Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN KEBIJAKAN PELAKSANAAN TUGAS POKOK DEWAN KERJA PRAMUKA

PENEGAK DAN PRAMUKA PANDEGA KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA


MAROS MASA BAKTI 2014-2020

Assalamu' Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Salam Sejahtera Untuk Kita Semua
Salam Pramuka !
Segala puji bagi Allah SWT., Tuhan Yang Maha Esa; Tuhan Pemilik Keseluruhan
Nikmat, Karunia dan Nafas sang pemberi kekuatan dan kesempatan kepada kita semua
sehingga hari ini, kita dapat hadir, bertemu wajah, bertukar pandang di tempat yang Insya
Allah dipenuhi dengan rahmat ALLAH SWT. Salawat dan Salam kita kirimkan kepada para
Nabi dan Rasul, terutama bagi beliau yang terakhir dan yang utama, Nabiullah Muhammad
SAW., Rasulullah yang menjadi pemandu umat manusia, membawa petunjuk dan risalah
bahagia ke atas alam dunia, untuk keselamatan prikemanusiaan seluruhnya. Demikian pula,
ucapan selamat atas keluarga dan sahabatnya yang suci, pengikut dan pemegang
agamanya, sampai datangnya hari akhir.
Hari ini, adalah hari penghujung, sekaligus hari awal. Penghujung bagi kami, DKC
Maros Masa Bakti 2014-2020, dan langkah awal bagi DKC Maros Masa bakti 2020-2025.
Hari ini, kita hadir bersama dalam forum tertinggi Penegak dan Pandega, pemberi mandat
kepada Dewan Kerja Cabang Maros. Melalui forum ini pulalah, DKC Maros Masa Bakti 14-
2020 akan menyampaikan laporan kebijaksanaan dalam rangka pelaksanaan fungsi, tugas
pokok dan tanggung jawab yang telah diamanahkan oleh Musppanitera Cabang Maros
Tahun 2009.

I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Dewan Kerja Pramuka dibentuk berdasarkan atas dasar tujuan Gerakan Pramuka
untuk membentuk dan membina generasi muda sebagai kader pembangunan bangsa
dan negara, dan menjadikannya sebagai wadah pelatihan kepemimpinan masa depan
Gerakan Pramuka dan bangsa. Untuk itu, sejalan dengan prinsip pembinaan Pramuka
Penegak dan Pramuka Pandega, ”Dari, Oleh, dan Untuk Pramuka Penegak dan Pramuka
Pandega dengan Bimbingan Orang Dewasa” serta metoda pembinaan ”Bina Diri, Bina
Satuan, serta Bina Masyarakat”, sebagai badan kelengkapan kwartir, Dewan Kerja
diberikan wewenang dan tanggung jawab untuk mengelola Pramuka Penegak dan
Pramuka Pandega.
Pasang surut perkembangan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di
Kabupaten Maros tidak terlepas dari kondisi Dewan Kerja sendiri, baik itu DKC, DKR,
maupun Dewan Ambalan dan Racana. Peristiwa-peristiwa yang mengiringi perjalanan
Pramuka Penegak dan Pandega di Maros dalam 1 dasawarsa ini turut memberikan
pengaruh besar terhadap perkembangan dan pencapaian sasaran pembinaan Pramuka
Penegak dan Pramuka Pandega, khususnya bagi dewan kerja. Sejak terbentuknya
kepengurusan DKC Maros periode 2014-2021, kemudian pengambilan kebijakan oleh
kwartir cabang dengan merevisi sebagian besar pengurus yang tidak aktif melalui proses
pergantian antar waktu (PAW) pada Tahun 2019, telah banyak langkah-langkah strategis
yang dilakukan dalam rangka membawa Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di
Kabupaten Maros menjadi lebih baik. MUSPANITRA ini merupakan forum tertinggi dalam
mengevaluasi dan memberikan solusi atas kekurangan yang dilaksanakan diakhir
kepengurusan.
B. Dasar
1. Undang-undang Nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka
2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
3. Petunjuk Penyelenggaraan Pola dan Mekanisme Pembinaan Pramuka Penegak
dan Pramuka Pandega
4. Petunjuk Penyelenggaraan Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka
Pandega
5. Rencana Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Maros Tahun 2014
6. Rencana Kerja Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Kwartir
Cabang Gerakan Pramuka Maros 2014-2021

C. Maksud dan Tujuan


Sebagai bahan laporan DKC Maros masa bakti 2014-2021 dalam pelaksanaan
pembinaan dan pengembangan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di Maros.
Laporan ini disusun dengan tujuan tercapainya suatu tatanan administrasi yang
dapat dipertanggungjawabkan secara manajerial sehingga dapat dijadikan bahan
evaluasi dan dasar dalam melakukan kegiatan pembinaan dan pengembangan Pramuka
Penegak dan Pramuka Pandega untuk tahun-tahun berikutnya.

