Anda di halaman 1dari 14

PROPOSAL PROJEK KKN-PPM

Mengedukasi pada Masyarakat Mengenai Cara Pencegahan Covid-19


dengan Penggunaan Masker dan Mencuci Tangan yang Benar di Lingkungan
Banjar Kalah Batubulan

Oleh :
Nama : Ni Luh Made Rahayu Widya Lestari
NIM : 18071010
Fakultas : Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan
Program Studi : Teknologi Laboratorium Medik

KULIAH KERJA NYATA


LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
TAHUN 2021
LEMBAR PENGESAHAN

PROPOSAL PROJEK KULIAH KERJA


NYATA UNIVERSITAS BALI
INTERNASIONAL TAHUN 2021

JUDUL : MENGEDUKASI PADA MASYARAKAT MENGENAI


CARA PENCEGAHAN COVID-19 DENGAN
PENGGUNAAN MASKER DAN MENCUCI TANGAN
YANG BENAR DI LINGKUNGAN BANJAR KALAH
BATUBULAN

NAMA : NI LUH MADE RAHAYU WIDYA LESTARI


NIM : 18071010
PROGRAM STUDI : TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIK
FAKULTAS : FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN

Disahkan Oleh :

Dosen Pembimbing Lapangan

(Cokorda Istri Dharmayanti, S.Si., M.Erg)


NIDN. 0804098202
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL
LEMBAR PENGESAHAN
DAFTAR ISI
RINGKASAN PROPOSAL
BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 5
1.1 Analisis Situasi.......................................................................................... 5
1.2 Permasalahan Mitra .................................................................................. 6
BAB II SOLUSI DAN TARGET............................................................................ 7
2.1 Solusi......................................................................................................... 7
2.2 Target ........................................................................................................ 8
BAB III METODE PELAKSANAAN ................................................................... 9
3.1 Metode Pelaksanaan.................................................................................. 9
BAB IV JADWAL KEGIATAN .......................................................................... 11
4.1 Jadwal Kegiatan ...................................................................................... 11
REFERENSI
RINGKASAN PROPOSAL
Berdasarkan dari hasil observasi yang telah dilakukan melalui wawancara
dengan bapak Kelian Dinas Banjar kalah batubulan, masalah prioritas utama pada
lingkungan banjar ini selama pandemi Covid-19 adalah masalah kesadaran
masyarakat dalam pencegahan virus covid-19. Terkait dengan masalah ini, Kelian
Banjar Kalah Batubulan mengatakan bahwa kurangnya edukasi kepada
masyarakat tentang bahaya dari virus Covid-19 yang menyebabkan kurangnya
kesadaran masyarakat dalam melakukan protokol kesehatan seperti menggunakan
masker dan mencuci tangan dengan benar.
Selain kurangnya edukasi pada masyarkat mengenai bahaya dari virus Covid-
19, kondisi ekonomi masyarkat selama pandemi ini juga menjadi salah satu faktor
yang menyebabkan masyarakat tidak patuh dalam menjalani protokol kesehatan.
Banyaknya masyarakat yang terkena PHK dan juga mengalami gulung tikar pada
usaha yang dijalani, yang menyebabkan masyarakat lebih mementingkan tentang
kebutuhan pokok seperti membeli kebutuhan pangan daripada membeli masker.
Solusi yang dapat ditawarkan berdasarkan masalah ini adalah memberikan edukasi
lebih mendalam pada masyarakat terkait dengan pentingnya melaksanakan protokol
kesehatan dalam masa pandemi Covid-19, dan juga bisa membagikan masker dan
sabun cuci tangan kepada masyarakat sekitar untuk meningkatkan kesadaran mereka
dalam melaksanakan protokol kesehatan dengan benar.
Proses pelaksanaan KKN ini akan dilakukan secara luring namun tetap
dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan. Program kerja ini dilakukan
secara luring guna mencegah hal-hal seperti keterbatasan pemahaman teknologi
pada masyarakat yang mungkin masih sangat awam terhadap teknologi yang biasa
digunakan untuk sosialisasi di masa pandemi seperti sekarang ini.
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Analisis Situasi
Sejak tahun 2020-2021 merupakan tahun yang cukup berat bagi masyarakat di
seluruh dunia. Bali merupakan salah satunya, hal ini dikarenakan adanya pandemi
dari virus Covid-19 atau yang biasa disebut dengan virus Corona. Pandemi Covid-
19 ini sangat berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat seuluruh dunia tak
terkecuali Bali. Pemerintah terus melakukan edukasi terhadap masyarakat akan
bahaya dari virus Corona ini dan juga melakukan edukasi terhadap masyarakat
baik secara daring maupun luring terkait dengan pencegahan penyebaran virus
Covid-19. Namun, hal tersebut tidk cukup untuk mengedukasi masyarakat di
lingkungan Banjar Kalah Batubulan. Hal ini dikarenakan setelah setahun
berjalannya pandemi Covid-19 ini, masyarakat sekitar masih memiliki kesadaran
yang kurang atas pentingnya pencegahan Covid-19. Salah satu contohnya yaitu
masyarakat masih melakukan aktivitas seperti sebelum terjadi pandemi.
Masyarakat melakukan kegiatan seperti bertemu orang-orang sekitar tanpa
menggunakan masker dan tidak mencuci tangan dengan benar setelah memegang
benda yang mungkin terpapar oleh virus. Hal ini merupakan kesempatan bagi
mahasiswa yang sedang menjalakan program KKN untuk melakukan program
kerja terkait dengan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya melakukan
pencegahan virus Covid-19.
Lokasi KKN berada di Banjar Kalah, Desa Batubulan, Kecamatan
Sukawati, Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali. Banjar ini terletak di daerah
pedesaan namun dekat dengan daerah perkotaan yang menyebabkan jumlah
penduduk yang tinggal di lingkungan banjar ini cukup padat. Dalam situasi
pandemi seperti sekarang, muncul suatu masalah di lingkungan banjar ini yaitu
kurangnya kesadaran masyarakat dalam mengikuti protokol kesehatan seperti
menggunakan masker dan mencuci tangan. Masalah ini terjadi karena
kurangnya edukasi pada masyarakat tentang pentingnya melakukan protokol
kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu, alasan ekonomi
juga menjadi salah satu alasan masyarakat untuk tidak mematuhi protokol
kesehatan. Mengingat saat pandemi seperti sekarang, ekonomi masyarakat
sekitar menurun drastis sehingga masyarakat lebih mementingkan untuk
memenuhi kebutuhan pokok mereka. Hal ini sangat disayangkan, karena jika
hal ini terus berlanjut maka penyebaran Covid-19 tidak akan pernah selesai.

