Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN EKTRAKURIKULER

FUTSAL

Oleh :

PEMBINA EKSTRAKURIKULER
FUTSAL SMPN 3 KABUPATEN TEBO

SMP NEGERI 3 KABUPATEN TEBO

2020/2021
LAPORAN KEGIATAN
KEGIATAN EKSTRAKURIKULER FUTSAL
SMPN 3 KABUPATEN TEBO

I. LATAR BELAKANG

Di Indonesia, kegiatan ekstrakurikuler bukanlah hal yang baru. Mulai dari Sekolah
Dasar sampai Perguruan Tinggi, semua lapisan pendidikan pasti mengenal kegiatan ini karena
kegiatan ekstrakurikuler merupakan proses yang sistematis yang sadar di dalam
membudayakan warga negaranya, agar memiliki kedewasaan sebagai bekal kehidupannya. Di
tingkat Sekolah Dasar (SD) umumnya kegiatan ekstrakurikuler yang diselenggarakan
hanyalah pramuka, kemudian pada tingkat SMP dan SMA kegiatan ekstrakurikuler terus
berkembang dan bertambah jenisnya, tidak hanya kegiatan pramuka, tetapi meliputi kegiatan-
kegiatan lain seperti palang merah remaja (PMR), seni, olahraga, keagamaan, bahkan ilmu
teknologi. Pada tingkat SMA yang paling digemari oleh siswa adalah kegiatan ekstrakurikuler
futsal. Kegiatan ekstrakurikuler merupakan kegiatan siswa di luar kegiatan belajar mengajar.
Kegiatan ekstrakurikuler dapat memberikan pengaruh terhadap minat, bakat dan potensi yang
dimiliki oleh siswa. Melalui kegiatan ekstrakurikuler di lingkungan sekolah siswa dapat
memenuhi kebutuhan yang diminatinya untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman
terhadap berbagai mata pelajaran yang pada suatu saat nanti dapat bermanfaat bagi dirinya
dalam kehidupan sehari-hari. Pada kegiatan ekstrakurikuler ini khususnya dalam kegiatan
olahraga dikembangkan pengalaman-pengalaman yang bersifat nyata yang dapat membawa
siswa pada kesadaran atas pribadi, sesama, dan lingkungan. Dengan kata lain bahwa kegiatan
tambahan olahraga diharapkan dapat meningkatkan Emotional Quitient (EQ) yang
didalamnya terdapat aspek sosial.

Peranan pembinaan dalam kegiatan ekstrakurikuler mempunyai dampak yang besar


terhadap tujuan dari kegiatan ekstrakurikuler tersebut. Pembinaan dalam kegiatan
ekstrakurikuler merupakan kegiatan yang sangat penting, selain berdampak pada prestasi yang
diraih, namun juga terdapat sikap dan karakter siswa didalamnya termasuk sikap disiplin.
Ekstrakurikuler olahraga adalah kegiatan yang dilakukan diluar jam pelajaran baik
dilaksanakan di sekolah maupu diluar sekolah. Ekstrakurikuler olahraga berkaitan dengan
aktivitas fisik siswa, sebelum melakukan ekstrakurikuler olahraga biasanya pelatih atau
Pembina memberikan pengarahan mengenai nilai-nilai yang terkandung dalam mengikuti
kegiatan ekstrakurikuler seperti, fair play, disiplin, bekerjasama, empati, toleransi, dan lain
sebagainya.
Futsal adalah salah satu jenis olahraga yang disukai oleh masyarakat sekarang sebagai
olahraga sekaligus rekreasi. Hal ini terlihat dari kehidupan sehari-hari dimana pada waktu
libur atau waktu luang, orang sering mengisi waktu dengan bermain futsal. Hal ini menjadi
salah satu faktor yang mendukung adanya ekstrakurikuler futsal di SMP NEGERI 03 KAB.
TEBO.

II. TUJUAN

1. untuk meningkatkan prestasi non akademis dengan ekstrakurikuler futsal terhadap siswa
di SMP N 03 TEBO.

2. Untuk memperkenalkan pentingnya olahraga futsal kepada siswa SMP N 03 Kab. Tebo.

III. NAMA KEGIATAN

Kegiatan ini bernama Ekstrakurikuler Futsal

IV. BENTUK KEGIATAN

Bentuk kegiatan ini adalah latihan rutin futsal yang diadakan disekolah.
Dimana siswa kelas 7 dan 8 yang menjadi pesertanya. Kegiatan ini dilangsungkan pada
sore hari dimulai pukul 16.00 sampai dengan 17.30. kegiatan ini dilaksanakan dengan
menggunakan program latihan yang ada didalam permainan futsal.

V. PESERTA KEGIATAN

Peserta kegiatan ekstrakurikuler ini berjumlah 20 orang, 12 orang dari kelas 7


dan 8 orang dari kelas 8.

VI. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu dan Sabtu setiap minggunya selama
1 Tahun Ajaran 2020-2021 tepatnya di Lapangan SMP N 03 Kab. Tebo.

VII. DAFTAR NAMA PESERTA

Terlampir
VIII. PENDANAAN

Kegiatan ini didanai dari dana sekolah (BOS), dengan rincian penggunaan dan
pengeluaran dana terlampir.

IX. PENUTUP

Demikianlah laporan kegiatan ini dibuat, sebagai gambaran umum dari jalannya
kegiatan serta bentuk pertanggung jawaban terhadap jalannya kegiatan. Semoga laporan
ini bermanfaat bagi kita semua, kami selaku pelaksana kegiatan menyampaikan
permohonan maaf terhadap kekurangan dan kekhilafan, serta mengucapkan terima kasih
atas segala bantuan, perhatian dan partisipasi terhadap kegiatan ini.

PEMBINA EKTRAKURIKULER FUTSAL


SMP N 3 KABUPATEN TEBO
PERIODE 2020/2021

Rimbo Bujang, 31 Desember 2020


Pembina Pramuka

Aga Andaresta, S.Pd.


NIP.19930217 201903 1 004
Lampiran 1 : Daftar Nama Peserta Kegiatan

I. Pembina Pembimbing :

1. Aga Andaresta, S.Pd

II. Peserta :

A. Kelas 7 B. Kelas 8
1. 1.
2. 2.
3. 3.
4. 4.
5. 5.
6. 6.
7. 7.
8. 8.
9.
10.
11.
12
Lampiran 2. Anggaran kegiatan

ANGGARAN EKTRAKURIKULER FUTSAL

Kegiatan : EKTRAKURIKULER FUTSAL


Tempat : lapangan SMPN 03 Kab. Tebo

No Anggaran yang diusulkan Harga satuan Jumlah


1 Pembelian air minum Rp. 5.000 Rp. 400.000
2 Pembelian Peralatan (Count dan Bola) Rp. 250.000 Rp. 250.000
Jumlah Rp. 650.000
Terbilang: Enam Ratus Lima Puluh ribu rupiah.

Rimbo Bujang, 31 Desember 2020

Pembina Ekstrakurikuler Futsal

Aga Andaresta, S.Pd


NIP. 19930217 201903 1 004
Lampiran 3. Foto Kegiatan

Anda mungkin juga menyukai