkembangan dari isi sel saraf. Selain itu, ada banyak sel saraf
yang memiliki struktur bernama selubung Myelin, yang membantu dalam kecepatan
konduksi impuls listrik yang melewati sel saraf. Sebenarnya konduksi listrik di badan kita
bisa mencapai 120 MPS di sel saraf yang mempunyai selubung myelin.

Pada awalnya melalui suatu mekanisme yang kompleks, otak kita membentuk sesuatu
yang namanya potensial aksi dan meneruskannya dalam sepanjang saraf yang bekerja.
Contohnya, ketika kita menggerakkan jempol di dalam saraf ada beberapa kabel, dan di
dalam kabel-kabel ini terdapat sel saraf. Di antara satu sel saraf ke sel saraf lainnya ada celah
yang bernama sinaps jadi potensial aksi yang merupakan sel listrik akan diterima oleh dendrit
di sel saraf pertama diteruskan melalui tubuhnya dan mencapai akson, di beberapa neuron
atau sel saraf pertama ada sesuatu yang bernama neurotransmitter, suatu zat kimia yang
berperan dalam konduksi listrik dari satu sel saraf ke sel saraf berikutnya. Neurotransmitter
akan dilepaskan ke sinopsis dan menghasilkan suatu potensial aksi. Di sel saraf kedua, di sini
listrik tersebut akan diukur dari satu sel saraf ke sel saraf berikutnya. Neurotransmitter akan
dilepaskan ke sinaps dan menghasilkan suatu potensial aksi di sel saraf kedua. Di sini listrik
tersebut akan di oper dari satu sel saraf ke sel saraf berikutnya sampai akhirnya sel saraf
terakhir akan menyampaikan ke otot yang bertanggung jawab dalam menggerakkan si
jempol, akhirnya jempolnya pun berhasil digerakkan.

Melalui pengertian proses ini lahirlah nama neuron


Apa itu Biopsikologi?

Cabang dari psikologi yang mempelajari hubungan antara otak dan perilaku. Disebut
juga Psikobiologi, psikologi fisiologi dan neurosains keperilakuan. Neuroscience adalah
penelitian tentang sistem saraf, yang mencakup berbagai cara pendekatan yang berbeda
seperti neuroanatomi, neurofisiologi, neurokimia, neuroendrocrinology, neurofarmakologi,
neuropatologi. Neuroscience adalah studi ilmiah tentang sistem saraf. Untuk memahami sifat-
sifat fundamental dan kemunculan neuron serta sirkuit saraf. Perlu dipahami bahwa
Biopsikologi merupakan bagian dari Neuroscience. Neuroscience adalah ilmu interdisipliner
yang bekerja erat dengan disiplin ilmu lain, seperti matematika, linguistik, teknik, ilmu
komputer, kimia, filsafat, psikologi dan kedokteran.

Terdapat 6 divisi utama dari biopsikologi yang memiliki pendekatan berbeda tetapi
beberapa ada yang tumpang tindih, berikut adalah penjelasannya

1. Psikologi fisiologis, mempelajari mekanisme saraf pada perilaku eksperimen


terkontrol termanipulasi secara langsung pada otak.
2. Psikofarmakologi, eksperimennya terkontrol dari efek obat pada otak dan perilaku.
3. Neuropsikologi, memiliki efek psikologis pada kerusakan otak manusia biasanya
memiliki penekanan pada masalah klinis.
4. Psikofisiologi mempelajari hubungan antara aktivitas fisiologis dan proses psikologis
contoh melacak gerakan visual yang tidak normal pada penderita skizofrenia.
5. Neurosains kognitif mempelajari saraf teknisi penyelidikannya tentang pencitraan
fungsi otak adalah sebuah metode utama dari ilmu saraf kognitif.
6. Psikologi komparatif membandingkan berbagai spesies untuk memahami evolusi,
genetika, dan adaptasi perilaku. Biasanya gunakan pada laboratorium atau penelitian
etologi

Penelitian biopsikologi – neurosains mengintegrasikan pendekatan-pendekatan


tersebut untuk mempelajari sistem saraf dan perilaku, biopsikologi mempelajari bagaimana
fenomena yang dipelajari oleh neurosains menciptakan fenomena psikologis seperti persepsi,
belajar, memori, emosi, bahasa dan jembatan. Sehingga Biopsikologi dapat dilihat sebagai
jembatan antara disiplin ilmu psikologi dengan neurosains. Biopsikologi mempelajari aspek
psikologis dari perilaku dengan berbagai cara. Kekuatan biopsikologi adalah sebuah ilmu
yang menggunakan keberagaman. Keberagaman yang ada membuat biopsikologi menjadi
sebuah ilmu yang menarik dan menantang.
Bagian tubuh yang sering mengalami Psikosomatik

