Anda di halaman 1dari 1

Departemen Pendidikan Masyarakat B 19’

Fakultas Ilmu Pendidikan

NAMA : Zahra Ikhsania Putri

NIM : 1904040

MATA KULIAH : Pendidikan Kependudukan dan Lingkungan Hidup

Resume Bacaan Mengenai Data Kependudukan di Dunia Internasional

Proyeksi penduduk adalah perhitungan secara ilmiah untuk


menggambarkan keadaan penduduk di masa yang akan datang, berdasarkan angka
kelahiran, kematian dan migrasi penduduk. Data-data tersebut dapat diperoleh dari
sensus penduduk dan survey antar sensus atau supas. Terdapat manfaat yang
dimiliki oleh proyeksi penduduk, antara lain:

1. Untuk mengetahui keadaan penduduk pada masa yang akan datang.


2. Untuk perencanaan penyediaan pangan.
3. Perencanaan penyediaan fasilitas sarana prasarana seperti pendidikan,
kesehatan, perumahan dan kesempatan kerja.
4. Untuk mengendalikan laju pertumbuhan penduduk.

Selain itu, terdapat pula rumus-rumus yang dapat digunakan untuk membantu
penggunanya mengetahui proyeksi penduduk di masa yang akan datang, rumus-
rumus tersebut adalah:

1. Aritmatika : Pt = Po (1 + r.t)
2. Geometrik : Pt = Po (1 + r) t
3. Eksponensial : Pt = Po. ert

Dengan menggunakan 3 rumus proyeksi penduduk di atas dapat kita peroleh


hasil akhirnya. Berdasarkan jumlah penduduk Indonesia tahun 2020 sebanyak
296,6 juta jiwa, maka pemerintah membuat proyeksi tahun 2045 sebesar 319 juta
jiwa. Dan dari data proyeksi itulah dapat di prediksi perkembangan penduduk
Indonesia di provinsi-provinsi, kota atau kabupaten di Indonesia bahkan di
seluruh dunia.

Anda mungkin juga menyukai