1.2 Permasalahan Mitra


Berdasarkan analisis situasi diatas dapat diketahui bahwa permasalahan
utama yang terdapat dalam lingkungan Banjar Kalah Batubulan adalah
kurangnya edukasi serta kesadaran masyarakat dalam mencegah rantai
penyebaran Covid-19 dengan cara mengikuti protokol kesehatan seperti
menggunakan masker dan mencuci tangan yang benar.
BAB II
SOLUSI DAN TARGET

2.1 Solusi
Berdasarkan permasalahan yang terdapat pada Banjar Kalah Batubulan,
maka dapat diberikan solusi sebagaimana yang ada dalam tabel berikut ini.

Tabel 2.1
Program Kerja KKN
No Permasalahan Solusi Sifat Program
1. Permasalahan kurangnya Memberikan edukasi yang Komplementer
edukasi pada masyarakat lebih jelas pada masyarakat
terkait pentingnya terkait pentingnya
melakukan protokol mematuhi protokol
kesehatan dengan benar kesehatan dalam upaya
pada masa pandemi Covid- memutus rantai Covid-19
19
2. Permasalahan kurangnya Memberikan masker dan Komplementer
kesadaran masyarakat sabun cuci tangan, serta
dalam menggunakan memberikan arahan dalam
masker dan mencuci menggunakan masker dan
tangan dengan benar mencuci tangan yang benar
guna meningkatkan
kesadaran masyarakat
bahwa hal tersebut sangat
penting dilakukan di masa
pandemi

Program kerja yang akan saya laksanakan bersifat komplementer, yang


dimana saya akan menambahkan program yang sudah ada sebelumnya di
lingkungan Banjar Kalah Batubulan. Adapun relevansi program kerja yang
akan saya laksanakan sekiranya sudah sangat relevan dengan kebutuhan
masyarakat dalam mencegah penyebaran virus Covid-19.

