Anda di halaman 1dari 4

BERITA ACARA SIDANG

No. Reg. Perk. 10/Pid.B/2015/ PN.SMG


Sidang ke-1
Persidangan umum Majelis Hakim Pengadilan Negeri Semarang yang memeriksa dan
mengadili perkara Pidana pada peradilan tingkat pertama yang dilangsungkan di dalam ruang
sidang Pengadilan Negeri Semarang pada hari :
-----------------------------------------------------------------------------

Selasa, tanggal 04 April 2015 Pukul 10.00 WIB

Dalam perkaranya Terdakwa :


ARIF RAHMAN SUTANTO bin ATANG

SUSUNAN PERSIDANGAN ;
ULFIA PAMUJINGNINGSIH, S.H., M.H. : Hakim Ketua Majelis
CHINDY ASTRIA OCTAVIANA HUTAHALUNG, S.H., M.H. : Hakim Anggota Sidang I
RIMMA ELSA DAYANI SIAGIAN, S.H., M.H. : Hakim Anggota Sidang II
ANGGI DARAJATI, S.H. : Panitera Pengganti

Jaksa Penuntut Umum : 1. Puguh Setyawan Jhody, S.H.,M.H


2. Ummy Marfuah, S.H.,M.H
Terdakwa ditahan di:
1. Penyidik sejak : 17 Juni -01 Juli 2014

2. Perpanjangan penahanan oleh

Penuntut Umum : 02 Juli 2015 s/d 03 Agustus 2015.

a. 3. Rutan (oleh Penuntut Umum) : Sejak tanggal 7 Agustus 2015 s.d 6 September
2015

Setelah sidang dibuka dan dinyatakan terbuka untuk umum oleh Hakim Ketua Majelis
lalu Hakim Ketua Majelis memerintahkan kepada Jaksa Penuntut Umum untuk memanggil
Terdakwa masuk ke dalam ruang sidang, atas hal tersebut datang menghadap ke dalam ruang
sidang Terdakwa dalam keadaan bebas sesuai dengan Pasal 154 ayat (1) Undang-Undang
Nomor 8 Tahun 1981 tentang Hukum Acara Pidana dan dijaga oleh petugas;
Di muka persidangan, Hakim Ketua Majelis menanyakan apakah Terdakwa bisa
berbahasa Indonesia dan menanyakan apakah Terdakwa dalam keadaan sehat dan siap untuk
mengikuti persidangan; Atas pertanyaan tersebut Terdakwa menjawab bisa berbahasa
Indonesia dan menyatakan bahwa Terdakwa dalam keadaan sehat serta siap untuk mengikuti
persidangan;
Kemudian Hakim Ketua Majelis menanyakan identitas Terdakwa, kepada Hakim
Ketua Majelis Terdakwa mengaku bernama :
ARIF RAHMAN SUTANTO binti ATANG