II. PENCAPAIAN PROGRAM KERJA


A. PELAKSANAAN KEGIATAN TAHUN 2014
1. Gladian Pimpinan Satuan Penegak Tingkat Cabang Maros 2014
Kegiatan Dianpisat dilaksanakan pada tanggal 13-16 Maret 2014 di Kedai Coklat
189, Kabupaten Maros yang dihadiri ….. Pramuka Penegak Se-Kabuoaten Maros
B. KEGIATAN PARTISIPASI DAN UNDANGAN TAHUN 2014
1. Perkemahan Temu Saka Bakti Husada Tingkat Daerah 22-25 Juni 2014
2. Gladian Pimpinan Satuan Tingkat Daerah 9-23 Nov 2014
C. PELAKSANAAN KEGIATAN TAHUN 2015
1. Lomba Hiking Respek Tingkat Cabang Maros 2015
Kegiatan Lomba Hiking Respek dilaksanakan pada tanggal 13 – 14 Juni 2015 di
Bumu Perkemahan Bantimurung Kabupaten Maros yang dihadiri ….. Pramuka
Penegak Se-Kabupaten Maros
D. KEGIATAN PARTISIPASI DAN UNDANGAN TAHUN 2015
1. Perkemahan Wirakarya 24-30 Nov 2015
E. KEGIATAN PARTISIPASI DAN UNDANGAN TAHUN 2017
1. Kemah Budaya Saka Widya Budaya Bakti 11-13 Mei 2017
F. KEGIATAN PARTISIPASI DAN UNDANGAN TAHUN 2018
1. Kemah Budaya Saka Widya Budaya Bakti Tingakt Nasional 13-15 April 2018
2. KIM
3. Temu Dewan Kerja Se-SulSel 10-12 Des 2018
G. PELAKSANAAN KEGIATAN MASA BAKTI PAW TAHUN 2019-2020
1. Latihan Pengembangan Kepemimpinan Jenjang I yang dilaksanakan pada
tanggal 10-12 Januaria 2020 di Sekretariat Kwartir Cabang Maros yang dihadiri
Pramuka Penegak Se-Kabupaten Maros.
2. Hiking Wisata 2020, dilaksanakan pada tanggal 20-23 Februari 2020 dengan rute
perjlananan dari Rammang-Rammang hingga Bantimurung yang dihadiri Pramuka
Penegak Se-Kabupaten Maros.
3. Relawan Covid 2020 yang dilakukan pada masa pandemic lockdown dengan
menyemroptkan disinfektan guna mencegah penyebaran virus corona
4. Relawan Masamba 2020, kegiatan dalam bentuk kepedulian yang dilakukan
pada masa banjir bandang yang terjadi di Masamba mengumpulkan sumbangsi
dari berbagai pramuka di Kabupaten Maros untuk sama-sama peduli terhadap
musibah yang terjadi di Masamba.
H. KEGIATAN PARTISIPASI MASA BAKTI PAW TAHUN 2019-2020
1. Siparda 2019
2. Kursus Instruktu Muda 2020
3. KPDK 2020
4. Forum Pemuda 2020
5. Pelatihan IT 2020
6. LPK jenjang II 2020
7. Pelatihan Etika dan Moral 2020
III. DINAMIKA ORGANISASI
A. Keorganisasian
Agak sulit bagi kami memulai untuk membahas tentang keorganisasian dan atau
personalia Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega Cabang Maros sejak
terjadinya Musppanitera pada Tahun Dengan diadakannya Musppanitera Luar
Biasa tersebut MASA BAKTI DRI AWAL 2014 HINGGA PAW KAK KURANG
SAYA TA ANGGOTA2NYA SIAPA DAN BAGAIMNA DINAMIKA PERGANTIAN
PENGURUSNYA KAK.
Pengurus DKC Maros (PAW) masa bakti 2019-2020 berjumlah 19 orang dengan
komposisi 10 orang putera dan 9 orang puteri. Tetapi dalam perjalanannya,
beberapa anggota tidak dapat lagi aktif menjalankan tugasnya dikarenakan berbagai
penyebab sehingga saat ini pengurus aktif DKC Maros sampai saat ini berjumlah
kurang lebih 12 orang yang tersisa
DKC Maros terus berbenah tanpa harus terpengaruh dengan jumlah anggota
yang perlahan tapi pasti, semakin berkurang. Seiring dengan perjalanan waktu DKC
terus mengkader anggota Pramuka Penegak dan Pandega untuk melanjutkan
regenerasi kepemimpinan kedepan dengan melibatkan anggota Pramuka Penegak
dan Pandega dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan.
Namun demikian, bahwa peranan anggota DKC Maros yang tersisa masih
sangat aktif, terbukti agenda kegiatan yang diamanahkan oleh Kwartir Cabang Maros
, maupun kegiatan yang dibuat DKC Maros dengan dana swadaya dari para senior
masih dapat berjalan secara maksimal.
B. Hambatan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2014-2020
Sebagai Dewan Kerja Cabang Maros, cukup banyak hambatan yang kami temui
pada periode kepengurusan kami, antara lain :
1. Kaderisasi yang dirasakan masih belum optimal. Krisis kaderisasi yang terjadi di
tingkat Gugus depan dan Ranting akan mengakibatkan juga krisis kaderisasi di
tingkat Cabang. Hal ini terlihat dari pelaksanaan kegiatan kepramukaan sampai ke
tingkat gugus depan. Ternyata masih banyak Pramuka Penegak dan Pandega yang
