Anda di halaman 1dari 4

MONERA 2

B. ARCHAEBACTERIA
• Archaebacteria = bakteri purba/kuno yang ditemukan di daerah-daerah dengan kondisi ekstrim,
seperti kehidupan bumi purba.
• Perbedaan Archaebacteria dan Eubacteria

Perbedaan Archaebacteria Eubacteria


Membrane inti Prokariotik Prokariotik
Dinding sel Pseudomurin Peptidoglikan
Lipid membrane Hidrokarbon Hidrokarbon tak
plasma bercabang bercabang
RNA polymerase Banyak jenis Sejenis
Protein histon Ada Tidak ada
Respons Pertumbuhan tidak Pertumbuhan
antibiotik terhambat terhambat
• Archaebacteria terbagi jadi tiga kelompok:
1. Metanogen = menghasilkan metana dari gas hydrogen dan CO2 atau asam asetat, bersifat
anaerob. Habitat ada di rawa, dan berperan sebagai decomposer.
Contoh: Methanobacterium, Methanopyrus kandleri, dan Methanobrevibacter smithii.
2. Halofil = hidup di daerah yang berkadar garam tinggi, di mana cairan sitoplasma bakteri ini
sama dengan kondisi lingkungannya. Habitat pada lingkungan dengan kadar garam 2 M atau
10 kali lebih tinggi dari air laut.
Contoh: Halobacterium, Haloferax, Halococcus, Haloterrigena, dan Haloarcula.
3. Termoasidofil = hidup di lingkungan panas dan asam ekstrim. Habitat pada lingkungan
bersuhu 50°-80°C dan pH < 2.
Contoh: Sulfolobus, Thermoplasma, Pyrococcus furiosus, Alicyclobacillus.

C. PERANAN BAKTERI
1. Bakteri yang menguntungkan
✓ Peranan di alam
Spesies Peranan
Escherichia coli Pembusukan makanan pada usus besar
Rhizobium Pengikatan nitrogen pada akar polong-polongan
leguminosarum
R. radicycola Pengikatan nitrogen pada akar tumbuhan
Anabaena azollae Pengikatan nitrogen pada tumbuhan Azolla pinata
A. cycadae Pengikatan nitrogen pada tumbuhan Cycas rumphii
Nostoc, Azotobacter, Pengikatan nitrogen
Clostridium
Nitrosomonas, Proses nitritasi
Nitrosococcus
Nitrobacter, Proses nitratasi
Nitrococcus
Thibacillus Proses denitrifikasi
denitrificans
✓ Rekayasa genetika
Spesies Peranan
Escherichia coli Pembuatan insulin
Bakteri hyperthermophilic Penggunaan enzim untuk rekayasa genetika
Clostridium tetani Pembuatan serum tetanus
Agrobacterium tumafuciens Penghantar gen ke tumbuhan

✓ Pembuatan antibiotic
Bakteri dapat dijadikan antibiotic untuk menekan pertumbuhan bakteri itu sendiri, melalui
plasmid yang direkayasa.
Mekanisme kerja antibiotik:
a. Antibiotic mengganggu pembentuk dinding sel bakteri, sehingga sitoplasma keluar, lalu
bakteri mati
b. Penghambat pembelahan diri

Spesies Antibiotik
Streptomyces griceus Streptomisin
S. venezuelae Kloramfenikol
S. aurofasiens Auremisin/tetrasiklin
Bacillus polymyxa polimiksin

✓ Pembuatan makanan
Bakteri probiotik adalah bakteri baik yang merupakan bakteri asam laktat. Bakteri ini biasanya
ditambahkan ke dalam makanan karena sifatnya menguntungkan.
Spesies Makanan
Streptococcus thermophilus
Yogurt, mentega
Lactobacillus bulgaricus
L. casei Keju, yogurt, kefir, minuman probiotik
Lactobacillus sp. Asinan, terasi
Acetobacter xylinum Nata de coco
Acetobacter sp. Asam cuka
Candida crussei Coklat
Pediococcus cerevisiae Sosis
Pseudomonas sp. Suplemen vitamin B

✓ Bioremediasi (pengelolaan lingkungan)


Spesies Peranan
Thiobacillus ferooxidans Pengurai bijih besi
Mariprofundus ferooxidans Oksidator besi
Xanthomonas campestris Pengurai tumpahan hidrokarbon di air
Methylococcus capsulatus Pengurai plastic
Bacillus thuringiensis
Pembuatan biopestisida
Pasteuria penetrans

2. Bakteri yang merugikan


✓ Pembusukan makanan dan minuman
Spesies Pembusukan
Flavobacterium Telur
Acromobacter Telur, daging
Alicyclobacillus Sari buah/jus buah
Erwinia amylovora Buah
Lactobacillus Buah, sayur, umbi
Clostridium botulinum Makanan kemasan
Pseudomonas cocovenenans Makanan berkelapa

✓ Pathogen pada tumbuhan


Spesies Tumbuhan
Pseudomonas cattleya Anggrek
P. solanacearum Pisang dan terung-terungan
Xanthomonas oryzae Padi-padian
X. campestris Kubis
Agrobacterium tumafuciens Tumor tumbuhan

✓ Pathogen pada hewan


Spesies Penyakit
Bacillus anthracis Antraks
Mycobacterium bovis Penyakit kaki dan kuku pada hewan
M. avium Penyakit pada ungags
Cytophaga columnaris Penyakit pada ikan
Actinomyces bovis Bengkak rahang sapi
Streptococcus agalactia Mastitis pada sapi
Brucella abortus Brusellosis pada sapi

✓ Pathogen pada manusia


Spesies Penyakit Spesies Penyakit
Salmonella typhosa Tifus Chlamydia trachomatis Mata
Vibrio cholerae Kolera Staphylococcus aureus Radang paru-
paru
Treponema pallidum Sifilis Diplococcus Pneumonia
pneumoniae
Neisseria gonorrheae Gonorrhea Streptococcus mutans Penyakit gigi
dan gusi
N. meningitidis Meningitis Corynebacterium Dipteri
diphteriae
Yersinia pestis Pes Clostridium tetanii Tetanus
Propionibacterium acnes Jerawat Shigella dysentriae Disentri
Mycobacterium TBC Leptospira interrogans Leptospirosis
tuberculosis
M. leprae Lepra Campylobacter Inflamasi usus
dan darah
Helicobacter pylori Ulkus
lambung

Anda mungkin juga menyukai