Anda di halaman 1dari 1

RINGKASAN TEORI CARL ROGERS: PERSON-CENTERED THEORY

Oleh: Roslani Eka Murniati/ 21/PRA2101002/PRA/02

Carl Rogers (1902-1987)


Lahir 8 Januari 1902 di Oak Park, Illinois. Ayahnya, Walter A. Rogers (pekerja teknik sipil) dan ibunya, Julia M.
Cushing (IRT dan Kristen Pentakostal setia). Rogers: anak ke-4 dari enam bersaudara dan tumbuh sebagai anak relijius.
Awalnya bercita-cita menjadi petani. Ia mendapatkan gelar MA (1928) dan Ph.D Psikologi klinis (1931) di Universitas
Columbia. Tahun 1931, Rogers bekerja di Child Study Department of the Society for the prevention of Cruelty to Children
di Rochester, NY. Ia menerbitkan tulisan berjudul “The Clinical Treatment of the Problem Child”, yang membuatnya dapat
tawaran sebagai profesor pada fakultas psikologi di Ohio State University. Pada 1942, Rogers menjabat sebagai ketua dari
American Psychological Society. Hasil karya Rogers yang paling terkenal adalah metode konselingnya - Client-Centered
Therapy. Dua buku yang juga sangat terkenal adalah Client-Centered Therapy (1951) dan On Becoming a Person (1961).

Person-Centered Theory
Teori ini melihat pribadi berpotensi dan kecenderungan dasar untuk mengaktualisasikan dirinya. Yang jadi masalah
adalah ketika individu hidup dalam lingkungan yang tidak mampu memberinya kesempatan untuk mengalami self-
actualization. Rogers banyak merumuskan pandanganya terhadap konseling bagi orang yang terganggu secara emosional.
Salah satu karyanya adalah Counseling and Psychotherapy. Ia juga mengembangkan Person-centered theory dan Person-
Center Therapy yang menjadi acuan banyak ahli. Dalam teorinya Rogers percaya bahwa manusia memiliki motivasi untuk
mempertahankan, mengaktualisasikan, dan meningkatkan diri. Rogers mengungkapkan adanya Organismic Valuing
Process, dimana individu akan mengevaluasi pengalaman hidupnya, apakah dapat mendorong atau justru menghambat
proses aktualisasi dirinya. Asumsi dasar dari teori humanistik meliputi: kecenderungan formatif (kecenderungan pada
semua hal -organis maupun anorganis- untuk berkembang dari suatu bentuk sederhana ke yang lebih kompleks) dan
kecenderungan mengaktualisasi diri (kecenderungan bergerak menuju ke kesempurnaan/ pemenuhan potensial dirinya).
Diri dan Aktualisasi Diri. Rogers menjelaskan adanya perkembangan konsep diri, yaitu pandangan seseorang terhadap
siapa dirinya, apa yang harus ia lakukan, apa yang ia inginkan. Konsep diri ini terbagi menjadi 2: real dan ideal. Konsep
diri real berkaitan dengan kondisi individu saat ini yang dipersepsikannya. Sedangkan konsep diri ideal berkaitan dengan
kondisi individu yang diharapkan ada dalam dirinya.
Menurut Rogers, perkembangan kepribadian pada masa anak-anak sangat membutuhkan positif regards, seperti
penerimaan, cinta, dan persetujuan dari orang lain, terutama dari orang tua mereka. Kebutuhan ini berlaku secara universal.
Anak-anak cenderung merasa puas ketika mereka mendapatkan positive regards, sebaliknya akan merasa frustrasi ketika
tidak menerimanya. Jadi positive regards sangat krusial bagi perkembangan kepribadian anak, karena dapat mempengaruhi
proses aktualisasi diri dan perkembangan self-concept. Rogers menggunakan istilah Unconditional Positive Regards untuk
menggambarkan positive regards yang diberikan secara penuh dan tidak berdasarkan sikap dan perilaku anak. Berbeda
dengan conditional positive regards dimana positive regards diberikan ketika anak menunjukkan sikap dan perilaku yang
diharapkan (positive regards bersyarat). Adanya keyakinan bahwa ia layak mendapatkan penerimaan saat ia
mengekspresikan sikap perilaku yang diinginkan orang lain, juga berusaha menahan diri untuk tidak mengungkapkan hal-
hal yang menimbulkan penolakan orang lain, atau disebut sebagai Conditions of Worth. Hal ini akan mengarahkan dirinya
bahwa penghargaan untuknya bersifat konditional dan akan berpengaruh pada perkembangan kepribadiannya.
Rogers dalam teorinya menjelaskan bahwa psychopathology dapat terjadi karena adanya incongruence -pertentangan
antara konsep diri yang dimiliki dengan pengalaman real yang dihadapi- menjadi kesulitan untuk mengenali pengalaman
organismik sebagai pengalaman dari dirinya. Contoh: individu merasa sebagai orang yang tidak memiliki rasa benci, namun
di satu sisi saat ini sedang membenci seseorang. Jika hal ini muncul dan tanpa ia sadari, maka akan dapat menimbulkan
ketegangan sehingga membuatnya rentan akan kecemasan. Rogers menggunakan istilah defensiveness untuk menjelaskan
bentuk perlindungan atas konsep diri dari kecemasan dan ancaman, yaitu dari pengalaman yang dipandang tidak konsisten
dengan konsep dirinya. Sikap defensiveness yang ditunjukkan dapat berupa distortion ataupun denial. Tujuannya untuk
mempertahankan persepsi seseorang atas pengalaman organismiknya agar tetap konsisten dengan konsep diri.
Defensiveness yang dilakukan secara tidak adaptif, akan menyebabkan perilaku yang disorganized. Kondisi ini yang akan
berkembang menjadi berbagai bentuk gangguan psikologis.
Rogers menggunakan istilah fully functioning person untuk menggambarkan ultimate-goal dari proses self-
actualization manusia. Ada beberapa ciri dari fully functioning person: (1) Sadar akan segala pengalamannya, serta terbuka
terhadap perasaan-perasaan positif maupun negative, (2) Hidup sepenuhnya dan mengapresiasi setiap pengalaman yang ada,
(3) Percaya pada dirinya sendiri baik itu perilaku maupun perasaannya, (4) Bebas dalam ambil keputusan tanpa adanya
batasan atau hambatan, (5) Kreatif, hidup secara konstruktif, adaptif dalam perubahan lingkungan, dan (6) kebutuhan untuk
tumbuh, untuk berusaha memaksimalkan potensi seseorang.
Rogers mengembangkan Person-Centered Therapy yang konsepnya setiap terapi harus memiliki 3 hal dasar: (1)
congruence, (2) unconditional positive regards, dan (3) emphatic listening. Tujuan dari psychotherapy adalah agar klien
menjadi Congruence, tidak defensive, dan lebih terbuka. Diharapkan akan memiliki gambaran yang lebih jelas mengenai
dirinya sendiri serta memiliki pandangan realistis pada dunia, sehingga ia akan menurunkan ekspektasinya tentang
bagaimana mereka harus menjadi atau bagaimana mereka ingin menjadi. Konsep diri dan keterbukaan terhadap perasaan,
serta pengalaman-pengalamannya menjadi hal yang sangat penting dalam tercapainya pribadi yang sehat mental. Adanya
Unconditional Positive Regards dari lingkungan sekitarnya menjadi aspek yang penting dan mendukung proses aktualisasi
diri menjadi fully functioning person.

Anda mungkin juga menyukai