masih belum paham mengenai kepramukaan, kurangnya pengalaman juga
menjadi salah satu faktornya. Selain itu, hal ini juga dirasakan ketika adanya
perekrutan Dewan kerja, minimnya minat Pramuka Penegak dan Pandega
membuat proses kaderisasi sedikit terhambat.
2. Minimnya data yang dimiliki oleh Dewan Kerja Cabang Maros dan Kwartir Cabang
mengenai data potensi Pramuka Penegak dan Pandega.
3. Informasi dan Komunikasi antar Dewan Kerja. Dalam rangka mengoptimalisasi
jalannya sebuah organisasi diperlukan suatu sistem informasi dan komunikasi yang
baik, sehingga koordinasi dan pola hubungan antar lembaga berjalan dengan
lancar. Namun belum optimal dilaksanakan oleh Dewan Kerja. Sehingga ada
beberapa kegiatan yang pelaksanannya terlambat informasinya, sehingga ranting
terlambat mempersiapkan bahkan tidak dapat berpartisipasi penuh pada kegiatan.
Namun untuk menyikapi hal itu agar tidak terus menerus berlanjut, DKC
mensiasatinya dengan mengirimkan informasi melalui berbagai media (Instagra,
whatsapp, telepon maupun sms), sehingga kemungkinan adanya miss komunikasi
dapat diperkecil atau bahkan dihilangkan.
4. Pendanaan Kegiatan. Sejatinya, kegiatan Pramuka Penegak dan Pandega tingkat
Cabang, direncanakan sejak bulan pertama tiap tahunnya. Namun, sumber mata
anggaran yang berasal dari APBD biasanya baru keluar paling cepat pada bulan
ketiga. Sehingga kegiatan yang harusnya dilaksanakan di awal tahun harus
menyesuaikan dengan waktu turunnya anggaran.
IV. UCAPAN TERIMA KASIH
Dewan Kerja Cabang Maros menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan
yang setinggi-tingginya kepada:
1. Kakak Drs. H. M. Wasir Ali, Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Maros, karena
kepercayaan beliau yang luar biasa kepada DKC Maros, telah memberikan
kesempatan kepada kami untuk terlibat dalam seluruh aktifitas Kwartir Daerah
Gerakan Pramuka Sulawesi selatan.
2. Kakak Dr. Jabaruddin, M.pd, Sekretaris Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Maros,
kakak yang telah menjadi pembimbing utama DKC dalam menjalankan amanah
Kwartir dalam melaksanakan tugas kedewan kerjaan.
3. Kak Herawati, S.Pd, Kak As'ad Batjolleng, S.Pd, M.Pd, Kak Rastach Ramli, SH, Kak
Samad Karim, dan kakak-kakak pelatih lainnya yang senantiasa menjadi orang tua
dan teman diskusi. Mohon maaf jika di berbagai kesempatan kebersamaan kita, ada
tingkah, laku, canda dan kata kami yang tidak berkenan dan melukai hati dan
perasaan kakak-kakak.
4. Kakak Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka se-Maros bersama seluruh jajaran
atas dukungan dan bantuannya untuk mengirimkan peserta dalam berbagai kegiatan
yang kami laksanakan.
5. Kakak-Kakak Ketua, Wakil Ketua dan seluruh anggota Dewan Kerja Ranting se-
Maros, rekan–rekan seperjuangan. Tanpa dukungan dan kepercayaan yang
diberikan, kami bukanlah apa-apa. Berkat dukungan dan komitmen yang kita bangun
bersama, kami merasakan memliki saudara dari seluruh Maros. Dan sampaikan
salam kami kepada seluruh anggota DKR dalam kepengurusan Kakak.
6. Dewan Ambalan se-Maros atas peran serta dan pengabdiannya dalam mengelola
kegiatan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di Sulawesi Selatan.
7. Purna Dewan Kerja Cabang Maros, yang turut membimbing dan mengarahkan serta
memberi saran dalam berbagai kegiatan yang kami laksanakan.
8. Semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan kepada DKC selama
masa bakti kami, yang tidak dapat kami sebutkan satu per satu.
V. PENUTUP
Demikianlah laporan ini kami buat. Kami mohon maaf sebesar-besarnya jika terdapat
kekurangan dan kesalahan yang mungkin menyakitkan hati Kakak-kakak sekalian, karena
kami hanyalah manusia biasa yang juga tidak luput dari salah dan dosa. Kami berharap
laporan ini dapat diterima dengan baik oleh semua pihak. Ucapan terima kasih yang setinggi
– tingginya kami sampaikan kepada Kakak semua, serta beberapa pihak yang tidak sempat
kami sebutkan satu persatu dalam rangka pencapaian yang telah dibuat selama ini. Salam
Pramuka!

Anda mungkin juga menyukai