Lahir di Bandung, umur 30 tahun, tanggal lahir 17 September 1985, jenis kelamin Laki-
laki, kewarganegaraan Indonesia, agama Islam, pekerjaan Wiraswasta, pendidikan terakhir
SMA, tempat tinggal Margomulyo RT 03/RW 03, Kecamatan Pegandon, Kabupaten Kendal.
Hakim Ketua Majelis menanyakan kepada Terdakwa apakah Terdakwa sudah pernah
mengalami penahanan; Menjawab pertanyaan dari Hakim Ketua Majelis tersebut, Terdakwa
mengatakan bahwa Terdakwa telah mengalami penahanan sejak tanggal 7 Agustus 2015 di
Rutan Semarang; Kemudian Hakim Ketua Majelis memberitahukan kepada Terdakwa bahwa
sejak hari ini, perkara Terdakwa akan disidangkan di Pengadilan Negeri Semarang;
Selanjutnya Hakim Ketua Majelis menanyakan kepada Terdakwa apakah dalam
perkara ini Terdakwa didampingi oleh Penasehat Hukum Terdakwa, dan atas pertanyaan
Hakim Ketua Majelis tersebut Terdakwa didampingi oleh Penasehat Hukum Terdakwa
bernama : Muhammad Igqbal Yusag, SH, MH , Yunia Indah S, SH dan Aldy Sam Rizky
yang berkantor di Law Office Y.Y.A & PARTNERS ADVOCATES AND LEGAL
CONSULTANT, S.H, M.H & Rekan Advokat – yang beralamat di Perumahan Sekaran
Indah Nomor 6 RT/RW 03/03 Kota Semarang..
Kemudian Hakim Ketua Majelis menanyakan kepada Terdakwa siapa sajakah
Penasehat Hukum Terdakwa yang hadir dalam persidangan, atas pertanyaan tersebut
Terdakwa menjawab yang hadir Devi Riyawati, SH, MH dan Teguh Sunandar, SH yang
berkantor di Kantor Hukum Devi Riyawati, S.H, M.H & Rekan Advokat – Konsultan
Hukum Jalan Madam Papaya No. 212 Bandung Phone : (024) 91061458 HP :
085727663024. Selanjutnya Hakim Ketua Majelis memeriksa surat kuasa dan surat beracara
dari Penasehat Hukum Terdakwa yang disaksikan oleh Terdakwa dan Jaksa Penuntut Umum;
Setelah itu, Hakim Ketua Majelis mempersilahkan semuanya untuk kembali ke tempat
masing-masing;
Atas pertanyaan Hakim Ketua Majelis, Terdakwa mengaku telah menerima salinan
Surat Dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum;
Selanjutnya Hakim Ketua memerintahkan kepada Terdakwa untuk memperhatikan dan
mendengarkan jalannya persidangan ;
Atas perintah Hakim Ketua Majelis Jaksa Penuntut Umum membacakan Surat
Dakwaannya tertanggal 03 Agustus 2015, No. Reg. Perk. 10/Pid.B/2015/PN.SMG;

SURAT DAKWAAN

Selanjutnya Hakim Ketua Majelis bertanya kepada Terdakwa dan Penasehat


Hukumnya apakah sudah mengerti dan maksud dari Surat Dakwan tersebut; Atas pertanyaan
Hakim Ketua Majelis sehubungan dengan telah dibacakannya Surat Surat Dakwaan tersebut,
Terdakwa menyatakan telah mengerti maksud Surat Dakwaan tersebut dengan benar, dan
segala sesuatunya diserahkan kepada Penasehat Hukum Terdakwa;
Selanjutnya Hakim Ketua Majelis menanyakan kepada Penasehat Hukum Terdakwa
apakah akan mengajukan Eksepsi atas Surat Dakwaan Jaksa Penuntut Umum; Atas
pertanyaan Hakim Ketua Majelis tersebut, Penasehat Hukum Terdakwa menyatakan akan
mengajukan Eksepsi terhadap Surat Dakwaan Jaksa Penuntut Umum dan mohon sidang
ditunda selama tujuh hari;
Kemudian Hakim Ketua Majelis bertanya kepada Panitera Pengganti bahwa tujuh hari
kemudian tanggal berapa; Atas pertanyaan Hakim Ketua Majelis tersebut, Panitera Pengganti
menjawab bahwa tujuh hari kemudian tanggal 11 Agustus 2015.
Setelah mempertimbangkan segala sesuatunya kemudian Hakim Ketua Majelis
memutuskan dan menetapkan sidang akan dilanjutkan pada hari ;
Selasa, tanggal 11 Agustus 2015 Pukul 10.00 WIB ,di Ruang Sidang Utama
Pengadilan Negeri Semarang;
Setelah penundaan hari sidang diumumkan oleh Hakim Ketua Majelis, kemudian
Hakim Ketua Majelis menyampaikan bahwa Terdakwa masih berada dalam tahanan
Pengadilan Negeri Semarang dan dengan perintah Hakim Ketua Majelis kepada Jaksa
Penuntut Umum untuk tetap menghadirkan kembali Terdakwa tersebut pada hari sidang yang
telah ditetapkan di atas tanpa adanya surat pemanggilan kembali;
Kemudian sidang dalam perkara ini ditutup oleh Hakim Ketua Majelis dan dilanjutkan
kembali pada hari yang sudah ditetapkan diatas dengan agenda persidangan pembacaan
Eksepsi oleh Penasehat Hukum Terdakwa;
Demikian berita acara ini dibuat dan ditandatangani oleh Hakim Ketua Majelis dan
Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Semarang. ------------------

Panitera Pengganti Hakim Ketua Majelis

ANGGI DARAJATI, S.H,.M.H ULFIA PAMUJININGSIH, S.H,.M.H

Anda mungkin juga menyukai