2.2 Target
Target yang ingin saya capai pada program kerja saya ini adalah
masyarakat lingkungan Banjar Kalah Batubulan agar mendapatkan edukasi
lebih terkait pentingnya mematuhi protokol kesehatan dalam masa pandemi.
Selain itu target yang ingin saya capai pada program kerja ini adalah
meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menggunakan
masker dan mencuci tangan dengan benar guna memutus rantai Covid-19.
BAB III
METODE PELAKSANAAN
3.1 Metode Pelaksanaan
Program kerja mengedukasi pada masyarakat mengenai cara pencegahan
Covid-19 dengan penggunaan masker dan mencuci tangan yang benar di
lingkungan Banjar Kalah Batubulan dibagi menjadi tiga tahapan sebagai
berikut.
1. Tahap Persiapan
Dalam tahap ini dilakukan persiapan surat tugas dan perizinan untuk
melakukan KKN di lingkungan yang telah dipilih. Kemudian dilakukan
observasi tempat yang akan dijadikan lokasi sasaran KKN secara luring,
selanjutnya dilakukan koordinasi dengan kelian dinas banjar kalah
batubulan terkait program kerja yang akan dilakukan pada masa KKN.
Setelah dilakukan observasi dan koordinasi dengan kelian dinas, dilakukan
penyusunan proposal program kerja yang akan dilaksanakan. Selanjutnya
dilakukan persiapan materi yang akan disampaikan guna mengedukasi
masyarakat setempat dan menyiapkan masker dan sabun cuci tangan yang
akan diberikan kepada masyarakat.
2. Tahap Pelaksaan Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan mengedukasi pada masyarakat mengenai cara
pencegahan Covid-19 dengan penggunaan masker dan mencuci tangan
yang benar di lingkungan Banjar Kalah Batubulan diawali dengan
mendatangi masyarakat kemudian meminta izin untuk meberikan edukasi
terkait pencegahan Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan.
Selanjutnya dilakukan pengisian kuisioner oleh masyarakat tentang
pemahaman masyarakat terkait pentingnya mematuhi protokol kesehatan
dengan benar selama masa pandemi. Selanjutnya akan dilakukan
pembagian masker dan sabun cuci tangan kepada masyarakat yang sudah
bersedia di berikan edukasi dan mengisi kuisioner.
3. Tahap Evaluasi
Pada tahap ini, semua hasil kuisioner yang telah diisi oleh masyarakat
sekitar akan dievaluasi untuk mengetahui keberhasilan dari program kerja
yang telak dilaksanaan. Selanjutnya akan dilakukan penyusunan laporan
akhir KKN.

Metode pendekatan yang digunakan dalam program kerja ini adalah


metode pendekatan secara luring. Dimana saya mendatangi Kelian Dinas Banjar
Kalah Batubulan kemudian menjelaskan program kerja saya secara rinci.
Selanjutnya dilakukan koordinasi terkait pelaksaan program kerja KKN dan
meminta izin untuk melaksaan program kerja di lingkungan tersebut.
Respon dari Bapak Kelian Dinas Banjar Kalah Batubulan sangan
kooperatif selama proses observasi dilakukan dan turut senang atas program kerja
yang akan dilakukan dan beliau mengizinkan untuk melakukan program kerja di
lingkungan Banjar Kalah Batubulan guna meningkatkan kesadaran masyarakat
dalam melaksanakan protokol kesehatan terutama di masa pandemi Covid-19.
BAB IV
JADWAL KEGIATAN
4.1 Jadwal Kegiatan
Berikut ini merupakan jadwal kegiatan yang telah di susun.

Tabel 4.1
Jadwal Pelaksaan Kegiatan
No Kegiatan Waktu Yang Dinyatakan Dalam Minggu

1 2 3 4
1. Pengurusan surat tugas
dan surat perizinan
2. Observasi
3. Koordinasi dengan
kelian dinas banjar
kalah batubulan
4. Penyusunan proposal
5. Persiapan materi
6. Pembuatan kuisioner
7. Persiapan masker dan
sabun cuci tangan
8. Pemberian edukasi
kepada masyarakat
terkait pencegahahan
Covid-19.
9. Pengisian kuisioner
oleh masyarakat sasaran
10. Pembagian masker dan
sabun cuci tangan
kepada masyarakat
sasaran
11. Melakukan evaluasi
terhadap hasil kuisioner
sasaran
12. Penyusunan laporan
akhir kegiatan yang
telah dilaksanakan
REFERENSI
KEMENKES RI. 2020. Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus
disease (COVID-19). Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Panduan Kuliah Kerja Nyata. 2021. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada
Masyarakat: Universitas Bali Internasional

Anda mungkin juga menyukai