Dasar dari psikosomatik adalah cemas. Organ-organ yang berkaitan dengan psikosomatik :

1. Lambung adalah salah satu organ yang paling sering mendapatkan perhatian karena
banyak gejalah yang lebih dominan ke lambung. Banyak orang dengan mengalami
gejala ini bawaannya itu seperti kembung dan susah buang air besar. Lambung
merupakan salah satu bagian paling utama.
Namun sering dilihat dari keluhan beberapa pasien yaitu jantungnya berdebar-debar
adalah hal yang paling utama, karena dilihat dari hasil survei tahun 2016 dan 2019
dari 1.400 dan 19.000 pasien. Yang paling banyak menonjol adalah gangguan yang
berkaitan dengan jantung yang berdebar-debar, kedua kelelahan, ketiga adalah gejala
lambung.
Kalau berbicara masalah organ maka jantung dan lambung ini merupakan salah satu
organ yang paling sering dikeluhkan oleh pasien dan yang paling ditakuti. Ketika
orang psikosomatik adalah gejala lambung dan jantungnya karena jantung bisa
membuat seseorang takut mengalami serangan jantung, kalau lambung seseorang
tersebut khawatir misalnya adanya kanker ataupun sejenisnya. Misalnya kasus jantung
bisa berkaitan dengan kondisi cemas dan panik sedangkan lambung bisa dikaitkan
dengan masalah dispepsia fungsional.
2. Gangguan kedua yang sering dikaitkan dengan psikosomatik adalah otot, besarnya
kekakuan otot dan ketegangan otot jadi masalah yang berkaitan dengan lambung.
Sering juga dikaitkan dengan kekakuan otot. Ada dua hal yang sering mempengaruhi
kekakuan otot pada perempuan yaitu kecukupan kadar kalsium dan vitamin D.
3. Gangguan ketiga sering dikaitkan dengan keseimbangan, keseimbangan sering
berkaitan dengan sistem saraf pusat, tetapi bukan terkait dengan sistem di telinga
ataupun di otak kecil.
Manfaat yang saya rasakan ketika belajar Biopsikologi - UAS

Manfaat belajar dari biopsikologi menurut saya itu saya dapat memahami dan saya
dapat mengerti keterkaitan antara ilmu-ilmu yang ada dalam biologi dan ilmu dalam
psikologi. Pemahaman terhadap konsep biopsikologi akan dapat membuat saya lebih melihat
suatu masalah dari berbagai sudut pandang yaitu dari segi biologi dan psikologi. Misalnya
masalah sistem biologis seseorang yang tidak sempurna itu dapat menjadi penyebab misalnya
organ-organ tubuhnya mengalami masalah atau penyakit ataupun kekurangan dan itu dapat
menjadi faktor dalam psikologi seseorang Dalam ilmu biologi biasa disebut dengan
neurocscience dan ini sangat berperan penting dalam proses kehidupan saya sebagai manusia,
saya juga dapat memahami beberapa materi yang ada dalam biopsikologi contohnya sistem
saraf di mana dalam bidang ini dapat membahas dan mendalami bagaimana kerja otak kita.
dalam biopsikologi juga mempelajari bagaimana perilaku seseorang dan ini merupakan ilmu
dasar yang wajib saya pelajari sebagai contohnya ketika saya melihat tingkah laku anak kecil
yang sedang bermain dan lain sebagainya. Jadi menurut saya biopsikologi itu dapat
menjawab banyak fenomena antara biologis yang dikaitkan dengan pemahaman psikologis

Materi yang saya sangat sukai dalam mata kuliah ini yaitu tentang nature dan nurture.
Nature mengacu pada genetik orang tua sedangkan nurture mengacu pada pengaruh
lingkungan dan pengalaman yang dialami seorang anak setelah lahir. Dalam materi ini
berhubungan erat tentang bakat seseorang termasuk bakat seorang anak, dari konsep nature
dan nurture ini bakat anak itu bisa ditentukan dari faktor keturunan dan lingkungan. Saya
juga dapat ilmu dari sepupu saya, saya melihat bakatnya dari kecil ia sangat tertarik dengan
menggambar, ia sangat menguasai apa yang yang diajarkan yang berhubungan dengan
talentanya yaitu menggambar.

Anda mungkin juga menyukai